460x110-maret2

blog-460x120-alt

tmc-sukamart-april2

rioH-helmet-garuda

Bro sekalian, Satu dua Tahun terakhir Boleh dibilang Prestasi Olahraga Otomotif Lumayan cukup mencorong di tingkat dunia . ..  Mulai dari Duo Dimas-ISwandi Yang mengibarkan merah putih Di Suzuka 4H, Lalu di Tahun berikutnya Giliran Imanuel Pratna yang gantian berdiri mengumandangkan Lagu Indonesia di Podium dan event yang sama. Belum Juga berakhir Gerry Salim Podium 3 Di SAATC Pembuka Thailand 2015, Lalu Andi Gilang Yang mengibarkan Merah putih saat podium 1 di SAATC Losail Qatar berbarengan Dengan MotoGP,  di susul All Indonesia Podium SAC ARRC seri 1, Naiknnya Yudhistira dan  Dimas di Podium 2 dan 3 supersport 600cc tingkat Asia ARRC Seri 1 Sepang dan Terakhir Berhasil nya Rio Haryanto Naik Podium dua di race 1 dan Podium tertinggi Race 2 sekaligus kembali mengibarkan merah putih di GP2 Bahrain . . . Bro . . . Indonesia Bangga Padamu

banner-440x100px

MBtech Riders-APRdimas_iswandi

1406356297086

Data data di atas hanya Yang muncul ke permukaan atau paling tidak kasat mata jika di lihat di media Online ataupun media sosial, ada beberapa prestasi lain dari anak anak olahraga otomotif Indonesia diluar sana sob . . . Yap di tengah mumetnya situasi politik dan hangatnya ekonomi karena semakin terpuruknya Rupiah dan lain lain, prestasi anak anak otomotif indonesia seperti Tak terbendung . . . tmcblog cuma berfikir . . . Belum Punya sirkuit permanen yang motoGP atau F1 Aprroved aja udah menggila gini semangat dan determinasi anak anak muda ini . . . apa lagi ada sirkuit Yang layak Race coba?

ATC-Chang-2015-R1-005-2

ATC-qatar-race2-0007

rioH-1

Berkaca pada negara negera tetangga . . . terlihat memang infrastruktur menjadi salah satu syarat dan tolok ukur akan moncernya prestasi yang bisa mengharumkan Nama Indonesia kedepan . . . Ngerti kan maksud tmcblog dengan yang infrastruktur?  . . . ya Sirkuit  mas bro . . . Lihat akselerasi prestasi pembalap pembalap Malaysia setelah Punya Sepang . . . atau gilanya pembalap pembalap Muda Thailand setelah memiliki sirkuit sekelas Chang . . . Podium WSS disikat sob !

Saat tmcblog menulis hal ini, tmcblog masih menunggu efek yang akan hadir terhadap Satu satunnya sirkuit yang Paling punya spek mendekati kelayakan event MotoGP atau F1 di indonesia Yakni Sirkuit sentul karena dengar dengar sedang ada refreshment Management di sana denga hadirnya Ademax (1) sebagai pengelola baru sirkuit yang pernah menyelenggarakan MotoGP dan WSBK di tahun 96-97 ini . . . Karena menurut tmcblog secara Logika, Yang Paling ekonomis adalah memperbaiki sentul, karena Assetnya sendiri sudah terbangun dan sebenarnya secara umum sudah layak Race tinggal perbaikkan mendasar dan essensial  .. . Kupas total Asphal, lalu asphal ulang sekelas asphal sirkuit, evaluasi garis garis safety balap, hospitality, Garage Pit, Media Centre, Tower , Medical Centre dan lain lain mungkin itu yang terpikir tmcblog sekarang . . .

Mau bikin Sirkuit lain? more is better  . . . makin banyak dan makin tersebar merata sirkuit jelas makin membuat kesempatan maskin merata . . . Lihat siapa Andi Gilang , anak bulukumba, atau Sigit PD dari Yogya dan lain lain . . . kalau bisa pembuatan sirkuit bisa paralel dengan pembuatan stadion sepakbola misalnnya . . . karena boleh dibilang ini initial speed dari akselerasi prestasi olahraga otomotif lagi kenceng kencengnya . . . harus terus di gass, pakein seamless gearbox, traction control dan lain lain . . . jangan sampai malah akhirnnya Deselerasi yang diperoleh, bukan akselerasi  . . . silahkan dikunyah kunyah sob, mudah mudahan semua tergerak hatinnya  . ..  semoga berguna

taufik of BuitenZorg

MVAI-Banner-1

Silahkan bersilaturahmi dengan TMCBlog melalui

 

91 COMMENTS

  1. Bagaimana kalau 2 pabrikan besar tanah air invest buat satu sirkuit di indonesia, atau 2 pabrikan besar tanah air invest buat 2 sirkuit, tujuannya kan untuk memajukan penbalap tanah air serta mengharumkan dikancah internasional.

    • ya begitulah olahraga di indonesia.yg berprestasi fasilitasnya kurang.yg banyak fasilitas malah prestasinya kurang.

  2. karena bialap tidak direcoki pendekar korupsi dan seleksinya jelas yang menang yang dikirim ke internasional gak pake pembalap titipan kyk dibola makanya pembalap kita juara

  3. andai yang jadi menpora haji taufik tmcblog.com pasti tahun depan udah langsung gelar motogp di indonesia.

  4. Wak haji mari galang kita kumpulkan coin untuk bikin sirkuit int. Wak haji + Iwb jadi penggeraknya….. Sebab Pemerintah ga punya kuping

  5. Miris sekaligus salut rasanya dengan keterbatasannya(sirkuit utk sarana latihan) pembalap2 indonesia berjuang diluar sana dan dpt menuai prestasi luar biasa

  6. lahan basah buat pengembang sirkuit, setiap kota harus punya sirkuit taraf nasional/ international.
    lumayan buat pehobi ngebut bisa menyalurkan hasrat nya setiap Wikend.
    dari pada nyelakain orang.

    kalo cuma bangun apartemen yg overstok . ngerusak lahan kota.

  7. ane bingung ntah apa yg ada di benak pemerintah kita.miris melihatnya..lagian harusnya media2 berita nasional juga bantu mengankat info prestasi pmbalap kita..jangan tampilin di running text doang..ato klpun ditayangin singkat bgt..hadeehh

    • media saat ini cuma jadi antek birokrat korup, mana ada berita berani korek borok birokrat saat ini, kpk aja mau dikubur…

      🙂

      jangan ngarep banyak klo pemimpinnya cuma bisa cengengesan…

  8. Saya selalu terbayang pabrikan otomotif yg ada di Indonesia, entah satu atau secara bersama-sama, membangun sirkuit balap bertaraf internasional. Kalau perlu dibuat, saya menyebutnya, autopark, yang tidak hanya ada sirkuit tetapi juga tempat yang cukup luas untuk edukasi berkendara secara aman bagi masyarakat, bisa untuk tempat belajar mengendarai mobil/motor, bisa untuk test drive pabrikan juga.

    🙂

  9. lah wong banyakan makelar ny…

    mau urus sana urus sini…harus bijak sana..bijak sini…bagi sana bagi sini..

    mau bikin sirkuit baru aja…udah rame makelar tanah..ky mau bikin bandara baru

    rame ribut2 ky mau pindah ibukota negara…

    ujung2ny duit trus…

    preet

  10. Semua tergantung masyarakat sama media, mana yang lebih banyak ditonton, artinya ladang iklan lebih banyak, jadilah media lebih sering cover berita tentang olahraga tersebut. Terus juga di Indonesia penetrasi event race paling mentok ada 3 yg pasaran: MotoGP, F1 sama WSBK. Sedangkan bola? Mulai liga Inggris, Itali, Jerman, Belanda, sampe Spanyol! Terus dari sisi ‘wong cilik’-nya, asumsi masyarakat, race itu perlu biaya mahal: motornya, safety gear, track, dll. beda dengan bola, main ditanah lapang pun bisa.

    Pemerintah jelas dong mau pencitraan dengan lebih memilih membangun stadion bola ya karena alasan itu tadi: lebih merakyat.

  11. Seandainya ,upama ,diperbaiki pihak luar n yg ngelola pihak luar akhirnya sukses ntar banyak yg ngritik….punya perusahaan asing ,dll

    Itulah” indonesiaku”

  12. paling nti di korupsi,,
    tp bukan nya bagus kita punya sentul ky sekarang?
    nyali pebalap kita pasti lebih bagus dr yg laen..
    balapan dengan aspal ky gt aja bisa,,
    apalagi kl tanding keluar negeri dengan aspal mulus?
    tambah joss.. :p

  13. Di negara lain : infrastruktur kelas dunia makanya prestasi naik.
    Di Indonesia : nyaris tanpa infrastruktur memadai tapi prestasi melejit!
    Jangan sampai ada pahlawan kesiangan utamanya dari plat merah cs, karena mereka dasarnya memang gak mampu & gak mau berbuat apa-apa.
    2 jempol ngacung buat pembalap juara Indonesia 🙂
    4 jempol nyungsep buat pemerintahnya 🙁

  14. Saran buat bang Haji/TMCblog, gimana kalau setiap kejuaraan disitu pembalap kita ikut, dibikinkan artikelnya. Kalau berhasil podium diulas lagi 1 atau 2 artikel berikutnya. Karena terus terang (entah mungkin cuma saya) sangat minim tahu tentang siapa dan bagaimana pembalap kita ini & timnya berjuang. Dan sepertinya juga tak ada media mainstream dinegeri ini yang tertarik menyediakan space memadai untuk mengekspos mereka.

    • maksute diulas pembalapnnya ya . . . kalo diulas kemenangannya sih biasannya sudah, dahn bahkan kadang deep sampai analisa per sektor segala 😀

  15. Percuma lek kalau infrastrukturnya di bangun di jakarta dan sekitarnya! trus mana bisa maju daerah yg lain spt sumatra, kalimantan, bali, papua! dari pada di jakarta mending bikin sirkuit di bali, pasti penonton dari luar negeri banyak yg datang!

  16. noh para FBH dan FBY pada patungan buat sirkuit, katanya orang kaya2

    ongolongol.com/2015/04/22/sonic-125-dengan-up-side-down-ganas-uey/

  17. Bikin petisi aja… Dgn konsekwensi menpora mundur jika tidak mampu, lalu petisi itu disebar lewat email.

  18. Bal2an mung dho tawuran wae diwenehi dana pol2an, lha basket karo balapan sing prospek prestasine apik malah ora didukung, ckckck…

  19. Wih manteb ulasanya wak ji
    Kita yg punya jiwa otomotif langsung terbaar semanatnya maca ulasanmu wakji
    Semoga semua prestasi yg terwujud ini menjd tonggak tuk merubah pandangan kita semua n pemerintah tuk bisa menjadi yg lebih baik…jian gregeten klo liat bangsa kita beritanya eker2an tok ae tiap hr…klo liat bangsa tetangga yg notabennya dl banyak berguru kekita bs akslerasi begitu cptnya sdgkan kita msh sj ruwet masalah politik n kepentingan golongannya…

  20. yah yimm & ahm bikin dooonk sirkuit taraf international….jgn jualan ajaaa….indonesia berkibar kalian sangat hebat!!!!….luar biasa

  21. kalo liat langsung bisa nangis kali yah, terharu ada lagu kebangsaan kita diluar negri…….liat bola dibantai aja sedih….

  22. perbaikan sikuit sentul bikin orang kaya tambah kaya, wakji….

    mending bikin sirkuit lagi…
    jadi pembangunan setiap daerah kesannya merata…
    dampaknya pendapatan daerah meningkat,
    prestasi anak daerah juga bisa diasah,
    bisa jadi tempat wisata,
    bisa meminimalisir kesenjangan sosial antar daerah…

    asal jangan dijadikan ladang korupsi aja…

  23. Ayo Dukung Kang Haji aka Wak Haji Taufik menyuarakan inspirasi Pembalap tanah air , agar Indonesia memiliki sirkuit standar Internasional .
    #IndonesiaButuhSirkuit #IndonesiaBerprestasi #PembalapIndonesiaTangguh

  24. Satu lagi kang …
    Media kita malah lebih suka ngebahas pembalap dunia yang menang bahkan 7 hari7 malam bikin artikelnya kaya orang sukuran aja 😀
    disini dapat dilihat mana artikel titipan sama artikel murni untuk nasionalisme.

  25. sirkuit udah terlanjur dimonopoli sama sentul kali ya? dulu kan katanya di serpong mau ada sirkuit jalanan ala monaco tapi gak ada kejelasannya. terus mau bikin sirkuit di bali tapi wacana doang.

    sirkuit diluar jawa ada yang bagus tapi cuman bisa buat kelas pasar senggol. susah emang. coba dibikin sirkuit yang bisa buat motor tapi friendly juga buat mobil. kalo ada pasti deh prestasi gak tanggung2. 😀

    *imho*

  26. pemerintah hny fokus ma olahraga lain, tpi gitu aja masih kacau ehemm, psbi dsb, bulutangkis aja ga gitu bngt dukungannya

  27. Bikin petisi utk buat sirkuit baru donk, Kang! biar makin menyuarakan suarat rakyat dan bikers khususnya bahwa kita mau sirkuit level motogp dan F1! ntar saya ikut isi. Kalo kang Taufik yg bikin, orang pasti pada ngikut 😀

  28. Selama olahraga otomotif masih di pegang swasta murni..masih aman..prestasinya akan terus berkembang…Coba kalo tim balap yang pegang pemerintah..pasta ambyar nasibmu kayak cabang olahraga lainnya..!!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here