460x110-maret2

IWB-TMC-Bannerupdate2

460x110 prj

Yamaha-MT-25-0201

Bro sekalian, akhirnnya Sabtu siang ini 6 Juni 2015 bertempat di Epicentrum Kuningan, Yamaha Indonesia (YIMM) merilis secara resmi satu lagi varian Motor sportnya yakni Yamaha MT-25 dengan Bandrol Harga 46 Juta rupiah OTR Jakarta .. beda yah dengan harga yang selama Ini bocor hehe . . . Namun di venue sendiri Yamaha MT-25 dibandrol seharga 45 juta rupiah tuh, usut puya usut angka 45 Juta rupiah adalah bandrol Promo mas bro

440x100-loop

MBtech Riders-APR

image

image

Secara Umum Yamaha MT-25 ini menurut tmcblog koq rada beda ya first sight impression nya saat melihat banyak foto foto spyshot selama ini .. . apa karena Motor ini nggak FotoGenic ya sehingga harus di foto dari sudut tertentu biar keluar kegagahannya ? hehehe .. berikut berita resmi dari yamaha sob ..

Yamaha-MT-25-Test-ride-2c

Penguasa sport Indonesia datang lagi menghentak jalanan dengan naked bike premium terbarunya. Yamaha Indonesia secara resmi memperlihatkan perdana kepada dunia, MT-25 “Ini Jalan Penguasa” yang meluncur di area Epicentrum Kuningan Jakarta Selatan, Sabtu 6 Juni 2015.

Yamaha-MT-25-a0002

”Hari bersejarah di jalur otomotif roda dua dunia ini menghadirkan produk ke-4 dari MT Series setelah munculnya MT-09  dan MT-07 di tahun 2013 dan MT-125 di 2014. Sebagai pemanasan, sepekan sebelumnya Yamaha mendatangkan MT-09 edisi 2015 ke Tanah Air. Tak menunggu lama, bagian dari keluarga baru MT Series yakni MT-25 diperkenalkan. Ini bagian dari NakedVolution, revolusi baru Yamaha di kategori motor sport bagi para bikers sebagai penguasa jalanan,” papar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Yamaha-MT-25-Test-ride-14

Tiga keunggulan MT-25 disodorkan buat konsumen. Desain pure street naked bike, maneuverability aggressive handling dan high performance engine. Jiwa street naked bike MT-25 kuat terbentuk pada desain bodinya yang kekar dengan karakter MT Series, bodi bagian depan lebih berisi dan bodi belakang compact memperkuat kesan naked bike. Karakter MT Series lainnya yang melekat pada MT-25 ada pada desain lampu depan Halogen H4 12V 60/55  yang terang dan lampu posisi LED sebagai identitas MT-25.

Pengendara pun tampak lebih macho dengan desain tank cover dan desain air shroud MT style menjadikan MT-25 lebih kekar. Desain lekukan cover tangki menunjang performa ketika berkendara dan posisi duduk lebih nyaman. Kestabilan didapatkan dari rangka tipe diamond dengan optimum rigidity balance, mesin adalah bagian dari rangka sehingga membuat ramping dan kompak dilengkapi rubber engine mount pada frame dan damper pada handle untuk minim vibrasi di handle, daya cengkram ke jalan maksimal karena ban tubeless tapak lebar dan desain velg palang sepuluh bahan alumunium alloy.

Yamaha-MT-25-Test-ride-15

Handling dan manuver agresif MT-25 didukung stang lebar, posisi stang mendekati pengendara dan lebih tinggi  sehingga posisi berkendara lebih tegak menjadikan motor mudah dikendalikan dan lincah bermanuver. Kelincahan manuver dan mudahnya dikendalikan juga karena bobotnya 165 kg, paling ringan di kelasnya. Suspensinya juga terbesar di kelasnya dan  dilengkapi protektor, suspensi belakang monocross tipe twin tube dan lengan ayun asymmetric sehingga berkendara lebih stabil. Double disc brake dan adopsi floating front disc brake untuk mengoptimalkan pengereman.

Yamaha MT-25 Red Rage

Yamaha MT-25 Silver Blue

Nilai lebih keunggulan MT-25 juga dengan mesin performa tinggi  250 cc dengan adopsi 2 cylinder, DOHC, 8 katup, fuel injection menghasilkan tenaga besar dan akselerasi responsive. Disempurnakan teknologi balap Yamaha yaitu DiAsil Cylinder & Forged Piston. Radiatornya memiliki dimensi besar membuat suhu mesin stabil sehingga performa mesin optimal.

Yamaha MT-25 Black Strike

Tenaga mesin didistribusikan dengan sistem perpindahan gigi transmisi 6 percepatan dan  knalpot compact dengan desainnya sporty, dilengkapi O2 sensor dan catalytic converter yang menghasilkan gas buang ramah lingkungan. MT-25 dilengkapi dengan fitur speedometer yang lengkap yaitu shift timing light, gear position, clock, odometer, analog meter, trip meter, fuel trip meter, instant fuel economy, average fuel economy, oil change indicator, oil pressure, temperature meter, neutral indicator,  engine trouble warning light dan self diagnosis.

MT-25 punya tiga warna Black Strike, Silver Blue, Red Rage.

Spesifikasi MT-25 :

Yamaha-MT-25-0d

Dimensi

P x L x T : 2.090 mm x 745 mm x 1.035 mm

Jarak sumbu roda : 1.380 mm

Jarak terendah ke tanah : 160 mm

Tinggi tempat duduk : 780 mm

Berat Isi : 165 Kg

Kapasitas tangki besin : 14 L

 Mesin

Tipe mesin : 4 langkah berpendingin cairan, DOHC

Jumlah/posisi silinder : 2 silinder/tegak

Diameter x Langkah : 60,0 x 44,1 mm

Perbandingan kompresi : 11,6 : 1

Daya maksimum : 26,5 kW/12.000 rpm

Torsi maksimum : 22,6 Nm/10.000 rpm

Sistem starter : elektrik starter

Sistem pelumasan : basah

Kapasitas oli mesin : total = 2,40L : berkala = 1,80L ; ganti filter oli = 2,10L

Sistem bahan bakar : Fuel Injection

Tipe kopling : basah, kopling manual, multiplat

Pola pengoperasian transmisi : 1-N-2-3-4-5-6

 Rangka

Tipe rangka : diamond

Suspensi depan : teleskopik

Suspensi belakang : swing arm

Ban depan : 110/70-17M/C (54S)

Ban belakang : 140/70-17 M/C (66S)

Rem depan : single disc brake

Rem belakang : single disc brake

 Kelistrikan

Sistem pengapian : TCl

Battery : GTZ8V

Tipe busi : NGK/CR9E

MVAI-Banner-1

Silahkan bersilaturahmi dengan TMCBlog melalui

Galeri Yamaha MT-25

 

40 COMMENTS

  1. Emang drdlu mtr yamaha g photogenic blasss…
    Aslinya wow
    Tp beda ma fby nya
    Ngoahaha

    Kalo motor sebelah cuman bagus diphoto knyataanya hadeh persis kek fbh
    Ngoaha

  2. Headlampnya terlalu dangak kang..jok boncengernya jg terlalu tinggi jd keliatan kurang kekar tangkinya..cubo di bikin kya mt09 pasti joss..joss doang ga beli 😀

  3. wow keren tenan suhu, mantabhh angkut 1
    /pertamax7.com/2015/06/06/helm-kyt-vendetta-2-iannone-terbaru-pakai-logo-ducati-baru-rilis-rp-1-juta-saja/

  4. disebut cover tanki, jd tetep tanki dikondomin. mesin adalah bagian dari rangka,sama ja ama cbr jomblo,cbsf. tp ya gitulah..

  5. power dan torsi kok turun wak
    R25
    Daya maksimum : 27,2 kW/12.000 rpm
    Torsi maksimum : 23,2 Nm/10.000 rpm
    MT25
    Daya maksimum : 26,5 kW/12.000 rpm
    Torsi maksimum : 22,6 Nm/10.000 rpm

  6. Semakin yakin, lampu nvl sinchan dipasangin batok baru, dipasang di mt25
    Hasilny mt25 sinchan version two point ow
    Prediksi tahun depan >> mt25 peslip

  7. Tampangnya biasa aja ya,malah head lamp seakan berkiblat ke ….honda,cover head lamp pun sedikit nyubit ninja 250 mono. Kalo sepintas lewat di depan mata seperti lagi liat honda CB150r.
    Mohon maaf kalo salah itu hanya yg ter bersit di benak saya saja.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here