460x110

IWB-TMC-NAKEDVOLUTION

tmc-sukamart-april2

VJI2-3

Bro sekalian, Dalam rangka menyambut 16 tahun VIAR  sebagai salah satu business otomotif non-jepang yang telah berumur lebih dari satu dasawarsa, maka VIAR sebagai brand yang mulai dikenal melalui kegiatan VIAR JELAJAH INDONESIA kembali membuat kegiatan Adventure yang sedikit berbeda dari kegiatan sebelumnya. Pada VJI 2 ini  rider ekspedisi merupakan para perwakilan dari komunitas-komunitas trail yang ada se-Indonesia.

banner-440x110genJuara

MBtech Riders-APR
VJI2
Program yang akan berjalan ini memiliki tema “SE” atau (7) Seven Explorer dan akan dibuat dalam beberapa seri perjalanan yang dimana per serinya memiliki konsep 7 Days, 7 Crosser, 7 Destination, serta 7 Community. Kegiatan ini akan dimulai di tanggal 7 Agustus 2015 yang dan dibuat sekitar 10 sampai 15 seri dengan masing-masing seri akan berlangsung kurang lebih selama 7 hari dan akan dimulai dari Nangroe Aceh Darusalam lalu dilanjutkan ke wilayah Sumatera hingga ke seluruh daerah di Indonesia.

Tujuan dari kegiatan 7 Explorer ini adalah untuk memberikan kesempatan para rider-rider yang berasal dari komunitas trail untuk merasakan bagaimana serunya mengeksplorasi keindahan alam serta budaya Indonesia menggunakan trail unggulan dari VIAR yakni CROSS X Series juga sekaligus menjalin tali silaturahmi dengan seluruh komunitas trail di daerah yang mereka lalui.

VJI3

7 Explorer Medan-Aceh, Jum’at tanggal 7 Agustus 2015 menjadi hari perdana kegiatan ekspedisi bertajuk 7 Explorer dimulai. Para rider yang merupakan perwakilan dari komunitas trail, yakni: Irvan dari komunitas CCM Medan, Dedi dari IMVI Medan, Rizki dari the Orange Medan, Dian PK dari Koboy Medan, Pak Boy dari Komunitas Viar Medan, juga Tya dan Jean dari Ladies Explorer Aceh terlihat begitu bersemangat untuk melaksanakan misi mengeksplorasi alam Nusantara menggunakan unit Cross X series.

Start seri pertama dimulai dari Dealer VIAR yakni Karya Lencana Mas yang berada di Jln. Aksara no: 117 Medan pada pukul 07.00. Para rider dilepas oleh Ibu Lili selaku pemilik dealer dan juga Bpk. Ipda Boy Ramadhan dari Polresta Kota Medan untuk menuju Langsa-BandaAceh-Meulaboh-Takengon-Kutacane-Sidikalang-Brastagi, dan finish tanggal 13 Agustus.

Kegiatan 7 Explorer ini diadakan oleh PT. Triangle Motorindo yang juga didukung oleh VMX, Norifumi racing muffler, KYT helmet dengan tujuan memberikan kesempatan kepada teman-teman perwakilan dari komunitas trail yang ada untuk bersama-sama mengeksplor keindahan alam serta kebudayaan adat Indonesia dan sebagai jembatan antar komunitas trail yang ada di daerah juga sekaligus untuk membuktikan ketangguhan dari Cross X series, untuk update silahkan simak di link berikut

Ditulis Sesuai Berita Resmi Viar Indoensia

MVAI-Banner-1

Silahkan bersilaturahmi dengan TMCBlog melalui

13 COMMENTS

  1. kalo ini pasti sepi, padahal produk lokal buatan indonesia. Kalo artikel Y & H pasti rame saling bacok2an. Tapi adem dimari…bravo CROSSX

  2. Jujur salut sama pabrikan yang 1 ini. Product2nya jg keren,inovatif sayang gw lom prnah nyicipin beli dari pabrikan ini. Jaya terus product2 indonesia. “Kami mendukungmu”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here