Tuesday, 5 November 2024

Blogger Family Gathering With AHM . . . Touching with One Heart

460x110rev_mei3

citarik_blogger_ahm_0

Bro sekalian, selama dua hari kemarin sabtu-ahad 22-23 Juni 2013 sekitar kurang lebih 30-40 an Blogger Lintas komunitas dan anggota keluarganya plus beberapa anggota keluarga dari jajaran HC3 Astra Honda Motor berkumpul bersama di Resor Caldera CItarik Sukabumi Jawabarat dalam acara yang bertajuk Blogger Family Gathering with AHM.

Menurut tmcblog Ini adalah Acara Terbesar kedua Astra Honda Tahun ini setelah sukses mengumpulkan puluhan Blogger dari Pulau Jawa di Plant 3 Factory Honda bebeapa bulan yang silam . . . eiit ini bukan acara perdana loo . . . duatahun silam juga sudah pernah dilakukan acara serupa . .

tmc460x110Juni

Perjalanan Sabtu Pagi dimulai dari HeadQuarter AHM di Sunter . .. Rombongan Berangkat menggunakan Bis, menuju Sukabumi .. . Bukan hanya Blogger dari Jakarta seperti mas sapto, mas mitra, mas didik, mas endriks loooo . . . Bahkan Bonsaibikers.com dan keluarga datang jauh jauh dari Cirebon, mas Anton datang dari Cikampek, Gilar dari bandung, dan tentu Juga Horee bersaudara plus keluarga yang mengarungi perjalanan garut-Bandung-sukabumi dengan Jeng tina . . . ediyan tenan ini mas Aziz, gak ada capeknya euuy. Tmcblog dan keluarga sendiri ikut dalam rombongan bis namun menunggu di Ciawi

citarik_blogger_ahm_9

Perjalanan Bogor-Citarik di sabtu itu terasa panjang, yaaa biasa deh jalur Jalan Raya suka bumi . ..  mendeq muluu terutama jika masuk pasar . . . banyak banget pasar pinggir jalan mulai dari Ciawi sampai Parung kuda . ..  Masuk jalur alternatif menuju cikidang baru dehhh lancar plus meliuk liuk . .. skip skip langsung sampai di Resor Caldera Citarik . . . Pak Nyoman Pun membuka agenda dengan mengemukakan maksud acara ini adalah untuk memperkenalkan dan menjadlin silaturahmi yang lebih erat jajaran pabrikan yang sering mengundang para blogger dalam acara mereka dengan keluarga  . . . sehingga minimal keluarga pun tahu siapa yang mengundang para blogger . . . siip

citarik_blogger_ahm_12

Edan langsung Acara euuy . . . acaranya adalah games seruuu macem maceeem . . . hampir semuanya bertema kerjasama team, ini tentu menambah akrab jalinan kekeluargaan antara keluargga Blogger. Dalam acara sore yang berlangsung sekitar dua jam tersebut semua membaur . ..  bahkan tmcblg sendiri terpisah dengan anak dan istri . . . mereka sibuk dengan kelompoknya masing masing dan tetap having fun . ..  begitu pula dengan keluarga rekan blogger yang lain . . . hmmm sukses berat nih AHM, sesuai slogan Satu Hati

citarik_blogger_ahm_31

Skip skip skip . .. malamnya setelah sholat Isya dan Makan malam  diadakan malam keakraban . ..  Bakar api ungun, makan jagung bakar plus kambing guling, door prize yang seruuu  .. .  dan tentu saja organ tunggal menyemarakkan acara .. .  bro akan melihat betapa Romantisnya Bonsaibiker.com berduet dengan sang istri menyanyikan lagi “pelangi di hatimu ” nya Zamrud . . . dan tentu saja  . . . sumbangan lagu ” Janji Suci” nya Yovie and Nuno yang tmcblog bawakan khusus buat ika <3  . . . :mrgreen: he he he romantizzz . . . di akhir akhir bahkan membacking Vokal-kan Istri SL.com membawakan ” someone Like You ” nya Adele he he he he 😀

citarik_blogger_ahm_20

Setelah itu tidurr . . . laki laki satu saung, perempuan terpisah di saung tersendiri . . . Minggu Pagi setelah sholat Subuh langsung Olahragaa bersama sama dan Makan Pagiii, persiapan rafting di Citarik . . . nahh khusus rafting akan tmcblog ceritakan sendiri di artikel berikutnya yaaa . . .  tunggu bentar lagi nyiapin foto fotonya niiiy he he he

Taufik of BuitenZorg

54 COMMENTS

  1. duh kok blogger terus yg diajak, bapak gue beli honda sejak 80an gak pernah diajak, wkwkwk, nasib konsumen.

  2. @25. barcalana
    ha ha ha ha, total udah ada 4,389 Posts, 5 tahun lebih non stop tanpa jeda . . . , miring kagak ?

    he he he disini sumbu kompore sangat panjang mas bro 😉

  3. om taufik ,,miring kagak ? hahaha
    peace om,,
    bner na sya pngen lhat smpyan naik d p200ns,,ky ap gt,krn tinggi sy 11-12 ma smpyn,, tp kok g ad pas lounching kmrn

  4. 25. barcalana – Juni 24, 2013

    lumayan dpt amplop jg,,, ntar kl bkin artikel jgn miring2 amat y,,,

    =================================================

    ckcckkck…miris ane baca komen ente. dangkal amat.

  5. barcalana pada Juni 24,
    2013 pada 8:18 am
    lumayan dpt amplop
    jg,,, ntar kl bkin artikel
    jgn miring2 amat y,,,
    ——————-
    Ane sampai bulukan nunggu juragan warung nulis artikel miring biar bisa bakar2an gitu, sayangnya sejauh ini netral2 aja. Mungkin otak ane yg harus dibuat miring.

  6. @28. barcalana
    he he he P200NS . . saat dulu launching di India dan baca speknya udah bersiap beli dinkliq mas bro he he he he

  7. Jebul anak bojone blogger yo ayu2 tur ganteng2 yo….
    Bisa saling calon besanan tar kalo anak2nya dah pada gede2 🙂

  8. Selamat ya udah. Menimati fasilitas dari biaya konsumen Honda, apakah sudah ada acara untuk konsumen Honda. Kapan ada acara Yang bisa untuk konsumen dari konsumen, yang diselenggarakan. AHM Tolong sampaikan pada. Petinggi AHM

  9. Adakan. Acara Konsumen Honda yang telah membesarkan Astra Honda Motor ga ada konsumen yang tak mau diajak acara Honda. Jangan lupa AHM maju karena konsumen katanya Satu Hati

  10. wah…wah..wah…prinsip tak kenal maka tak sayang benar2 di pahami Honda…blogger saling tatap muka..jadinya satu hati…smua aspek dan sudut coba Honda sentuh untuk menjadikannya satu hati …bravo Honda

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP