TMCBlog.com – Bro seklaian, Brembo di akhir Tahun 2017 merilis Nota recall untuk mengecek peranti pengereman buatan mereka akan kemungkinan kesalahan part dan penggantiannya. Kesalahan part ini bisa menyebabkan permasalahan Safety yang serus ..  Part tersebut adalah master Rem depan Radial ( radial master cylinder unit) berjenis PR16 ( gambar bentuknya bisa sobat lihat di artikel ini ) . . FYI sob, Master silinder adalah part pengereman yang biasannya dekat dengan peranti tuas pengereman  . ..  dan Master PR16 ini biasannya dipasangkan dengan kaliper Brembo Jenis M50

Jadi permasalahannya adalah Piston yang digunakan di dalam Master silinder radial tersebut disinyalir akan mudah rusak ( Crack ) saat penggunaan di race, saat pengereman ABS berkerja  ( biasannya master bekerja buka -tutup – buka – tutup ) dan saat Motor jatuh  . . . Bila piston di dalam Master silinder pecah ( Crack ) sistem rem depan akan gagal fungsi dan ini lah yang berbahaya dan mengancam jiwa penggunanya .

Brembo telah memberikan info bahwa piston yang digunakan di dalam Master silinder PR16 itu terbuat dari semacam campuran plastik (polyphenylene sulphide) . . dan dalam penggantiannya, Piston tersebut akan diganti dengan bahan yang terbuat dari Logam . ..  Nota Recall dari Brembo ini di USA ( Amerika utara ) minimal telah membuat 1.856 Unit Motor Big-Bike Aprilia ( 2016-2017 Aprilia RSV4 1000  (termasuk Varian RR, Factory Superpole, plus RF Superpole), dan 2017 Aprilia Tuono V4 1100  (termasuk varian RR plus Factory Superpole) dan Juga 8000 an unit Motor bigbike Ducati ( jenis Monster 1200 ,  Multistrada , Panigale R, XDaviel , dan Scrambler 800 Café Racer )

Taufik of Buitenzorg

Via AnR, NTSA

 

22 COMMENTS

  1. Noh, produsen part mahal yang bikin beberapa jenis part aja masih bisa recall kok, apalagi pabrikan motor yang isinya banyak part. Maka jangan salahkan recall sebagai kejelekan, ambil positifnya saja. Baik produk H lah atau Y lah, semua sudah pernah recall walaupun tidak banyak di Indonesia. Wkwkwk

  2. material plastik digunakan karena ringan dan licin, bahkan tanpa pelumasan bisa licin. masalahnya kuat apa tidak, itu saja.

  3. kalo pabrik piranti rem ajha brani recall, kenapa AHM gak brani recall ya. kn banyak keluhan tuh. yamaha aja yg cuma punya ms19% brani recall. recall itu bentuk tanggung jawab. untuk mengurangi resiko yg tidak di inginkan.

    Recall=tanggung jawab

    bukan produk trouble malah di edukasi.

  4. Kebanyakan sudah terdoktrin, material plastik pasti jelek => efek pabrikan motor ngasih plastik abs. Apalagi sudah parno sama pabrikan yang ngasih body plastik geter-geter gitu….

    Nah terus plastik komposit yang lain yang jauh lebih bagus tidak dianggap kekekeke

Leave a Reply to ardiantoyugo Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here