TMCBlog.com – Bro sekalian, event  tahunan balap rally yang paling ganas seantero dunia, Rally Dakar 2018, sudah dimulai sejak 6 Januari 2018 dengan titik start dari Peru tepatnya di ibukota yakni Lima. TMCBlog akan mencoba untuk update Rally Dakar 2018 pada kategori motor dimana tahun ini masih menyajikan pertempuran sengit antara KTM dengan Honda yang sama-sama menerjunkan team Factory-nya. Pada special stage hari kedua, Joan Barreda dari Monster Energy Honda Team mengambil alih posisi puncak dari juara dunia Rally Dakar bertahan, Sam Sunderland dari tim Red Bull KTM Rally Factory Team yang memenangi hari pertama Rally Dakar 2018. Dengan secara impresif Van Beveren bersama Yamalube Yamaha Official Rally Team merangsek ke persaingan ‘klasik’ KTM versus Honda.

Jika pada Stage pembuka Rally Dkar 2018 dimulai dari kota Lima, ke arah selatan menuju Pisco dengan jarak tempuh sejauh 242 km, di hari kedua ini pembalap disuguhkan jalur yang cukup sulit dengan trek sejauh 277 kilometer di sekitar pinggiran daerah Ica dan Paracas. Yang mana pada stage ini memerlukan skill dalam hal navigasi yang baik di bukit pasir yang lunak namun menantang secara fisik, yang juga dipersulit selanjutnya oleh ketinggian tanah/elevasi permukaan tanah yang cukup menguras tenaga pembalap karena perubahan tingkat oksigen.

Joan Barreda Monster Energy Honda Factory

Pembalap Honda Factory asal Spanyol, Joan Barreda di stage 2 berhasil mengungguli rivalnya Sam Sunderland dari Inggris yang menjuarai Stage hari pertama Rally Dakar. Dengan kemenangan stage ini Barreda sekaligus unggul sebagai pemuncak klasemen secara keseluruhan stage pada kategori motor. Pada awal lomba stage kedua Barreda sudah mengambil keuntungan satu menit atas pemblapa terdekat yakni Van Beveren dari Yamaha factory, walaupunVan Beveren sempat mengambil alih pimpinan. Persaingan sengit dalam perebutan posisi puncak juga melibatkan Pablo Quintanilla, Matthias Walkner, Franco Caimi, Kevin Benavides and Michael Metge dengan gap waktu sekitar 1 menit antara satu dengan lainnya. Namun Barreda sanggup meraih keunggulan sebanyak 2 menit pada Waypoint terakhir dan menutup stage dengan selisih 2 menit 56 detik.

“Stage yang sulit dengan beberapa bagian jalur yang cukup membingungkan di awal di mana kami harus menjaga konsentrasi kami. Saya melompati gundukan pasir keras dan saya benar-benar merasakan efeknya [dari lompatan tadi] di tangan saya selama beberapa kilometer berikutnya. Bagian terakhir stage ini sangat cepat dan saya bisa mengambil sedikit ruang dan pada akhirnya memberikan hasil yang bagus. Besok kita harus coba membuka jalur trek dan semuanya bisa saja berubah lagi, tapi kita selalu tahu [Rally dakar] akan seperti itu dan kita harus tetap bertahan sebaik mungkin.” Ucap Barreda.

Sam Sunderland RedBull KTM Factory

Sunderland yang memiliki pace sangat baik pada stage pertama Rally Dakar 2018, sayangnya kehilangan arah jalur pada awal stage dimana saat itu dia memiliki keunggulan 3 menit pada Waypoint pertama, yang pada akhirnya waktu dia defisit sebanyak 6 menit ketika melintasi garis finish. Pada hasil Stage 2 ini Sunderland turun ke posisi 7, sementara pada klasemen motor keseluruhan berada di peringkat ke 4 dibawah Joan Barreda.

Sunderland mengungkapkan perjuangannya di stage 2 ini setelah finish; “Saya cukup senang dengan apa yang sudah terjadi hari ini. Saya berencana untuk menyelesaikan dengan hasil yang sedikit lebih tinggi, tapi tidak akan mudah menjadi motor pertama yang memulai sebuah Stage. Saya pikir tidak akan terlalu buruk mengikuti mobil tapi ternyata 50 atau 60km pertama stage semua jadi berantakan. Trek yang diambil olehmobil melaju kesana kemari karena mereka berjuang mendaki beberapa bukit pasir. Akhirnya aku mendapat beberapa jalur yang baik dengan mengikuti debu mereka [jejak pembalap mobil]. Hari yang panas di luar sana, tapi aku merasa baik bahkan setelah bagian yang sulit. Aku punya posisi awal yang baik untuk besok, jadi kita lihat apa yang bisa kami dapatkan dari itu.”

Rekan Sunderland di KTM, Matthias Walkner, duduk di posisi enam. Diikuti oleh Franco Caimi (Yamaha), Daniel Nosiglia (KTM), Antoine Meo (KTM), dan Kevin Benavides (Honda) di posisi 10 besar. Sementara juara tahun Rally Dakar tahun 2016, Toby Price, menjadi pembalap pabrikan KTM yang paling lambat dengan hanya menempati posisi ke-14 atau tertinggal sejauh 3 menit 20 detik dari Sam Sunderland.

Sebagai informasi, Stage pembuka Rally Dakar 2018 sudah manyajikan sebuah insiden yang bisa dibilang cukup mengerikan ketika pembalap Portugal, Joaquim Rodrigues (dari team Hero), harus di evakuasi dengan helikopter saat mengalami kecelakaan setelah meluncur kencang dari gundukkan pasir yang tinggi dan mendarat sangat keras dan tidak sempurna. Namun pihak rumah sakit dan tim medis Rally Dakar mengonfirmasi Rodrigues tidak mengalami cidera yang serius atas kecelakaan tersebut, namun belum masih bisa melanjutkan lomba.

Van Beveren Yamalube Yamaha Factory
Toby Price Red Bull KTM Factory

Hasil Rally Dakar 2018 Stage Hari ke-2 Kategori Motor

1) BARREDA Joan 5/ SPA/ Monster Energy Honda Team/ Honda 02:56’44
2) VAN BEVEREN Adrien 4/ FRA/ Yamalube Yamaha Official Rally Team/ Yamaha +02’54
3) WALKNER Matthias 2/ AUT/ Red Bull KTM Rally Factory Team/ KTM +04’24
4) METGE Michael 14/ FRA/ Monster Energy Honda Team/ Honda +04’39
5) BENAVIDES Kevin 47/ ARG/ Monster Energy Honda Team/ Honda +05’43
6) QUINTANILLA Pablo 10/ CHI/ Husqvarna Factory Rally Team/ Husqvarna +05’45
7) SUNDERLAND Sam 1/ GBR/ Red Bull KTM Rally Factory Team/ KTM +06’01
8) DE SOULTRAIT Xavier 23/ FRA/ Yamalube Yamaha Official Rally Team/ Yamaha +06’12
9) CAIMI Franco 7/ ARG/ Yamalube Yamaha Official Rally Team/ Yamaha +06’36
10) PRICE Toby 8/ AUS/ Red Bull KTM Rally Factory Team/ KTM +06’40
11) BARRAGÁN Jonathan 60/ SPA, Gas Gas Racing/ Gas Gas +06’43
12) BRABEC Ricky 20/ USA/ Monster Energy Honda Team/ Honda +07’19
13) CORNEJO José Ignacio 68/ CHI/ Monster Energy Honda Team/ Honda +09’32
14) MEO Antoine 19/ FRA/ Red Bull KTM Rally Factory Team/ KTM +09’43
15) FARRES Gerard 3/ SPA/ Himoinsa Team/ KTM +10’53

Hari Senin 8 Januari 2018, kita akan melihat Stage ketiga Rally Dakar 2018 yang berangkat dari titik awal Stage di Pisco dengan tujuan San Juan de Marcona, yang mencakup total perjalanan Stage sejauh 504 kilometer termasuk 296 km dari waktu waypoint satu dengan lainnya. Dari kategori motor akan berangkat pukul 05:45 waktu setempat dan dijadwalkan tiba di San Juan de Marcona disekitar pukul 14:00 waktu setempat.

Hasil Rally Dakar 2018 Keseluruhan Stage Kategori Motor

1) BARREDA Joan 5/ SPA/ Monster Energy Honda Team/ Honda 03:18’36
2) VAN BEVEREN Adrien 4/ FRA/ Yamalube Yamaha Official Rally Team/ Yamaha +02’30
3) WALKNER Matthias 2/ AUT/ Red Bull KTM Rally Factory Team/ KTM +04’50
4) SUNDERLAND Sam 1/ GBR/ Red Bull KTM Rally Factory Team/ KTM +05’04
5) QUINTANILLA Pablo 10/ CHI/ Husqvarna Factory Rally Team/ Husqvarna +05’44
6) DE SOULTRAIT Xavier 23/ FRA/ Yamalube Yamaha Official Rally Team/ Yamaha +06’22
7) BENAVIDES Kevin 47/ ARG/ Monster Energy Honda Team/ Honda +06’39
8) CAIMI Franco 7/ ARG/ Yamalube Yamaha Official Rally Team/ Yamaha +07’10
9) METGE Michael 14/ FRA/ Monster Energy Honda Team/ Honda +07’33
10) PRICE Toby 8/ AUS/ Red Bull KTM Rally Factory Team/ KTM +09’04

14 COMMENTS

  1. asal jangan salah isi bensin kayak tahun lalu aja bikin kena pinalti waktu,kok nggak pake africa twin ya?apa maksimal 450cc?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here