TMCBLOG.com, Santainya Long Weekend 19-21 April 2019 tidak membuat pembalap pembalap Muda Indonesia santai di thailand sana sob. Karena Seri pembuka Thailand talent Cup Baru bergulir Juga akhir pekan ini. Dan berita baiknya adalah pembalap Indonesia Azryan Dheyo berhasil Finish Podium dua di race 1 Seri 1 TTC 2019 yang berlangsung di Sirkuit Nakhoncaisri Yang terletak di Provinsi nakorn phatom.
Dheyo berhasil memperpanjang torehan Positif yang selalu diperoleh senior seniornya di TTC tahun tahun lalu seperti Mario SA dan Adenanta, ataupun Herjun. Merah Putih pun berhasil dikibarkan oleh pebalap berusia 13 tahun ini . Semenetara itu Pembalap kedua lulusan Astra Honda Racing School yang dikirim Oleh AHRT untuk menimba Ilmu di TTC 2019 yakni Herlian Dandy harus puas finish ke-7.
Balapan Race 2 rencananya akan dilansgungkan esok hari, Mengenai jadwal Race 1 tahun TTC silah simak daftar di atas. Mudah mudahan telanta Belia Indoensia ini bisa terus Konsisten dan fokus sehingga bisa menghasilkan hasil terbaik Untuk bangsa Indonesia, amin
taufik of BuitenZorg
Comment:njuosss
gila gap nya 22 detik? yg bener nih?
??????
Mantulll
Sadis juga ni Dheyo, baru pindah ke aspal langsung unjug gigi.
gapnya ngeri tenan…
Selamat atas podiumnya… Semoga race berikutnya bisa juara 1.
pembalap luar bongsor2 badannya…
digap 22 second ???
ini sirkuit serem juga kaya sentul kecil gak ada tembok pembatasnya, gravelnya rumput dan ban bekas tapi aspalnya mulus sering dipake balapan superbike 1000cc
Wow…. jozzzzzzz………