TMCBLOG.com – Pada gelaran EICMA 2018 yang lalu Yamaha Telah memperkenalkan sosok Versi prototipe Motor skuter Dengan 3 roda yang dinamakan Yamaha 3CT. Nah di Eropa telah hadir sosok renderan digital Motor serupa yang disinyalir Kuat merupakan versi produksi Massalnya nanti. Renderan digital ini biasannya didaftarkan plek mirip aslinya untuk mendaftarkan desain agar tidak di copy oleh Perusahaan lain ataupun dicopy untuk misalnya dibuat mainan ( toys )

Dapat sobat Lihat dan bandingkan renderan Digital Versi produksi Massal dengan versi prototipenya. Di Versi produksi Massal sudah banyak hal yang tidak ada di Versi prototipe seperti Windshield, kaca spion, dan Lampu sen. Untuk Headlight diperkirakan akan lumayan mirip antara Versi produksi dengan versi prototipe nanti. Led Stripe di Jok Versi Proto hilang berganti Jok Yang lebih sederhana/ lebih konvensional

 

Selebihnya, Mengenai dapur pacu untuk versi eropa diperkirakan akan diambil lansgung dari XMAX 300 yakni mesin 292 cc yang memiliki power 28 hp. Begitu pula dengan sistem transfer power yakni Belt CVT berikut juga suspensi belakangnya. Sedangkan untuk sistem Trike steering depan diambil dari pengembangan sistem dan layout Tricity. Yang jadi pertanyaan selanjutnya. Apakah akan ada versi 250 cc, apakah ini motor juga akan dibuat di Pabrik YIMM ?

Taufik of BuitenZorg

12 COMMENTS

  1. Sampai sekarang penasaran feel naik tricity, apa nyamannya bisa lebih dari aerox? Kekurangannya cuma habisin tempat parkir di garasi, masuk2 loket parkir yang ada separator kiri kanannya bakal repot dan kalo ganti ban langsung 3 biji ?

  2. Semoga, gak seperti si PiCeX yang gak bertnggung jawab. Masalahnya ada aja, sampai banyak petisi dimana-mana -_-

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here