TMCBLOG.com – Di ajang PRJ 2019, KTM Indonesia menghadirkan showbike Berupa KTM RC200 dengan tampilan custom Livery red Bull KTM MotoGP team 2019. Secara umum Motor yang dipakai adalah Motor RC200 Standar kinyis kinyis yang dilabur cutting stiker dengan Livery GP.

basis warna RC200 yang dipakai adalah yang berwarna Hitam dengan sasis berwarna Jingga/ Oren. Lalu semua Part Part Yang hadir standar OEM tanpa hadirnya satupun asesoris pihak ketiga

Penambahan Grafis Cutting stiker Banteng, Tulisan Red Bull, Tulisan KTM dan sponsor sponsor lainnya boleh dibilang cukup Proporsional dan Bahkan Menurut tmcblog luaman menambah kesan gahar KTM RC200 yang dari orok memang sudah Gahar dan racy.

Belum ada info apapun dari KTM mengebnai penampakan ini apakah Hanya sekedar Show bike atau bahkan ada rencana Kedepan Untuk mengahdirkan Versi / edisi Spesial dengan Livery MotoGP namun dengan Kualitas pengerjaan Pabrikan/ factory. Menurut tmcblog lumayan menarik ide ini untuk di tindak lanjuti dan di pelajari karena biar Bagaimana pun KTM lumayan punya progress yang positif akhir akhir ini di MotoGP Via Pol Espargaro. Bisa ajdi akan menaikkan Intangible Value dari Produk Baik Mungkin RC200, RC250 maupun mungkin nanti RC390 . .

Taufik of BUitenZorg

 

12 COMMENTS

  1. Bagus sih buat nambah livery motor ktm, honda ada repsol, yamaha ada monster energy, suzuki dengan ecstar nya. Tapi ya 250 nya lah sekalian

  2. Lebih suka livery ktm redbull lama jaman kadet stoner dan marquez yg total orange semua body
    dibanding sekarang yg terlalu mengacu ke tim F1 nya,banyak hitamnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here