TMCBLOG.com – Selain menghadirkan Motor berjenis mesin bakar dan Listrik, Kawasaki juga terlihat sudah siap mendesain Motor Hybrid berjenis Motor sport. Minimal dari situs desain Patent Eropa niat kawasaki ini mulai terlihat.

Dapat Sobat Lihat di gambar atas, konstruksi motor yang dipakai menggunakan sasis berjenis perimeter dimana Struktur mesin berdirinya agak sedikit berbeda. Sobat Bisa lihat ada dua jenis mesin disana No.2 adalah Mesin bakar/ Mesin Oto, sementara kita bisa lihat ada Bagian No 4 yang merupakan bagian dari motor listrik.

Untuk sementara terlihat bahwa jenis mesinnya adalah mesin 1 silinder sementara bagian punuk dari Motor ini tidak diposisikan sebagai tempat fuel tank ( tangki Bahan bakar ) namun sebagai tempat Baterai. Sementara itu tanki bahan bakar diletakkan di Bagian bawah jok. Sinyalemen keputusan ini adalah kawasaki ingin bobot dari baterai tidak merubah variabel COG di tengah. Sementara itu faktor bobot dari bahan bakar dibiarkan cukup membuat efek bervariasi karena bisa dibilang akan ada jarak antara CoG dan Posisi dari Tangki. Efek dari full tank untuk CoG keseluruhan tentu akan berbeda dibandingkan efek dari tangki kosong nantinya.

Bisa dibayangkan Kalau Baterai yang diletakkan di bagian Ujung / buritan . . bagaimana keadaannya jika Bahan Bakar menipis sementara bobot dari Baterai akan jauh lebih fixed/ tetap. Tentu efeknya akan lebih njomplang bukan ? cmiiw

Taufik of BuitenZorg

5 COMMENTS

Leave a Reply to izanagi Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here