Wednesday, 18 December 2024

HDC 2019 Siap Panaskan Makassar dengan banyak kelas baru

TMCBLOG.com – Pekan pekan ini tmcblog sedang berada dalam Agenda Padat. Pasca MotoGP Motegi 2019 dilanjut Tokyo Motor show, hanya rehat dua hari langsung terbang menuju Liputan yang juga Tak Kalah menarik Yakni Honda Dream Cup ( HDC) di Bumi dimana terbukti banyak sekali atlet atlet Balap Road race Muda Indonesia saat ini berasal, sebutlah salah satunya Andi Gilang – HDC Makassar 2019 yang dilakukan Khusus untuk Regional Sulawesi. awalnya direncanakan berlangsung di Sirkuit Pangkeb, namun akhirnnya keputusan final HDC Makassar 2019 ini digelar di Sirkuit Non-Permanen Parkir Utara Trans Mall Studio Makassar pada 26 dan 27 Oktober 2019.

HDC makassar sendiri merupakan Hasil Kerja bareng AHM bersama jaringan main dealernya yaitu Astra Motor Makassar selaku main dealer sepeda motor Honda wilayah Sulselbartra dan Ambon. Untuk HDC Makassar 2019 Kelas nya juga menikuti Trend HDC 2019 lainnya yakni  melombakan 11 kelas.

Sebanyak 6 kelas sudah ada sebelumnya, yakni Honda Sonic 150R/Supra GTR Tune Up Seeded (HDC-1), Honda Sonic 150R/Supra GTR Tune Up Pemula (HDC2), Honda Sonic 150R/Supra GTR Standar Pemula U-16 (HDC-3), juga Honda Sonic 150R/Supra GTR Tune Up Standar Pemula U-12 (HDC-4). Selain itu, masih ada kelas Honda CBR150RR Standar Seeded (HDC-5), dan Honda CBR150RR Standar Pemula (HDC-6).

Menariknya, ada 6 kelas baru yang akan semakin memeriahkan ajang balap tahunan ini dan memperlebar kesempatan para penggemar balap jenis lain yang ingin berpartisipasi. Adu supermoto misalnya, menjadikan HDC sebagai ajang pertama melombakan kelas ini di Indonesia di bawah payung OMR.

Kelas-kelas baru di HDC 2019 adalah Honda Supra GTR150 Standar Open main dealer/ dealer (HDC-7), Honda CRF150L Supermoto Standar Open main dealer/ dealer (HDC-8), dan Honda CRF150L Supermoto Tuneup s/d 180 cc Open (HDC-9). Tahun ini juga mulai dilombakan kelas metik untuk menampung minat yang tinggi, yakni kelas Honda Matic Standar s/d 130cc Open (HDC-10), Honda Matic Standar s/d 130cc Wanita (HDC-11), sementara untuk putaran luar Jawa, HDC-11 adalah Honda Matic Tune up s/d 150cc Open.

Manager Marketing Astra Motor Makassar wilayah Sulsel dan Sulbar, Gangga Nanda Adi, mengatakan, para pebalap akan menguji sekaligus mengasah skill di HDC sebagai ajang yang sukses memunculkan bakat-bakat terpendam. Keinginan Honda untuk kembali mencetak pebalap-pebalap muda berprestasi dari Sulawesi ini diharapkan dapat tercapai dari Honda Dream Cup 2019 regional Sulawesi. Bakat-bakat pebalap Sulawesi telah menjadi sorotan khalayak tanah air bahkan sampai ke Honda Motor Japan, karena prestasi Andi Gilang pebalap asal Sulawesi di ajang balap level Asia.

”Motor Honda itu memang motornya Sang Juara! Terbukti bagaimana Andi Gilang bisa mengharumkan nama bangsa di kontes balapan Asia Road Racing Championship. Gelar juara dunia yang diraih pebalap MotoGP Honda Marc Marquez baru-baru ini semakin mempertegas kalau Honda ini memang motornya Sang Juara. Besar harapan kami melalui ajang ini, bakat-bakat baru akan bermunculan dan bisa menggapai prestasi tertinggi,” ujar Gangga.

Beragam kegiatan menarik akan turut memeriahkan HDC Makassar 2019, seperti sales exhibition, promo service hemat, HDC Tour, Riding Experince, serta Speed Chalenge Competition. Astra Motor Makassar menghadirkan promo spesial potongan pembelian unit sepeda motor Honda hingga 5,5 juta.  Selain itu, ada promo Service Paket Super Injeksi dan Ganti Oli AHM Oil gratis untuk 100 pelanggan pertama. Tidak hanya itu, pengunjung yang ingin membeli Honda Genuie Appareal (HGA) dan Honda Genuie Parts (HGA) juga akan mendapat diskon hingga 20 persen. . . . Sampai ketemu di Makassar Sob

TMCBLOG

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP