Home MotoGP Maverick Vinales Butuh dua Pekan untuk pemulihan cidera

Maverick Vinales Butuh dua Pekan untuk pemulihan cidera

15

TMCBLOG.com – Seperti yang sudah diinformasikan team sebelumnya, Pembalap MotoGP dari Team Factory Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales mengalami Cidera saat berlatih fisik menggunakan Motocross Pada hari Kamis 12 Maret 2020 yang lalu. Namun Semenjak hari pertama mengalami kecelakaan, diinfokan tidak ada cidera jenis Patah atau Keretakan Tulang yang dialami Oleh pembalap yang sudah teken kontrak dengan Factory Yamaha sampai Akhir Musim 2022 ini.

Semenjak Keluar dari Rumah sakit, Maverick telah mengkonfirmasi Via sebuah Video singkat di akun twitternya mengenai kondisi terakhirnya . Tanpa Memberikan detail mengenai apa Yang menderanya dan mempertegas bahwa tidak ada patah atau keretakan tulang, Maverick Mengatakan bahwa butuh dua pekan bagi dirinya Untuk Pulih Total dari Cidera ini

https://twitter.com/mvkoficial12/status/1238898969507438593

” Hai Semua, Saya telah pulang kerumah, Beruntung saya Baik baik saja. Sekarang saya akan memperoleh dua pekan penuh untuk pemulihan dan saya akan tetap memberikan kalian semua kabar terkini. Terimakasih buat semua Pesan dan dukungannya “ begitu Maverick mengatakan di akun Twitternya. Race MotoGP Terdekat ada di awal Mei 2020 dengan rencana akan diadakan di Sirkuit Jerez. Namun begitu melihat situasi pandemi COVID-19 segalanya bisa saja berubah seiring waktu berjalan.

Para pembalap Mayoritas berusaha membuat diri mereka terus siap dan fit dengan latihan di Gym atau menggunakan sepeda, Motocross Maupun Supersport Seperti yang akan dilakukan Oleh Fabio Quartararo yang sempat memamerkan Yamaha R1 yang akan ia Pakai Untuk Latihan di Valencia dalam waktu dekat ini

Taufik of BUitenZorg

15 COMMENTS

  1. Pabrikannya di Indo sdh melakukan Social Distance bahkan Lockdown khususnya ke blogger/vlogger sejak bertahun2 lalu..

    Interaksi Markom cukup Press Release aja..

    #very very visioner…?

  2. Per hari ini saja telah ditemukan 1,362 kasus baru pasien positif covid-19 di spanyol, kemungkinan besar motogp jerez juga batal lagi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version