Thursday, 9 January 2025

Kangen GL Max?. . . Honda masih produksi CGL 125 Tool MY2020

TMCBLOG.com – Bikin Kaget aja sob ketika mebaca Twitter Irfan saat ia memposting Motor Mirip GL-Max. ternyata itu Bukan Artikel Motuba, tapi Motor baru sob, Yap Motor Baru yang masih diproduksi sama Honda meksiko bernama Honda CGL 125 Tool MY2020. Di Meksiko Honda CGL125 Tool menggunakan mesin OHV, 4-Tak, satu silinder berkapasitas 124,8 cc. Mesin yang menurut tmcblog tidak jauh jadulnya dari Mesin yang mampu dihasilkan sebesar 9,7 dk pada 8.500 rpm dan torsi maksimum 8,8 Nm pada 7.500 rpm

Sama persis seperti GL Max dulu, Honda CGL125 Tool Meksiko ini menggunakan suspensi depan teleskopik di depan dan suspensi dual Shock di belakang. Bahkan  tipe tromol pada bagian depan dan belakang. Untuk Roda Velg menggunakan tipe jari-jari berukuran 17 inchi baik depan maupun belakang. Ini yang mungkin beda dengan GL Max dulu yang rem depannya sudah pakai Cakram

Jika dibandingkan dengan GL Max, CGL125 ini memiliki bentuk Crankcase mirip, knalpotnya juga mirip,Stoplamp sama, Lampu sen juga nggak jauh berbeda. Beberapa perbedaan hadir seperti penggunaan Braket belakang dan headlamp Bulat, Cover Rantai belakang yang full dan setang yang menggunakan Bar ditengah. Di meksiko, Honda CGL125 ini dibanderol dengan harga yang kalau dirupiahkan mendekati 15 jutaan rupiah . . . wehhh

Sedikit Flashback Pada Jamannya sendiri sendiri di Indonesia GL Max 125 yang merupakan Update dari GL125 mengaspal pada tahun 1980-an. Bodi motor ini lebih kekar, dengan power yang diklaim lebih besar dari GL125.

Di Indonesia GL Max 125 hadir dalam beberapa tipe. Varian platina adalah versi pertama, yang dilanjutkan GL Max CDI engine, disusul GL Max Black Engine di tahun 1987, pada pertengahan 1990-an sempat hadir GL Max 125 Neotech sebagai menjadi generasi terakhir GL Max

Taufik of BuitenZorg

Spesifikasi Honda CGL 125 Tool

  • ENGINE: 4-stroke, single cylinder, OHV
  • POWER: 9.7 Hp / 8,500 rpm
  • Displacement: 124.1 cc
  • TORQUE: 8.8 nm / 7,500 rpm
  • TRANSMISSION: 5-speed, rotary type
  • COOLING SYSTEM: Air
  • LUBRICATION SYSTEM: Forced by trochoidal pump with wet sump
  • IGNITION SYSTEM: AC-CDI
  • STARTING SYSTEM: Electric / Auxiliary Pedal (Crank)
  • FRONT SUSPENSION: Telescopic fork / 116mm stroke
  • REAR SUSPENSION: Double damper swing arm, 80 mm stroke
  • FRONT BRAKE: Simple mechanical drum
  • REAR BRAKE: Simple mechanical drum
  • WEIGHT IN RUNNING ORDER: 117 kg (includes all required fluids and full fuel tank)
  • LENGTH / WIDTH / HEIGHT: 2,011 mm / 793 mm / 1,053mm
  • SEAT HEIGHT: 765 mm
  • DISTANCE BETWEEN AXLES: 1,280 mm
  • FREE DISTANCE TO THE FLOOR: 120 mm
  • FRONT AND REAR TIRE: 2.75 – 18 42 P (with tube) – 90/90 – 18 M / C 51S (with tube)
  • LOAD CAPACITY: 139 kg. (Includes driver, passenger, cargo and accessories weight)
  • TANK CAPACITY: 10.5 liters (includes 2.7 liters of reserve)
  • PASSENGER CAPACITY: 2

33 COMMENTS

    • hah Neotech lebih bertenaga?
      GL-PRO145 Silver Engine (CDI) 16.5PS (dulu punya ’91)
      GL-PRO145 Black Engine (CDI) 16PS (dulu punya ’92)
      GL-PRO160 (Neotech) 14.4PS
      MegaPro 160 13.3PS

      Neotech lebih bertenaga dimananya ya?

      • Di spek gl max yg sama-sama 125cc tu punya tenaga 14Dk di 10rb rpm.
        Saya sih hanya pernah merasakan GL pro mesin hitam 1995 yg menurut saya cukup lumayan tenaganya.
        Mgkn saya salah nyebut ya, haha

        • GL-MAX Silver & Black Engine (CDI) 14PS
          GL-MAX (Neotech) 12.1PS

          untuk GL-MAX detilnya saya kurang tahu kenapa powernya turun. untuk GL-PRO ukuran venturi karbunya berbeda setiap generasi. paling gede itu yang 145 silver engine (orang² sebutnya white engine) dan black engine (detilnya harus saya ukur lagi barangnya, yang jelas skepnya juga lebih besar), bedanya mainjet si silver engine itu #108 dan si black engine itu #105. untuk generasi neotech ukuran venturi karbu lebih kecil (mainjet #105), dan megapro lebih kecil lagi 1mm (mainjet #108). generasi neotech ukuran skepnya mirip kayak GL100 CDI (klo ga salah 22mm).

          kalau dibongkar mesinnya, sebenernya basis mesin Neotech memang lebih baik dari disain, tapi dicekek sama karbu yang mini makanya powernya kecil. selain itu sepertinya durasi camshaft juga ikutan mengebiri powernya. saya sendiri belum pernah cobain mesin neotech dengan karbu GL145 karena emang ga punya neotech.

  1. Di reborn lah…. Tp jgn pake mesin dazzler india, pake mesin neotech+karbu+regulasi euro+fitur standar saja…. Tenaga berkurang gpp, toh cm untuk easy riding dan harian, harga dibawah verza
    #mimpiaja

  2. Hmm.
    seharga sama motor bebek ya. tapi kan itu harga di sana, kalo disini berapa ya?
    bakal kaya honda win nasibnya. kalah bersaing meski dari spesifikasi cukup.

  3. Apa karena di Mexico jarang bengkel ya makanya konstruksi mesinnya dibuat OHV begini? Mirip seperti CG125 yg sempat di jual di Indonesia thn 70’an ?

  4. ini tim RnD mesin dan sasis nya ntah masih pada idup atau gak,,,, pasti bangga bgt tuh mereka yg termasuk dlm tim RnD nya dulu karya mereka masih di produksi sampai skrg,,

  5. Mungkin di Meksiko aturan tentang emisi lebih longgar..buktinya mesin dengan basic lawas masih diproduksi,saya lihat juga masih ada keran bensinnya.. kemungkinan masih mengusung karburator..gak kebayang kalau mesin2 era jaman now dilepas tanpa aturan emisi..powernya seperti apa ya?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP