TMCBLOG.com – Setelah Nugie melihat dan Melakukan Impresi pertamanya Terhadap helm Retro Cakil Carbon dari JP helmet, tmcblog jelas tertarik untuk memilikinya. Persis setelah memiliki JP helmet Signature ( yang reviewnya bisa sobat seklaian lihat di Link ini) , selang beberapa waktu tmcblog putuskan untuk memiliki JP Retro Cakil. Ya dirumah lumayan ada beberapa Motor motor retro, jadi ya memang selain helm helm modern tmcblog juga punya beberapa helm retro. Awal menerima helm ini ternyata memang secara dimensi, material, Fitur, Finishing, dan Model cukup berbeda bila dibandingkan dengan JP Signature.

Dilihat dari Material yang digunakan, Helm JP Retro Cakil Carbon ini seperti namanya Menggunakan Material Full Carbon 100%, sangat berbeda dengan JP Signature yang menggunakan material semacam thermoplastik. Lalu Platform bentuk fisiknya pun beda, Helm JP Retro Cakil bagian Kepalanya cenderung lebih membulat dengan Bagian Chin Guard/ Cakilnya juga didesain lebih membulat.

Sementara Desain dari JP Signature lebih mirip ke Shoei EX Zero, termasuk Inner Visornya ( jangan jangan JP signature juga sangat terinspirasi Shoei Ex Zero ? ) dimana Helm JP retro tidak memiliki Inner Visor, Jadi mau nggak mau harus nambah Budget buat beli Goggle.

Lagi Lagi tidak seperti JP Signature, Helm ini tidak memiliki Pin dibagian dahi helm yang bisa digunakan untuk menempel Pet atau Cap helm. JP retro Cakil Sudah menggunakan Sistem pengunci Double D ring yang agak sedikit ribet buat yang belum biasa, namun tingkat keamanannya tentu teruji banget.  Bener banget Kata Nugie, Helm yang dihargai 1,9 Juta rupiah ini enteng bener, asli bahkan Terasa lebih enteng bila dibandingkan dengan KYT Strike Eagle itu artinya di bawah 1kg, dan ketika dipakai ya hasilnya memang helm seringan ini tidak terasa membebankan leher kepala.

Memang agak aneh memang awalnya ketika memakai Helm yang bener bener enteng, ” ini helm beneran bisa memproteksi kepala nggak ya ? “ begitu awal awalnya, Namun ketika ingat bahwa Material Shell terbuat dari Carbon, Baru deh Lumayan Yakin . . namun sebenarnya Jika diukur worthy atau nggak nya Halm ini dibandingkan dengan JP Signature, Jujur aja Menurut tmcblog, JP Signature lebih Value for Money sob  . . Semoga berguna

Taufik of BuitenZorg

5 COMMENTS

Leave a Reply to Dheni Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here