TMCBLOG.com – Satu Desain baru saja di File-kan Honda di lembaga Paten eropa. Sebuah kendaraan listrik ( EV ) yang menggunakan Desain Luar sangat jelas Bnaget menggunakan Desain dasar dari Sosok Hodna CB150R Streetster/ ExMotion Neo sport Cafe yang sampai saat ini belum masuk ke Pasar Indonesia.
Yap Mulai dari bentuk Bam, velg, Suspensi, lampu depan, setang, Tangki Bahan Bakar, Jok, Frame, Sub Frame swingarm dan Bagian Buritan semua sangat mirip dengan sosok CB150R Streetster . . namun Yang beda ada di dapur pacunya sob yang terlihat menggunakan Mesin Listrik dengan hasil pacuan mesin tersebut disalirkan ke Roda belakang Via koneksi rantai.
Kalo menurut tmcblog ini mungkin termasuk salah satu strategi untuk mempermudah penetrasi dari era EV dimana tidak perlu sulit sulit memperkenalkan bentukan fisik yang sama sekali baru buat sebuah Produk. Honda sudah melakukan hal ini dengan Honda PCX electric. Nggak Mulai dari Nol.
Sobat Bisa lihat dalam desainnya, Motor Listrik dan roda gigi reduksi mengisi ruang yang biasanya digunakan oleh mesin dan transmisi, sedangkan unit kontrol listrik yang mengubah input throttle menjadi sinyal ke motor dipasang di tempat yang biasanya menjadi posisi penempatan silinder dan kepala silinder.
Ini juga akan membuat Box Kendali elektronik akan mendapat manfaat dari pendinginan aliran udara di atasnya. Sementara itu Pendingin oli untuk motor listrik dipasang pada posisi yang biasannya ditempati radiator pada CB150R Bermesin Oto.
Sementara itu , Baterai untuk desain sepeda Motor Listrik bergaya retro ini Ada dua, dan Honda telah memilih untuk meletakkan satu di bawah tempat yang biasannya merupakan tangki bahan bakar dan yang kedua terletak di bawah jok pengendara.
Kedua Baterai tampak memiliki ukuran yang berbeda, dengan baterai utama di bawah ‘tangki’ ( No 37) jauh lebih besar daripada yang di bawah kursi ( No 36) . Wah jadi secara umum Punya desain yang berbeda dong dengan PCX ?
Taufik of BuitenZorg | @tmcblog
Hmmm pertamax
Udah dibikin duluan di India hehe
Trus tangki bensinnya sekarang jadi apa? Bagasi gitu?
Bak buat Mandiin balita
Ngomong-ngomong bentuk dinamonya gak kelihatan kaya dinamo. mirip PCX electrik jadi gak kelihatan kesan electric vechiclenya.
CB-E???
Takut nyetrum ah…
Cb125 ini mah
tidak untuk endonesah