TMCBLOG.com -Saat ini, tren perkembangan sepeda motor EV di dunia seperti telah terpolarisasi menjadi dua kutub yakni model sepeda motor EV performa tinggi yang membutuhkan baterai berkapasitas besar dan berjenis fixed-body dan model komuter jarak pendek seperti skuter listrik yang menggunakan baterai standar yang dapat dilepas-pasang. Nah Kymco merupakan salah satu pabrikan yang cukup all out pada gelaran EICMA Milan 2021 pekan lalu mereka merilis kedua jenis nya. Salah satu model mungil namun ber-performa tinggi yang mereka rilis adalah Kymco F9.
Diworo-woro-kan sebagai model konsep bernama Kymco Super-9, namun pada digital world premiere malah dirilis dengan nama yang berbeda yakni Kymco F9. Perubahan mendadak ini agak mengagetkan, namun diperkirakan apa yang dilakukan Kymco dengan alasan bentrok klaim merek dagang.
Bicara soal Kymco F9, skuter ini secara bentuk memang keren dan sporty banget. Tarikan garis bodynya dari depan sangat tajam dan beberapa detail seperti headlamp mengambil garis desain dari sepeda motor EV besar mereka sebelumnya yakni Kymco Ionex. Super 9 (F9) menawarkan jangkauan jelajah skuter listrik Kymco terpanjang sampai saat ini yakni pada angka jelajah sampai 140km dalam sekali charge full-to-full.
Motor ini juga memiliki performa yang lumayan dengan klaim berakselerasi dari 0 hingga 50 km/jam ditempuh dalam 3 detik, dan bisa mencapai kecepatan maksimum 110km/jam. Motor listrik yang dipakai di F9 sendiri memiliki daya output yang cukup tinggi yakni 9.4kW. Sementara baterai fixnya yang didesain menarik dan mengikuti garis body mengadopsi spesifikasi 96V / 44Ah. Dengan teknologi pengisian cepat terbaru baterai ini dapat terisi penuh dalam waktu 2 jam.
Terlihat, velg roda depan dan belakang berukuran standar skutik yakni 14 inci, dan dibalut ban berprofil lebar. Pijakan kaki diatur dalam posisi seperti sepeda motor dan dirancang untuk memungkinkan rider menikmati ergonomi berkendara yang sporty.
Terakhir yang juga tak kalah menarik adalah sistem penggerak dari Kymco F9 yang mengadopsi transmisi otomatis 2 kecepatan yang boleh dibilang pengadopsian pertama kali di dunia untuk skuter sejenis. Tampaknya sistem ini benar-benar niat dirancang oleh Kymco mendapatkan karakteristik optimal skuter listrik F9 ini. Wahhh kalau bisa dijual dengan harga terjangkau, bisa pecaaaahhh nih skuter listrik dengan brand yang terpercaya seperti Kymco . . .
Taufik of BuitenZorg | @tmcblog
ganteng euy
coba GESITS bisa di ikutin nih inovasinya. Dari dulu kepikiran gitu sih, motor listrik pake gearbox pasti lebih asik dan bisa dapet feel berkendara kaya motor biasa dan topspeed tinggi walau dengan motor listrik yg ga gede2 amat. dan bisa lebih hemat baterai jg ga sih?
Jadi bisa pindah gigi otomatis kayak DCT atau mobil AT gitu
Selalu menjadi pelopor.. kymc0👍🏻👍🏻
Pecah celengannya yo wak…klo hrganya masuk akal
Modelnya motor konsep bgt ya,, keren,,,
Yg kyk gini ini membuat motor listrik bisa lebih menarik drpd motor combustion engine, meskipun baterainya kyknya kurang fleksibel sih ga bisa instan swap,,
Bagus lah sekali charge bisa DApet jarak jelajah140km
Kang itu pake velg yamaha aerox ga masalah ya ? Atau ada kerja sama dgn yamaha dikemudian hari
itu velg aerox bukan yah?
Tunggu dijadiin model aerox wkwk
ini batrenya saja pasti mahal banget.96v44ah ngeriii,,, bisa buat beli motor baru mungkin!
motor ini harusnya ducati saja merk nya! hhhh..
skuter listrik mv agusta
Saudara kita tki ditaiwan sangat menggemari motor listrik disana,banyak banget dimedsos aksi mereka.cina memang paling pintar berhemat
dikasi mode drive yg bsa buat 150kpj, jd buat jalan jauh oke.. melihat jarak tempuhnya bsa 140km, dgn waktu charge 2jam nih motor menjanjikan