Monday, 25 November 2024

Namanya Shoei X-SPR Pro Dan Sudah Resmi Homologasi FHRPhe 1.0

TMCBLOG.com – Di awal bulan Februari lalu, Nugie sudah membahas kekepoannya terhadap helm Shoei terbaru yang dipakai oleh beberapa pembalap MotoGP yang menggunakan brand Shoei pada test pra-musim MotoGP 2022 Sepang. Terlihat hadir Marc Marquez, Alex Marquez dan rookie Fabio Digiannatonio yang sudah menggunakan helm Shoei yang secara umum memiliki banyak perbedaan dibandingkan dengan Shoei X-Fourteen yang dipakai di musim 2021 yang lalu.

Karena saat itu helm ini belum muncul di laman F-RHPhe, yes saat itu kami sepakat menamakannya dengan nama sementara Shoei X-15 atau “X-Fifteen”. Namun akhirnya pada pekan ini segala kekepoan kami terbayar sudah, setelah sosok helm ini hadir di laman tersebut dengan nama baru yakni Shoei X-SPR Pro, yang mana terdaftar juga di lembaga paten produk dengan nama X-Fifteen.

Yang mantebnya adalah Shoei mendaftarkan homologasi helm terbaru mereka ini hampir pada seluruh ukuran. Lengkap ke-enam ukuran mulai dari XS, S, M, L, XL sampai XXL. Oh iya, mengenai soal ukuran helm ini, FRHPhe mewajibkan setiap ukuran helm itu diuji sendiri-sendiri secara terpisah.

Jadi secara umum proses uji homologasi FRHPhe tidak mengenal pukul rata sampel satu ukuran dan lalu membuat ukuran lainnya juga ikut lolos atau terhomologasi. Oh iya, ini artinya Shoei X-SPR Pro sudah bisa digunakan oleh pembalap di balapan tingkat tinggi baik MotoGP, Moto2, Moto3 mauupun World Superbike series.

http://app-okeefe.jfo7syl77y-pxr4kzxnv4gn.p.temp-site.link/2022/02/04/helm-shoei-teranyar-pada-shakedown-test-sepang-shoei-x-15-kah/

Mengenai detail perbedaan antara Shoei X-SPR Pro ini dengan generasi helm flagship balap Shoei sebelumnnya yakni X-Fourteen, update dan peningkatan kualitas dari Shoei X-SPR Pro ini bisa sobat sekalian simak kembali pada artikel yang telah secara komprehensif ditulis sebelumnya yes. Semoga berguna.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

14 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP