TMCBLOG.com – Hari ini Suzuki India memperkenalkan Suzuki V-Strom SX. Ini adalah motor sport tourer adventure pertama dari Suzuki Motorcycle India di segmen 250cc dan akan bersaing secara langsung dengan beberapa motor jenis petualangan di sana. V-Strom SX ditenagai mesin 250cc satu silinder yang menghasilkan power maksimum 26,5 ps @9.300 rpm dan torsi maksimum 22.2 Nm @7.300 rpm.

Selain itu, V-Strom SX menggunakan kombinasi roda dengan ukuran depan belakang 19 inci dan 17 inci dengan ground clearance 205 mm dan tinggi jok 835 mm. V-Strom SX berbobot mencapai 167 kg dan memiliki tangki bahan bakar dengan kapasitas 12 liter. Katup, roller rocker arm menggunakan tipe shim, retainer, dan piston untuk sport adventure tourer dikembangkan menggunakan teknologi analitik dari MotoGP. Piston di V-Strom SX membantu meningkatkan output dan meningkatkan efisiensi bahan bakar.

Fitur lain pada V-Strom SX yang bergaya adventure ini adalah lampu depan dan lampu belakang LED, knuckle guard, windshield yang besar dan tinggi, konektivitas Bluetooth dan navigasi yang akan ditampilkan di samping konsol instrumen LCD, juga pengisi daya USB. Di negara India sana V-Strom SX dalam tiga pilihan warna yang berbeda: Champion Yellow, Pearl Blaze Orange dan Glass Sparkle Black.

Kenapa ini cukup penting? Karena secara umum rumor yang masuk ke TMCBlog bahwa motor ini juga masuk list untuk dihadirkan oelh SIS ke pasar Indonesia pada beberapa waktu ke depan. Mungkin akan hadir di gelaran pameran ke depannya . . . Mungkin saat IMOS 2022 ini?

Secara umum mesin V-Strom SX ini plek ketiplek alias common engine dengan Suzuki Gixxer SF 250 jadi yaaa, logis sekalian jual dan jaga after salesnya. Lalu setelah itu, ini adalah segmen ADV dimana sudah terbukti bahwa jumlah silinder atau teknologi mesin kadang tidak melulu jadi satu sesuatu yang penting banget. Yang penting kokoh, enak diajak trabasan, bandel, irit bensin, You name it . . Dan sepertinya dilihat dari tongkrongannya V-Strom X 250 potensial ambil pangsa pasar di sana.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

Spesifikasi  Suzuki V-Strom SX 250

ENGINE
Engine Type : 4-stroke, Single-cylinder, oil-cooled, SOHC
Valve System : 4 valve
Bore x Stroke : 76.0 mm x 54.9 mm
Displacement : 249 cm³
Compression Ratio :10.7 : 1
Max Power : 26.5 ps @9300 rpm
Max Torque : 22.2 Nm @7300 rpm
Fuel System : Fuel Injection
Starter System : Electric
Lubrication System : Wet sump
Transmission : 6-speed constant mesh

BRAKES
Front : Disc, single
Rear : Disc

SUSPENSION
Front : Telescopic, coil spring, oil damped
Rear : Swing arm type, coil spring, oil damped

DIMENSIONS & WEIGHT
Overall Length : 2,180 mm
Overall Width : 880 mm
Overall Height : 1,355 mm
Wheel Base : 1,440 mm
Ground Clearance : 205 mm
Seat Height : 835 mm
Kerb Mass : 167 kg
Fuel Tank Capacity : 12 L

TYRES SIZE
Front : 100/90-19M/C 57S, tubeless
Rear : 140/70-17M/C 66S, tubeless
Rake/Trail : 27° / 97 mm

ELECTRICAL
Ignition : System Electronic ignition
Battery : Maintenance Free, 12V 6AH
Headlight & Tail Light : LED

41 COMMENTS

  1. Menurut ku lebih menarik V-Strom 250 versi Taiwan,bagian mesin terlihat lebih padat jg karena pakai mesin ijum

    Tapi ya tau lah,SIS kalo bukan produk dr indihe ga bakal di ACC,sekarang ini

    • tapi keberatan mesin, 2 silinder yg pure menang suara doang akwkakw

      lebih bener si sx 250 ini kemana mana

  2. Suzuki ada v strom
    Kawasaki ada verisys
    Honda ada crf 250
    Asik bisa turing bareng…yg ga punya ga usah diajak

  3. Mesinnya potensial nih dijadiin saingan KLX250 yg kembang kempis. Ato kalo Suzuki gila berhubung itu mesin 1 silinder, pasang aja ke sasis gsx-r150. Udh auto jadi gsx-r250, tapi ga dijual dimari krn ngabers kita sangat teliti baca brosur, bawa ke US pasti laku kaya cbr250 jomblo dulu.

  4. yang V-Storm 2 silinder lebih oke bentuknya, sayang kemahalan kalo masuk sini, ya bolehlah yang satu silinder ini, disaat brand jepang cuma ada Versys yg bentuk dan harga nya juga gak oke, biar motor sport tambah rame

  5. Setuju mending test market dulu langsung CBU, jgn seperti GSX S desain kaco,
    Kalo rnage harga 35 an bersaing dg ninja mono mungkin oke

Leave a Reply to callato Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here