TMCBLOG.com – Dengan Suhu yang lebih tinggi, FP2 MotoGP Misano 2022 kembali diadakan dalam keadaan Trek kering di mana pada awal sesi, Pembalap Menggunakan Ban belakang medium dengan ban depan Bervariasi antara Medium dan hard. Laptime Bechmark dari FP1 adalah 1:32,313 sementara Rekor Laptime sirkuit 1:31,065 atas Nama Pecco Bagnaia tahun lalu. Di 10 menit pertama Quartararo memimpin 1:32,264. Zarco dan Bagnaia sempat crash di 20 menit pertama

Pada menit ke 20 Aleix Espargaro menorehkan laptime 1:32,177. Diikuti Quartararo dan Vinales. Memasuki menit ke 25 Vinales memimpin dengan 1:31,882. Memasuki 10 menit terakhir Quartararo memimpin timesheet dengan 1:31,878. Time attack terakhir Hadir Mulai menit ke 40 dimana Mayoritas pembalap masuk ke trek dengan menggunakan ban belakang soft.

Menit Ke 44 Bastianini torehkan 1:31,517. Setelah Chequered Flag berkibar pada akhir menit ke 45 Enea bastianini hadir sebagai yang tercepat di FP2 MotoGP Misano 2022 sekaligus menjadi yang tercepat Akumulasi FP1-FP2. Bagnaia P2, Miller P3 dan Zarco P4

Kombinasi FP1-FP2 yang Top-10-nya diisi oleh Bastianini, Bagnaia, Miller, Zarco, Quartararo, Vianles, Aleix espargaro, Martin, Bezzechi dan Morbidelli sangat penting terutama Jika FP3 esok berlangsung basah. – Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

17 COMMENTS

  1. M1 dibikin smooth ditikungan dan tidak butuh top speed. Ini lebih baik dari motor Jepang lainnya. Terbukti Yamaha masi bisa melawan ducati

  2. Jika d sisa musim ini morbidelli tiba2 kompetitif, kira2 dia lebih milih bantu fq20 sbg rekan setim ny atau bagnaia slku teman senegara dan rekan padepokanny?? Mengingat karakter Rossi sendiri saya rasa bkal d plot dah dia buat bantuin rekan sepadepokan

Leave a Reply to izanagi Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here