TMCBLOG.com – Marc Marquez tampil di Honda Plaza sirkuit Motegi sambil naik New Honda CBR250R berwarna hitam dengan livery khas HRC terbaru di sekujur body-nya. Secara umum CBR250RR ini terlihat menggunakan body dan fairing khusus balap tanpa adanya parts road legal yang menempel. Juga knalpot yang sudah diganti dengan tipe free flow full system menggantikan knalpot standar model double muffler-nya.

Sosok New CBR250RR versi balap ini sepertinya memang dipamerkan sebagai model referensi untuk motor balap nasional kelas 250 cc produksi massal di Jepang yang memang rutin diadakan setiap tahunnya dan diisi oleh motor seperempat liter 3 pabrikan Jepang sob. Modifikasi yang dilakukan pun terbilang sederhana, tidak terlalu ekstrem sampai merubah bentuk seperti pada motor balap kelas AP250 di ajang ARRC yang diperbolehkan mengganti velg dengan material alumunium tempa. Motor ini lebih dekat dengan spek motor yang ada di dealer.

Penggantian ban sudah pasti dilakukan, Dunlop Sportmax Alpha-3 SP semi slick khusus balap menggantikan ban Dunlop OEM, dengan ukuran 110/70-R17 di depan dan 140/70-R17 di roda belakang membalut velg original New CBR250RR warna hitam.

Knalpot yang dipakai adalah merk Endurance Racing. Sebuah brand part aftermarket yang pernah digandrungi oleh pemilik CBR150R dan Satria Fu150 di Indonesia pada era 2004-2010. Endurance Racing asli Jepang yang menempel di New CBR250RR ini berbahan full stainless steel model muffler oval, dipegang bracket berbahan duralium berbobot ringan dengan desain sederhana menggantikan pillion footpeg atau step boncenger. Terlihat clean and simple banget ini sih!

Motor balap gak afdal kalau masih pakai footpeg standar. Penggantian footstep balap atau racing footpeg dilakukan, kini posisi kaki rider bisa lebih mundur dan lebih tinggi dari posisi kaki pada footpeg standar pabrik. Lengkap dengan batang penonjok persneling dengan sensor quickshifter dan karena posisinya sudah diubah maka pada motor ini untuk menaikkan gear (up-shifting) tidak lagi dicongkel ke atas. Melainkan diinjak seperti motor balap pada umumnya, atau sering juga orang-orang menyebutnya dengan model “GP Shift”.

Fairing yang dipakai juga sudah bukan asli bawaan motor. Bila sobat sekalian memperhatikan lebih detail, bagian headlamp di New CBR250RR balap ini adalah stiker yang menyerupai headlight LED dari CBR600RR. Menggunakan fairing khusus balap ini selain karena bisa menutup rongga yang terbuka akibat melepas lampu-lampu utama, juga bertujuan untuk meringankan bobot motor secara keseluruhan. Pada bagian joknya juga sudah meninggalkan jok busa standar. Sebagai gantinya sponge tebal menempel pada body belakang yang menjadi satu dengan buntut. Kemungkinan merk jok yang dipakai ini adalah YK Shouji ya.

Karena biasanya fairing balap memiliki bobot yang lebih ringan ketimbang body standar bawaan. Juga yang terpenting, body fairing balap ini memiliki potongan yang lebih sedikit sehingga memudahkan mekanik untuk melakukan perawatan motor saat di paddock. Kalau di motor Grand Prix malah pakai baut khusus yang tipenya quick release.

Tak lupa perangkat safety wajib di motor balap saat ini juga dipasang ke New CBR250RR versi balap di Motegi. Brake lever guard rapih menempel di bagian handlebar kanan motor, melindungi tuas rem depan dari benturan agar rider tidak auto-terjungkal bila sewaktu-waktu bersenggolan dengan rider lain di trek. Menurut kalian motor modifikasi ini keren gak sob?

18 COMMENTS

    • Klan CBR dari 150cc sampai 1000cc mirip. Sampai sering salah sangaka. Dimensinya juga berdekatan. Dilihatin penjaga parkir saat parkir di slot 250cc keatas. Disangka 150cc

  1. bagian favorit knalpotnya, kyknya jadi item yg pertama kali kena sentuh ya knalpotnya kalo di CBR250RR, double barrel nya kurang sih menurut gw,

  2. shape tangkinya kok gak sekalian diubah,emang nyaman tuh buat ngumpet,fungsi air ram nya juga gak keliatan di maksimalkan
    untuk knalpot desainnya menang ini karena bentuknya kayak Akra CBR RRR,tapi kayaknya kalo tenaga ya masih menang bikinan harc pro

Leave a Reply to Namec Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here