TMCBLOG.com –  Honda memutuskan akan kembali sebagai pabrikan di Kejuaraan Dunia Supersport (WSS) pada 2023. Honda Racing Corporation (HRC), yang bertanggung jawab atas semua kegiatan balap motorsport Honda dilaporkan telah bekerja sama dengan tim MIE (Midori International Engineering) Moriwaki yang akan menjalani sisi teknis.

Basis mesin balap yang digunakan nanti adalah new Honda CBR600RR, yang dikembangkan khusus untuk balap dan saat ini hanya tersedia di Jepang. Desainnya didasarkan pada 1000 Fireblade, dilengkapi dengan winglet di sisi samping. Motor ini mendominasi beberapa gelar regional dan lokal seperti misalnya JSB dan tentunya ARRC.

Modifikasi mesin yang ekstensif secara khusus meningkatkan potensi penggunaan balap. Inovasi terpenting adalah pengenalan ride-by-wire, untuk dapat menyempurnakan elektronik standar MecTronik yang telah menjadi kewajiban di Kejuaraan Dunia Supersport sejak 2019.

Mengenai sponsor, dikabarkan Petronas yang akan mejadi sponsor utama dari tim ini dan tim superbike MIE Racing Honda di 2023 nanti. Mengenai pembalapnya sendiri memang masih belum fix, namun nama Hafizh Syahrin akan tetap balapan di Kelas Superbike. Sementara di kategori WSS juga rencananya akan hadir 1 pembalap asal Malaysia juga. – Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

25 COMMENTS

  1. Melihat filosofi dan prinsip ahrt,kira2 fokusnya bergeser ikut wss atau masih jaga image,toh ikut wsbk atau wss bagi rider Indonesia juga sudah bagus karena bersaing dengan pembalap eropah

  2. Hmm.. mungkinkah Petronas akan jadi sponsor utama buat HRC di kelas MotoGP nanti? kalo jadi, keren juga negara tetangga.

    • sayang banget sih. warna nya sudah mencolok banget, biar di belakang langsung keliatan oranye sendiri. seperti kombinasi merah Ferrari dan marlboro

    • motornya aja belum jelas udah terdaftar homologasi apa belum kok,kalopun nekat turun ya pake yg lama yg belum asal winglet dan elektronik jadul

  3. Mandalika ahrt coba pake triumph di tempelin livery ahrt seperti yamaha thai turun di moto2..

    Sepertinya azroy yg bakal ngisi semoga andi gilang ikut

Leave a Reply to windb0y Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here