TMCBLOG.com – Jelang EICMA 2022, Yamaha juga mulai memperlihatkan secara resmi update dari sosok varian motor adventure Tracer 7 dan Tracer 7 GT MY2023 mereka. Motor yang pertama kali diperkenalkan tahun 2016 secara global ini untuk model year 2023 masih menggunakan mesin 689 cc, 2 slinder CP2 yang menggunakan firing order 270° dan lolos standar emisi Euro 5, namun menerima sejumlah penyempurnaan dan peningkatan. Khusus Tracer 7 GT bahkan lebih dilengkapi dengan fitur tambahan untuk meningkatkan kemampuan turing.

Update pertama, baik Tracer 7 dan Tracer 7 GT telah ditingkatkan dengan menghadrikan dashboard TFT baru yang memberikan konektivitas smartphone. Layar warna 5 inci yang baru ini memberi pengendara informasi penting dalam format yang jelas, bergaya, dan mudah dipahami.

Sistem dashboard baru ini memberikan pilihan dua tema layar. Layar ‘Touring’ menampilkan informasi dalam gaya analog fungsional dan konvensional, sedangkan layar ‘Street’ memiliki nuansa yang lebih gaya dan kontemporer.

Kedua motor dilengkapi dengan Unit Kontrol Komunikasi (CCU) yang memungkinkan pengendara untuk menghubungkan smartphone mereka dengan mesin menggunakan aplikasi MyRide gratis Yamaha menggunakan Bluetooth. Setelah terhubung, pengendara dapat melihat informasi tentang panggilan masuk, email, dan pesan pada dashboard TFT.

Kluster sakelar di stang hadir baru dengan desain yang ergonomis dan memungkinkan pengendara mengoperasikan menu menu baru di dashboard, memilih mode layar, dan banyak lagi dengan mudah.

Disertai dengan garpu suspensi depan yang diperbarui, Tracer 7 dan Tracer 7 GT dilengkapi dengan rem cakram depan ganda 298mm yang lebih besar yang memberikan daya henti dan rasa pengereman yang lebih baik dalam situasi apa pun – baik dalam perjalanan perkotaan atau dikendarai melalui lingkungan pegunungan.

Garpu suspensi depan yang diperbarui menampilkan sistem setting yang direvisi untuk pengendaraan yang lebih seimbang dan serbaguna. – Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

 

 

 

14 COMMENTS

Leave a Reply to Tomcat Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here