TMCBLOG.com – Pertengahan tahun 2022 yang lalu tmcblog sempat bertanya langsung secara ekslusif kepada Pabrikan TVS Indonesia mengenai apakah ada Potensi Sosok Motor Sport Retro TVS Ronin 225 Untuk Hadir di Pasar Domestik Indonesia. Kala itu Deputy General Manager Marketing & Dealer Development at PT TVS Motor Company Indonesia, Pak Rizal Tandju tidak menutupi bahwa Memang TVS memiliki rencana Solid untuk Menjual TVS Ronin 225 ini Untuk pasar Domestik Indonesia . . Dan Kali ini tmcblog Mau kasih Indikasi terupdate mengenai Keinginan ini sob . . cekidot gambar berikut ini deh . .

Yes hasil tangkapan layar di atas adalah dari dokumen resmi pendaftaran paten desain dari Motor yang secara umum memang adalah TVS Ronin 225 yang dilakukan Oleh TVS India Untuk Indonesia dan baru diumumkan ke Publik media januari 2023 yang lalu. Dan Ini tuh bisa jadi meruakan langkah langkah awal dari persiapan yang dibutuhkan untuk menghadirkan dan menjual secara resmi Ronin 225 di Pasar Domestik.

Hal ini cukup sesuai dengan yang pernah diucapan Oleh Pak Rizal ekslusif kepada tmcblog ” . . akan ada banyak dan panjang proses Menuju ke sana Karena juga harus dipikirkan bahwa CKD butuh hadirnya Komponen Lokal yang diproduksi di sini. Ditambah Proses lainnya seperti uji Tipe, diperkirakan Butuh waktu 6 sampai 12 Bulan setelah dirilis di India

TVS Ronin sendiri menggunakan Mesin Single SOHC 225,9 cc, satu silinder Square berpendingin udara  yang dapat  menghasilkan tenaga maksimum sampai 20,24 HP dan torsi maksimum 19,93 Nm. Dibantu sistem Assist & Slip Clutch, Motor ini bisa ngacir sampai Top Speed 120 km/jam . . . hmmm angka performa segini sih sepetinya Lumayan Bisa dimasukan dan dibenturkan ke pasar dari W175 yang sama sama bermesin Air cooled nih . . . Bagaimana menurutmu sob ?

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

15 COMMENTS

  1. 30 juta bikin kejang2 pabrik jepang.. Itu sih kalo tvs niat mau laku. Kalo niatnya cuma jualan gak peduli ada yg beli atau tidak mau di kasih harga 50 juta sih gpp.

  2. Andai Yamaha mau ngeluarin pakai mesin Scorpio yg sudah injeksi.
    Sayang pasar jaman dulu ga seketat sekarang,jadi ga kepikiran market seperti ini akan booming.

  3. Gagah sih ini tvs, proposional sosoknya, atau pinter pengambilan Fotoshoot, hanya logo tvs di mesin aja kegedean (mungkin)

    Xsr155 yamaha malah keliatan wagu fotonya, tapi secara real gak buruk amattt

  4. Desain rada icikiwir sih daripada xsr, mantep… Kalau main di level 30-38 jetian boleh laaa…
    Wait n see

Leave a Reply to Fanhan-abas Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here