TMCBLOG.com – Mulai hari ini, selama dua hari full para pembalap akan melakukan pengujian resmi pra-musim terakhir untuk musim MotoGP 2023 di Portimao. Sudah tentu selama dua hari test ini akan krusial untuk mengonfirmasi paket apa yang akan mereka pakai baik itu mesin maupun aerodinamika. Dua hal yang palig krusial dihomologasikan pada awal musim. Di kubu Yamaha Maio Meregalli mengakui bahwa pabrikan Jepang ini akan uji winglet buritan ala F1 di #PortimaoTest.

Yamaha M1 akhirnnya Pakai Winglet Buritan Ala Stegosaurus di Valencia 2022

Winglet di buritan sebenarnya bukan hal baru karena di test pra-musim sebelumnya (Di Valencia) winglet ini sempat hadir di buritan Yamaha M1 Crutchlow maupun Fabio Quartararo. Btw, kabar tersebut diambil dari komentar Maio via Autosport tentang jenis pekerjaan yang akan difokuskan oleh Yamaha selama dua hari ini di Algarve: “Kami memiliki dua desain (winglet buritan) yang siap untuk diuji, tetapi saat ini kami belum memiliki kesempatan dan kami akan melihat apakah selama dua hari pengujian di Portimao ini kami dapat melakukannya.”

Pict : Thomas Morsellino“Kami memiliki dua bagian di sini untuk diuji, tetapi kami hanya memiliki dua hari pengujian, jadi saya tidak tahu apakah kami akan punya waktu. Sayap itu bukan bagian dari paket yang akan dihomologasi, jadi kita bisa tinggalkan untuk nanti,” aku Meregalli. Pengakuan Maio yang meneyebutkan bahwa sayap bukan merupakan bagian dari paket homologasi semakin memperkuat bahwa winglet tersebut letaknya di buritan.

“Selama dua hari ini kami harus membuat keputusan penting dengan fairing. Setelah tes Sepang, pembalap kami memutuskan untuk menunda keputusan sampai Portimao. Mereka telah banyak bekerja di pabrikan musim dingin ini, tidak pernah selama bertahun-tahun di Yamaha saya melihat yang seperti ini, sejumlah besar suku cadang untuk diuji. Kami memiliki beberapa fairing, dengan bagian tengah yang berbeda, dan kami harus membuat keputusan sebelum akhir tes untuk dapat melakukan homologasi.”

Info paling update sih Katanya winglet Buritan Yamaha terbaru malah akan mirip Sayap T Aprilia RSGP

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

10 COMMENTS

Leave a Reply to Kesi Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here