TMCBLOG.com – Keseriusan KTM dan Dani Pedrosa jika dilihat dari apa yang telah mereka persiapkan sebelum GP Jerez ternyata bisa juga dilihat dari perlengkapan KTM RC-16 yang disiapkan buat sang Samurai Spaniard. Paling tidak TMCBlog melihat ada dua update hardware yang baru pada body KTM RC16 Dani Pedrosa untuk penampilan wildcard-nya di GP Jerez 2023.

Kalau soal mesin, dapat dipastikan Dani akan menggunakan KTM RC16 spek 2023 yang persis sama dengan yang dipakai oleh Brad Binder dan Jack Miller. Regulasi memang mengharuskan hal itu dilakukan oleh KTM kalau nggak mau kena masalah seperti dulu ketika Guintolli wildcard dengan Suzuki dengan menggunakan mesin GSX-RR masa depan. Namun, bagian body fairing KTM nih ada yang beda.

Yang pertama adalah pada bagian bawah depan dari fairing RC-16 yang berada di belakang roda depan, dimana terlihat bahwa RC-16 milik Dani menggunakan semacam air-duct model baru yang sama sekali berbeda dengan downwash duct yang ada pada RC16 besutan Jack Miller dan juga Brad Binder.

Jika pada RC16 sebelumnya mirip Ducati dengan duct hadir di sisi kanan dan kiri, namun pada duct di RC16 tunggangan Dani Pedrosa, saluran udara ini hadir di bagian tengah mengarah ke bawah. Perkiraan TMCBlog masih mengarah ke ventury effect yang akan menghasilkan effect downforce pada motor namun dengan tujuan baru. Ada asumsi dengan model dan posisi spoiler yang seperti itu ditujukan untuk membantu mengarahkan motor pada saat melibas tikungan, dengan ‘bantuan’ angin atau tekanan aliran udaran tentunya.

Penampakan kedua adalah winglet buritan RC16 yang dipakai Oleh Dani. Terlihat secara umum fisiknya mirip antena TV indoor rumahan. Fisiknya yang lebih mengkotak dibandingkan apa yang telah dipakai oleh RC-16 2023 sebelumnya akan memberikan sudut pada kedua ‘tiang’ winglet lebih tegak yang mungkin akan memberikan efek downforce pada saat posisi motor miring rebah yang berbeda.

Selain itu diperkirakan luasan pada bagian wing atas juga berbeda yang akan memberikan efek downforce berbeda juga pada buritan terutama saat ngebut ketika berada di straight . Yang sayangnya di sirkuit Jerez itu straight-nya nggak cukup panjang yah?

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

23 COMMENTS

  1. Justru sirkuit yang banyak tikungan lebih butuh banyak downforce wak, kan supaya ambil tikungan bisa lebih cepat, lebih stabil, pembalap lebih confident.. Kaya di F1 Mexico city / Spa pasti tim bakalan pakai spoiler dengan ukuran wing yang besar karena banyak tikungan sementara di Monza pakai spoiler dengan wing super kecil soalnya sedikit tikungan banyak straight line-nya
    Kalau straight panjang malah butuh motor yang super aerodinamis bisa memecah angin dengan mulus, tanpa hambatan (drag)/downforce…

  2. MotoGP dengan Aero pack itu benar2 salah.
    Sulit konfigurasikan electronic dengan Aero. Variabel kecepatan-traksi-dan posisi attack/defense bisa sangat fluktuatif dengan adanya Aero yg rumit.
    Ujung-ujungnya biaya riset dan penambahan crew yg bisa membengkak.
    Rider Ter cerdas yg menang,bukan yg skillfull.
    Ibaratnya suatu saat yg selalu juara adalah pecco atau Luca marini,bukan Marc Marquez atau seseorang seperti Casey Stoner

    • Pecco dan Fabio kalau udah di depan race craft nya rapi banget, kayak robot, kalau kata Wak Taufik kaya metronom, kalau itu tidak termasuk sebagai skill yang juos gandos, saya gak tau lagi bagaimana anda mendefinisikan apa itu sebuah skill

  3. Aksi salip2an makin berkurang kl wingnya kaya gitu, gk bisa nempel2 lagi, kl nempel siap2 aja nyangkut sama buritan motor

Leave a Reply to Areola Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here