Tuesday, 28 January 2025

Toprak Memenangkan Superpole Race WSBK Catalunya 2024

Tmcblog.com – Race kedua kelas superbike hadir Ahad Siang di Catalunya di mana sebenarnya Andrea Iannone melakukan start terbaik saat ia memimpin awal balapan di tikungan pertama. Sementara itu Nicolo Bulega malah mundur saat start ketika pebalap pabrikan Ducati itu turunkan ke posisi kelima setelah start dari posisi kedua.

SAM Lowes kemudian maju ke depan seperti yang dia lakukan di Race 1 Dan bahkan Alex Lowes kemudian ditempatkan di belakang saudaranya saat ia melewati Iannone di lap kedua. Respon cepat datang dari Iannone sebelum mantan pebalap MotoGP itu kemudian melakukan gerakan brilian pada Lowes Bersaudara untuk memimpin di Lap ke 4

DI Lap kelima Bulega, Alex Lowes dan Iannone memimpin sebelum Toprak Razgatlioglu menyalip dua pebalap di tikungan sembilan untuk mendapatkan posisi teratas. Namun Iannone Unggul lagi saat ia salip Toprak saat mengerem jelang tikungan pertama. Dengan empat lap tersisa, Razgatlioglu memulai serangan keduanya saat ia kembali melewati Iannone di tikungan pertama.

Perlahan-lahan Bautista mulai memasuki persaingan. Ia memanfaatkan pertarungan Iannone dan Bulega untuk menaikan posisinya dan bahkan sempat lewati Iannone di garis start-finish saat ia meraih Posisi dua dI tiga lap tersisa.

Bautista bahkan sempat memimpin dari Razgatlioglu di tikungan pertama, namun, pebalap BMW itu mengejutkan Bautista dengan gerakan terlambat di tikungan terakhir yang membuat sang juara bertahan melebar dan memungkinkan Iannone untuk merebut posisi kedua. Toprak memenangkan Superpole Race WSBK Catalunya, Iannone P2, Bautista  – @tmcblog

11 COMMENTS

  1. Seru jg toprak dan bmw ini, wlpn mngkin msh panjang utk penantang gelar juara.. Never say never .. Go bmw .. Bosen ini lihat kawa ducita dan yamyam, kalau h smntara smedi dl cari jurus jitu sprtinya .. Gas pol !

  2. Gila emang si ketoprak.
    Kayak belut lolos dari kepungan ducita.
    Kalo diperhatikan, dia balapan lebih smooth. Nggak kayak jaman yamama keliatan harsh. Motor godek kemana – mana apalagi pas ngerem.
    Angkat topi 🍺🍺

  3. Hats off buat ketoprak.
    Lolos dari kepungan ducita.
    Cara dia bawa bmw lebih smooth. Nggak keliatan kasar jaman naik yamama. Motor godek sana sini, apalagi pas ngerem.

  4. Edan sih iannone, baru jg balik masih sangar aja , tapi yakin deh sekelas rea naik ducati jg pasti sangar, congrats toprak, right team, right bike, right moment

  5. Ianonne sudah bertahun-tahun gak balapan,masih mampu podium dibalap dunia selevel WSBK, bakatnya memang warbyasah

  6. Seperti nya wsbk menarik lihat toprak pakai bmw nih, Sirkuit yg belum pernah menang aja bisa juara, gmn sirkuit lain

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP