Tuesday, 12 November 2024

Jorge Martin Raih Pole Position MotoGP Mandalika – Indonesia 2024 Dengan Laptime Rekor Baru

TMCBLOG.com – Sebanyak 12 pembalap ikut serta dalam sesi Kualifikasi dua (Q2) MotoGP Mandalika – Indonesia 2024. 10 pembalap yakni Bastianini, Martin, Morbidelli, Bagnaia, Bezzecchi, Quartararo, Marc, Acosta, Diggia dan Vinales hadir sebagai Top-10 sesi Practice kemarin sementara 2 pembalap tambahan yakni Johann Zarco dan Raul Fernandez sebagai dua tercepat di sesi Q1. Laptime benchmark sirkuit Mandaika adalah rekor yang ditorehkan hari kemarin oleh Bastianini yakni 1:29,630. Temperatur permukaan trek 57° C.

Lap kencang pertama hadir di menit ke-3 dimana Martin menorehkan rekor baru 1:29,299. Martin lalu mengupdate di menit ke-5 dengan 1:29.088 dengan kombinasi ban Hard-Soft. Marc dua kali crash di T16 dan T10.

Dan akhirnya setelah 15 menit sesi berjalan, Jorge Martin meraih Pole Position MotoGP Mandalika – Indonesia 2024 serta berhak start dari posisi terdepan pada Tissot Sprint beberapa jam lagi dan balapan Grand prix Mandalika esok Ahad mulai jam 14.00 WIB. Bezzecchi P2, Acosta P3 diikuti Bagnaia di P4. Marc Marquez akan start dari P12.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

6 COMMENTS

  1. Taro pasti lagi bahagia tuh ada perkembangan positif di motornya…
    Jarco membuktikan bukan pembalap sembarangan yg pernah 2 kali juara dunia moto2….

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP