TMCBLOG.com – Selain soal un-sprung winglet, seperti yang kita bisa baca di artikel sebelumnya, KTM pada tes Barcelona yang lalu mencoba sesuatu yang cukup radikal yang mungki hanya pernah dilakukan Honda di era-era awal MotoGP yakni menggunakan front cowl berikut windshied berdimensi mungil. Apa sebenarnya yang sedang diriset oleh KTM?
Peter Bom mengemukakan pendapatnya mengenai pendekatan tes apa yang sedang dilakukan oleh KTM via Pedro Acosta. “Saya sangat menyukai salah satu model aero yang diuji oleh Pedro [Acosta]. Itu merupakan windscreen yang sangat sangat sempit. Ini membuatnya dan bahunya lebih terekspos oleh udara.”
“Dari sudut pandang aerodinamika, hambatan udara, drag terlihat buruk, namun ini mungkin bisa menjadi cara untuk lebih menggunakan bagian dari tubuh (pembalap) sebagai bagian dari stabilitas motor dan aero itu sendiri.”
“Jika ia menggerakan tubuhnya ke arah motor bergerak maka itu bisa jadi membantu membelokan motor. Honda RCV generasi awal dulu sangat kecil sehingga hampir tanpa aero, fairingnya sangat mungil. Itu tidak terjadi secara tidak sengaja. Hal itu dibuat agar pembalap lebih memiliki andil dan pengaruh mengenai kemana motor butuh bergerak.”
bukan motor yg belok klu inimah orangnya yg terbang pas dijalan lurus
Fungsi aero nambah grip ke aspal bkn utk terbang.
Semoga tidak jadi pailit
untung ngga pake stang fatbar ini wak, bisa freestyle ntar wkwkwkw
Kalau hard braking, torso pembalap sekalian berfungsi sebagai parasut.
Mantap sih kalau ridernya fisiknya oke
Kalo fisiknya ga bagus bisa masuk angin nih… wkwkwk…
Jadi inget hammer head nya Desmo jaman Lorenzo
Bisa ngurangin top speed secara signifikan gak sih? Pas tuck in bahu tetap jadi hambatan angin
harusnya sih ga ya.. sudah di hitung. atau jangan2 bahu pembalapnya bakal dikasih aero juga?
Makin ke sini…model semakin aneh…apa pun alasannya …
bagian paling berbahaya adalah leher yang ga ada pelindung sama sekali, ga kebayang kalau ada benda asing jatuh menghantam bagian leher kalau fairinginya mungil kaya gini. nanti ada siaran langsung kepala copot saat balapan 😭
Squidward: ” Selanjutnya apa … Kentang goreng berdasi? Ekwkwkk….”
kayak CBR pesek…
tambahan kerjaan buat ridernya
wkwkwkw
Apa sih ini aero, makin kesini kaya body F1 dikecilin, dimasukin ke motor, aneh
Honda tdk lg menerapkan. Hammerhead Ducati yg mirip dng ini pun jg tdk diterapkan. Entah apa yg membuat KTM ttp mencoba pengembangan ini disaat krisis keuangan..