TMCBLOG.com – Sobat sekalian, baru-baru ini saja TMCBlog memperoleh bocoran foto-foto dari sobat pengunjung TMCBlog yang mengaku mengabadikan foto-foto ini ketika sedang proses pengambilan konten video iklan. Foto-fotonya yang hadir bisa sobat sekalian lihat adalah mengenai sosok motor baru yang akan dirilis oleh Maka Motors? Lho koq tahu MAKA Motors, lha bisa dilihat dari karakter plat nomornya yang seakan terbaca MAKA Motors hehehe. Tidak ada informasi tambahan yang detail dari foto yang diinfokan jadi deh TMCBlog hanya bisa menganalisa berdasarkan paling tidak dua foto yang hadir.
Dari foto pertama terlihat jelas bahwa plat nomor menggunakan warna biru di bagian bawah yang menunjukan bahwa ini adlah produk full EV atau motor listrik. Bentuk headlamp depan dari skuter baru ini yang mengadopsi jenis LED dengan penambahan garis DRL di bagian bawahnya sementara ban depan terlihat berprofil lumayan lebar dengan perkiraan ring 13 inci atau 14 inci. Ban depan tersebut disupport suspensi teleskopik dengan penempatan cakram rem di bagian anan dari velg.
Dari foto kedua diperoleh beberapa detail bahwa jenis velgnya adalah velg palang model bintang dengan 10 spoke sementara dari samping headlampnya ditambah detail dari desain side fairingnya yang cukup terlihat berjenis desain agresif, gagah dan keren layaknya motor-motor supersport. Lanjut ke atas hadir windshield yang masih belum diketahui ketinggiannya tetap (fixed) atau bisa variasikan.
Lanjut ke detail berikutnya, desain jok dan dek tempat pijakan kaki rider memang berasa melihat desain desain skuter maksi (maxi scooter) yang memang sedang digandrungi oleh market Indonesia. Posisi kakinya terlihat cukup luas depan belakang, ada pijakan selonjorannya, lengkap dengan dek bagian tengah yang tinggi dimana menurut TMCBlog ini mungkin dijadikan tempat penempatan baterai dengan posisi berdiri/mounting tower.
Oh iya, bicara motor listrik yang bisa dipakai untuk berpergian jauh tetap masih ada beberapa detail yang perlu kita tunggu dari motor ini yakni mengenai jarak tempuh untuk 1 kali pengecasan penuh baterainya. Hmmm mungkin baru akan bisa kita ketahui pada saat perilisan yang katanya di bulan Januari 2025 ini sob. – @tmcblog
Okey
MAKA Motors yang dibentuk oleh dua putra Indonesia, Raditya Wibowo dan Arief Fadillah.
Demen nih yang beneran anak negeri bukan beli dari China di rebrandig ngaku ngaku Motor Aseli Indonesia 🥴🤮
Kalau buatan asli indonesia di bantu pemerintah dengan diskon besar, tentu semakin masyarakat tertarik. Tapi pejabat nya gak dapat apa², itu makanya jal tsb tidak akan terjadi
Lah ada warna merahhh, cakep yaa🤩🤩🤩🤩
Waah cakep sih kalo ini 😀