Home MotoGP Resmi : Andrea Iannone Ke Suzuki Ecstar MotoGP untuk 2017 – 2018

Resmi : Andrea Iannone Ke Suzuki Ecstar MotoGP untuk 2017 – 2018

42

https://twitter.com/SUZUKIECSTAR/status/733200873246052353

Bro seklaian, melanjutkan info artikel sebelumnya yang berasal dari Crash.net dan Hanya beda 15 menit dari saat Yamaha MotoGP mengirimkan Press release ke inbox tmcblog, Team Suzuki Press Office Juga Ikutan mengirimkan email press release official yang isinya mengumumkan secara resmi kesepakatan dengan Andrea Iannone sebagai Rider Factory untuk Team Suzuki Ecstar untuk MotoGP musim  2017-2018.

Andrea Iannone Lahir di Vasto, Italia Selatan 9 Agustus 1989. Memulai Balap di Kejuaraan Italia dan spanyol tahun 2004 ketika berumur 15 tahun. Ia pindah ke ke GP125 cc Mulai tahun 2005, memenangkan 44 seri balap kala itu, sebelum ia pindah ke Moto2 tahun 2010 dimana ia selalu finish top 3 di setiap seri dan memenangkan seri sebanyak 8 kali. Ia pindah ke MotoGP tahun 2013, dan di tahun 2015 ( musim ketiga Iannone di MotoGP ), ia finish di posisi 5 dengan torehan 1 Pole Possition dan 3 Podium

Davide Brivio team Manager Suzuki Ecstar berkomentar : ” Kami senang dapat memperoleh Andrea ke Team utuk dua tahun mendatang. Ia adalah salah satu Pebalap Top Di MotoGP. Ia juga sangat bersemangat dan Termotivasi yang juga sesuai dengan filosofi balap kami. Proyek teknik kami adalah melanjutkan peningkatan yang telah dicapai dari 2015 dan kami bekerja keras membuat GSX-RR sangat Kompetitif sehingga dapat  secara konsisten mendekat dengan (barisan ) atas dan kemenangan secepat mungkin.

Kami menginginkan pebalap yang dapat membantu Suzuki melanjutkan perjalanan menuju ke puncak. Andrea adalah Pebalap cepat yang lapar akan kesuksesan dan gaya berkendaranya cukup pas dengan Karakter mesin kami, sehingga memberikan kami harapan untuk kerjasama yang positif. Berada di musim ke -4 nya di MotoGP, ia juga merupakan pebalap berpengalaman yang dapat diambil manfaatnya oleh seluruh Team.

BTW, bersamaan dengan penerimaan Andrea iannone, Suzuki ECstar Juga merilis Pengumuman resmi perpisahan mereka dengan Maveric Vinales di akhir Musim 2016 nanti

Silahkan bersilaturahmi dengan TMCBlog melalui

[GTranslate]

42 COMMENTS

  1. lalu gimana nasib johan zarco yg digadang” sudah dikontrak suzuki ? feeling saya paling tuh zarco bakalan ke ktm secara timnya ajo motorsport dan aki ajo identik dengan ktm.

  2. Semua gara gara lorenzo pindah
    Lorenzo pindah dari yamaha ke ducati = ianone ke tendang dari ducati.
    Yamaha kosong diisi maverick = suzuki kosong.
    Suzuki kosong = ianone masuk

  3. Tidak tertutup kemungkinan Suzuki pakai 3 atau 4 motor di 2017 mengingat tim Suzuki tidak pernah pelihara tim satelit. Itu juga jika Dorna memaksakan minimal 4 motor tiap merek yg berada di lintasan MotoGP.

  4. sudah diduga nama ianone terlalu sexy untuk tidak dilirik
    konon zarco sudah pasti ke suzuki bahkan sampai diijinkan ngetest GSX RR jangan2 sekarag aleix yang tersingkir

  5. Prediksi ane 2017 Yamaha bakal sering isap asapnya Ducati, Honda & Suzuki karena Aslinya s Vinales Tak sejago yg di gadang²kan & s Rossi juga tak secepat s Lorenzo. ?

    Perebutan gelar hanya Marquez, Lorenzo, Ianone ?

    • Maverick un ordinary racer…ada satu kelebihan dr maverick…coba liat moto2 tahun2 lalu…mungkin bisa jelasin kenapa Jarvis ngotot banget datengin Maverick.

      • Selain itu, Movistar bakalan cabut bro kl ngga ada pembalap dari Spanyol. Liat sejarahnya tim Movistar, pasti selalu ada pembalap dr Spanyol dan dulu mereka terang2an mengungkapkan hal tsb. Cmiiw.

  6. Ah ini mah settingan nya si dorna.. Si A naik motor ini, si B pantasnya dimotor itu.. Si fulan cocoknya di tim nganu.. Emang udah skenarionya bos.

    Kalo stagnan gak ada perubahan gitu-gitu aj ya penonton bosan juga.

    Ibarat kata
    Gak ada sehelai daun yang jatuh di dunia ini tanpa izin dari Tuhan yang maha kuasa.

    Begitu juga di Gp moto, gak ada pembalap yang boleh overtake pembalap lain tanpa izin dr Dorna. Apalagi sampai pindah pabrikan. *Harus approval dorna*

    #sedikit_pencerahan

    • Sotoy benar ini komen. Nonton dari tv aja dah kek kerja ama dorna aje. Paling ngerti ama ini ituh.
      Di bola aja transfer pemain kgk ada yg nuduh settingan FIFA. Heboh bener ente.
      Dulu juga sering kali pembalap gonta ganti pabrikan.

  7. Mudah2an konsisten podium 2017.
    Kecepatan dan sasis GSX-RR semakin bagus. Colek dikit lagi udah selevel dengan yamaha. Ditambah rider yg punya nyali maka suzuki bener2 jadi ancaman motor juara.

  8. Yamaha: VR46 + MV25
    Honda: MM93 + DP26
    Ducati: JL99 + AD04
    Suzuki: AI29 + ?????
    Aprilia: SL22+ ????
    KTM: BS38 + ????

  9. Semoga iannone bisa lebih sukses lagi bersama suzuki ecstar dan mampu menunjukan kpd siapapun bhw suzuki punya taji utk menjadi yg no satu di motogp
    Suzuki semoga taun dpn bisa benar” bersaing dgn team papan atas utk merebut gelar mahkota motogp
    Goooo suzuki ecstar …..

  10. Kemungkinan Suzuki bikin team satelit bersama Zarco. Zarco sementara ini dilibatkan Suzuki utk turun di Suzuka 8 hour.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


Exit mobile version