Home MotoGP Ducati Rencana Pakai Fairing Baru di MotoGP Brno 2017

Ducati Rencana Pakai Fairing Baru di MotoGP Brno 2017

15

TMCBlog.com – Bro seklaian, Karena merasa terlalu banyak sisi buruknya dibanding manfaatnya- terutama karena membuat Top Speed berkurang sekitar 10 km/jam , Fairing Hammerhead – fairing Paling Agresif dan Kontroversial di test Pramusim MotoGP 2017  urung digunakan saat race oleh ducati di 9 Race Paruh pertama Musim MotoGP 2017. Namun Memulai Paruh kedua MotoGP 2017 Ducati mengisyaratkan akan mulai kembali mengetest dan kemungkinan menggunakan Desain Fairing Baru Desmosedici GP17 di Sirkuit Brno Ceko yang sesi Latihannya akan dimulai Hari ini untuk 3 pebalap Factorynya Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo dan Danilo Petrucci  . .

Smpai Tulisan ini dirilis tmcblog, belum ada gambaran fix mengenai desain Fairing Baru Ducati tersebut. Namun secara umum, Fairing baru Ducati tersebut di desain dengan tujuan aerodinamika khusus yakni mengembalikan downforce yang di musim sebelumnya hadir via sebuah Winglet. Fairing baru ini secara diam diam sebenarnya sudah sempat di test oleh Pebalap Pramac Ducati Danilo petrucci dan Test rider Michele Pirro di Test Privat Misano yang lalu dengan hasil yang cukup positif.

Michele Pirro sendiri mengatakan salah satu tujuan dari Pendesainan Fairing baru nanti adalah mengembalikan rasa percaya diri Jorge Lorenzo. Jorge Lorenzo sendiri merasa Bahwa Kehadiran winglet pada ducati desmosedici sangat membantunya merasa ‘secure’. ini dibuktikan ia bisa memperoleh laptime bagus  saat test Pramusim valencia  . . Namun saat Test Philip Island DUcati melepas Winglet dan performa Lorenzo langsung menurun. Danilo Petrucci memberikan Info awalan impresi dirinya mengenai fairing baru yang telah ia coba di Misano bahwa memang downforce kembali hadir tanpa mengadaikan TopSpeed

Mengenai fairing sendiri menurut regulasi MotoGP, setiap team berhak mendaftarkan ( meng-homologasi-kan ) dua desain fairing dalam satu Musim MotoGP dan dapat menggunakan kedua Fairing yang telah ter-homologasi tersebut dengan bebas sepanjang Musim berjalan. Sampai Seri ke 9 yang lalu baru 4 Pabrikan dari total 6 pabrikan Yang telah secara resmi mendaftarkan dua desain fairingnya Yakni Yamaha, Suzuki, Aprilia dan KTM . . Sedangkan Honda dan Ducati kemungkinan baru di paruh kedua musim 2017 ini merilis resep senjata baru ini . . . Menegnai Winglet/ Inner winglets endiri tmcblog pernah mengupas Empat Variabel Yang menentukan Fungsi Winglet MotoGP . . silahkan sobat sekalian baca  . . Semoga berguna

Taufik of BuitenZorg

15 COMMENTS

  1. Finland udah fix motoGP 2019 -2023
    Indonesia apa kabar??
    Ibarat awan hitam + petir tersapu angin hilang dah..
    Mulai sekarang harus dirubah kbiasaan KOAR2 sebelum ada hasilnya…
    ( sudah tradisi sih )

  2. next panigale L4 nya nggak sekalian dilengkapi inner winglet masspro nya,biar di WSBK langsung pake karna ikut terhomologasi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


Exit mobile version