Home MotoGP Sepertinya KTM RC16 MotoGP akan pakai Gurney Flap Aero sepanjang 2020-2021

Sepertinya KTM RC16 MotoGP akan pakai Gurney Flap Aero sepanjang 2020-2021

7

TMCBLOG.com – Seperti yang sudah tmcblog laporkan sebelumnya berdasarkan Test Pra Musim MotoGP 2020 Di Sepang bahwa tmcblog melihat dengan mata kepala sendiri Selain mencoba detail Saw Teeth Edges di bagian luar fairing yang berupa detail seperti habis tergigit gigi ikan Hiu, KTM Juga mencoba detail dari ‘tanggul kecil pada aero winglet’ yang di dunia aerodinamika dikenal sebagai detail Gurney Flap.

KTM sendiri dengan Aprilia masih diperbolehkan mengutak atik mesin dan aerowing sampai tengat waktu akhir Juni 2020 sebelum mereka melakukan Homologasi final mesin dan Bentuk Aero wing Buat Musim MotoGP 2020 ini. Dan akhirnnya beberapa hari yang lalu KTM secara resmi melakukan test Privat di sirkuit home mereka Red-Bull Ring Austria.

Dan yang menarik buat tmcblog adalah dari sisi aero fairing, semua pembalap yang mencoba baik Pol Espargaro maupun Dani Pedrosa sudah mengguankan fairing dengan livery Official 2020 lengkap dengan detail Saw Teeth Edges dan Gurney Flap.

Detail Saw teeth Edges di fairing bagian sisi samping depan ini menurut TMCBlog digunakan untuk ‘memecah’ aliran udara yang meninggalkan sisi samping fairing menjadi kecil-kecil atau dengan kata lain aliran udara di sana menjadi tidak begitu ‘deras’. Sehingga efek akhirnya membuat turbulensi yang menerpa bagian samping benda setelahnya (misalkan daerah tangan rider yang menggenggam handlebar) menjadi kecil atau alirannya melemah. Kecilnya turbulensi berarti pula kecilnya gesekan udara (less drag). pembahasan mendalam silahkan klik ke artikel ini sob

Gurney Flap sendiri sudah merupakan Objek eksperimen lama Aerodinamika yang pada dasarnya menghasilkan kesimpulan akan bahwa detail ini bisa menaikkan Nilai Downforce mencapai hampir dua kali lipatnya bila dibandingkan winglet tanpa Gurney Flap.

Namun memang yang bisa tmcblog lihat berbeda adalah pada test Austria ini Gurney Flap hanya diaplikasikan ke winglet Bagian dalam, sementara saat test di sepang gurney flap hadir baik di wing aatas maupun wing dalam( bawah ). Mungkin berdasarkan riset KTM di test sebelumnya Gurney Flap pada satu bilah wing sudah cukup memberikan Downforce buat pembalap ya? pembahasan mendalam silahkan klik ke artikel ini sob

Jika melihat awal Juni ini KTM sudah mencoba dua detail ini, bisa jadi kemungkinan kedua detail ini juga akan ikut dihomologasikan untuk bisa dipakai sepanjang Musim MotoGP 2020 atau mungkin malah sampai 2021.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

 

7 COMMENTS

  1. Comment: dengan meningkatnya downforce pun meningkat jg drag dengan udaranya ya?
    dengan kata lain memang harus seimbang downforce yg dibutuhkan, kelebihan jg ga baik.
    begitupun saw teeth untuk memecah angin pasti akan ada gesekan yg dihasilkan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version