Home MotoGP Ajuan Banding Fabio Quartararo Ditolak !

Ajuan Banding Fabio Quartararo Ditolak !

28

TMCBLOG.com – Sebelum ini di informasikan bahwa FIM MotoGP Stewards Panel memberikan Hukuman kepada Fabio Quartararo, pembalap MotoGP Petronas Yamaha SRT asal Prancis dengan Hukuman hilang waktu (telat) 20 menit di FP1 karena Latihan di Sirkuit paul Richard dengan menggunakan Motor Produksi Massal yang tidak sesuai dengan spesifikasi yang tertuang di regulasi

Fabio Quartararo tanggal 15 Juli 2020 jam 11:55 waktu Jerez telah melayangkan Banding dengan memberikan Deposit uang sebesar 1.320 euro. Dan Layangan banding ini telah diproses dengan melakukan hearing dan segala macam Oleh FIM Appeal Stewards yang terdiri dari Franck Vayssié dan Miguel Angel Rodriguez

Dalam Proses hearing Pembalap dalam hal ini Fabio Quartararo dan perwakilan tim menjelaskan bahwa kejadian ini adalah kesalahan dari pihak mereka dan dilakukan dengan tidak disengaja untuk mendapatkan keuntungan tertentu. Mereka mengkonfirmasi fakta yang disajikan, dan meminta perubahan hukuman.

Dengan penjelasan di atas The FIM Appeal Stewards tidak melihat alasan untuk menyimpang dari keputusan seperti yang telah ditentukan sebelumnya oleh MotoGP Stewards Panel. Dan Atas dasar ini,FIM Appeal Stewards memutuskan:

  • Mengkonfirmasi keputusan yang diumumkan oleh FIM MotoGP Steward
  • Menolak banding

Keputusan FIM ini bersifat final. Tidak ada banding lebih lanjut dapat diajukan jika Sehingga artinya Fabio akan tetap harus menerima Hukuman minus 20 Menit di Sesi FP1 esok hari

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

28 COMMENTS

  1. Ternyata kelakuane ndak jauh sama mbak modar, lemak jenuh, si anu ngono.
    Culas dan ndak peduli sportifitas…..

  2. Kalo hukuman cuma minus 20 menit FP sih kenapa ga sekalian aja latihan pake motor motogp beneran. Ga perlu motor baru, M1 800cc jg masih jauh lebih prototype daripada R1. Juga mendingan nyolong start latihan seharian penuh pake motor prototype sekalian, toh cuna kehilangan 20 menit.

  3. karena dilarang latihan pakai motor yg mendekati spek WSBK, gimana kalo bikin aja motor r1 yg dipasang supercharger biar powernya mendekati motogp, kan gak termasuk spek yg dilarang toh? ?

    • Kalo mau protes harus naruh jaminan, protes ditolak uang hngus, protes diterima uang balik. Jangan kata motogp, motoprix jg dulu gitu tapi cuma 1,5jt biasanya. Bisa beda dikit tergantung siapa promotornya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


Exit mobile version