Home MotoGP Jack Miller Tercepat FP2 MotoGP Le Mans 2020

Jack Miller Tercepat FP2 MotoGP Le Mans 2020

27

TMCBLOG.com – Tidak seperti FP1 yang full basah selama 45 menit, Awal Sesi Dari FP2 menghadirkan kondisi yang cukup bikin bingung soal pemakaian ban Karena Hujan telah tidak ada, dan Trek dalam keadaan Agak Basah menuju kering. Beberapa Pembalap masih mengguankan ban Basah/ rain, Sementara Valentino Rossi Semenjak awal sudah memasang ban Slick semenjak Detik pertama sesi FP2. namun begitu sampai 5 menit pertama Masih duo Suzuki yang menggunakan ban Rain yang memimpin time sheet.

Baru disekitar menit ke 15 Rider pengguna Ban Slick kombinasi soft soft Yakni Jack Miller berhasil menggapai Puncak Time sheet dengan 1:39,629. Saat itu Vale Malah balik ke pit box berganti Motor dengan setup Ban rain. 90 detik kemudian Jack Miller memangkasnya sebanyak 2 detik menjadi 1:37,738. Mendekati menit ke 20 Miller torehkan 1:36,432 . . sepertinya grip semakin hadir setiap lap yang Miller lakukan dengan Kombinasi ban slick soft soft.

Menit ke 30 Takaaki Nakagami naik ke posisi atas time sheet dengan laptime 1:36,320. Rins Naik ke atas di menit ke 36 dengan Laptime 1:36,173. FYI, Laptime record Le Mans ada ditangan Zarco dengan 1’31.185 Tahun 2018. Memasuki 10 menit terakhir sesi FP2 ini Top 3 Time sheet diduduki oleh Nakagami, Rins dan Lecuona.

Menit ke 40 Cal Crutchlow naik ke Posisi teratas sebelum Miller dan Morbidelli melewati laptime Cal. Nakagami Crash di Sektr 4 selagi melakukan time attack dan Akhirnnya Cheq Flag berkibar dengan Jack Miller hadir sebagai yang tercepat di sesi FP2 ini sekaligus memimpin akumulasi FP1-FP2 MotoGP Le Mans 2020. Vinales di posisi dua diikuti Takaaki Nakagami di posisi tiga.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

 

27 COMMENTS

    • Bukan kehilangan motivasi cuy, dovi sama nakagami kompak bilang ban baru michelin gak cocok untuk karakter motor V terutama ban depannya. Gak mendukung buat melakukan late brake sedekat mungkin dengan mulut tikungan.

  1. Jangan jangan Zarco bisa juara race di sini besok minggu…

    Wak, katanya pas GP Mandalika indonesia hadir dengan tim Indonesia, di Moto2…confirm pebalapnya salah satunya Dimas Ekky. Bisa dikulik lebih jauh, wak

  2. Tabi’at c vinales kok gt ya…
    Udah salah ttp aj ngeles bahwa dia tak bersalah.klopun mau masuk trek,knp g nunggu mir lewat dl sambil kendorin gas di areal pasir.ini mlh beralibi itu langkah teraman…
    Maumu apa sih les?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version