Home Asia Talent Cup Veda Ega Pratama Tercepat Ke-3 pada dua hari Test Pra-Musim Idemitsu Asia...

Veda Ega Pratama Tercepat Ke-3 pada dua hari Test Pra-Musim Idemitsu Asia Talent Cup 2022

10

TMCBLOG.com – Para pembalap kadet Idemitsu Asia Talent Cup 2022 secara umum telah menyelesaikan Dua hari pengetesan Pra-Musim yang memberikan mereka kesempatan dalam sekitar 14 seri dan sekali Simulasi balap Untuk mengenal Tata cara Balapan yang mirip Kelas GrandPrix, Mengenal sirkuit dan tentunya Mengenal atau mengenal Kembali Honda NSF250R yang menjadi Motor mereka di 2022 ini.

Pada akhir test di Doha Secara umum Para Rookie juga berada di puncak – dengan tiga pemain teratas semuanya melakukan debut penuh waktu mereka pada 2022 dan hanya selisih 0,027 pada timesheets.

Pembalap di P1 adalah Amon Odaki, dengan pebalap Jepang menempatkan 2:11,313 untuk mengalahkan rekan senegaranya Shinya Ezawa dengan Jarak 0,012. Sebagai referensi, hanya Juara terakhir Taiyo Furusato yang mencatatkan Laptime lebih cepat di Race 1 musim 2021 di Lusail – balapan yang kemudian ia menangkan dengan margin tipis. Tempat ketiga dalam tes juga dekat, dengan wildcard Mandalika dan pebalap baru Veda Ega Pratama, dari Indonesia, hanya terpaut 0,027 dari Odaki.

Setelah 8 Sesi diselesaikan pada hari pertama, ada sekitar 6 Sesi Latihan hadir di hari kedua dengan sesi Ke 4 diwarnai Oleh red Flag. Di sesi ke 4 sampai sesi 5 dan sesi ke 6 kembali tmcblog simak bahwa Pembalap Muda Veda Ega Pratama dari Indonesia cukup konsisten untuk selalu bisa berada di Posisi Top5 dan bahkan Top-3 dalam Urusan Laptime tercepat. Bahkan pada sesi  ke 6 dimana semua pembalap memperoleh ban baru, Veda bisa juga ikut memangkas Laptime sampai 2 menit 11 detik-an

Pada pertengahan hari kedua ini Juga Para pembalap ATC ini juga memperoleh kesempatan hadir dalam Simulasi Balapan selama 13 lap di Sirkuit Lusail. Dan pada Simulasi tersebut terlihat 3 pembalap terdepan finisher adalah pembalap yang sudah memiliki pengalaman Membalap ATC selama Satu Musim sebelumnya Yakni Carter Thompson, Tachakorn Lakharn dari Thailand dan Gun Mie dari Jepang. Sementara pembalap tercepat Indonesia finish di P5 atas nama Reykat fadillah.

Veda Ega sendiri yang selalu hadir di Posisi Top 5 tercepat saat Sesi sesi latihan bebas hanya finish di P13. Dalam Sesi Simulasi ini Veda tercatat berhasil menorehkan Laptime tercepat kedua di bawah Odaki yang mengartikan bahwa kekuatan Anak dari Pembalap Sudharmono ( Momon) ini sementara mungkin ada di Time-attack. Mungkin tinggal diasah soal Fighting strategy dan Fight spirit, dan tentunya Race Pace . .

Belum ada nama Diandra dalam List yang mengartikan bahwa pembalap Indonesia ini masih tertahan dan Tidak bisa ikut Latihan test Pra Musim. Semua tinggal menunggu race weekend pertama di losail sebanyak dua kali dengan Race 1 pada hari Sabtu pukul 14:35 (GMT +3) dan Race 2 ditetapkan pada hari Ahad pukul 11:50 dilanjutkan Di Mandalika Juga dengan dua kali race nanti

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

10 COMMENTS

  1. padahal Mario Aji sebenarnya sangat menjanjikan, namun debutnya di moto3 hanya di team Honda Asia yang supportnya tidak selevel leopard ataupun sniper atau team Honda lain, udah gitu biasanya Honda Team Asia cuma coba2 ngontrak setahun habis itu dibuang, emang HTA aja yang masih terbelakang dari team lain. semoga AHRT masuk moto3 meyelamatkan anak didiknya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version