Home MotoGP Jack Miller Tercepat FP3 MotoGP Valencia 2022

Jack Miller Tercepat FP3 MotoGP Valencia 2022

19

TMCBLOG.com – Sesi FP3 terakhir Musim MotoGP 2022 di Valencia tiba dimana SesTrek dalam keadaan kering dan Langit super cerah tanpa satupun Awan. Kondisi Temperatur udara cukup sejuk 17° C dan Temperatur permukaan Trek tercatat 36° C dengan Tingkat persentase kelembaban 52%. Marco Bezzechi di menit Kedua FP3 mengalami Crash di T7 dan bbm yang keluar membuat GP21nya terbakar. FP3 langsung dinyatakan Red Flag.

Setelah Green-flag, beberapa pembalap langsung ngegas menggunakan Ban belakang soft yang sepertinya bersiap untuk langsung time attack. 10 Menit pertama, Brad Binder tercepat sementara dengan 1:31,382 diikuti Quartararo dan Rins. Memasuki menit ke 15 Giliran bastianini dan Brad Binder Crash. Oh ya Rekor sirkuit adalah 1:29,401 atas nama Jorge Lorenzo di tahun 2016.

Menit ke 25 Johann Zarco memimpin dengan 1:30,908 diikuti Mir dan Marc Marquez. Memasuki menit ke 30 Miller dengan Soft Soft memimpin sesi dengan 1:30,095 di depan Marini dan Martin. memasuki 5 menit terakhir Quartararo berhasil menyelinap ke Posisi tiga sementara . .

Time attack Terakhir dimulai di menit ke 42 dimana Umumnya pembalap memasang ban soft.  Menit 43 Zarco memimpin dengan 1:30,026. menit 44 Miller torehkan 1:29,921 dan memimpin kembali timsheet. Dan setelah 45 menit Jack Miller hadir sebagai yang tercepat di Sesi FP3 MotoGP Valencia 2022 diikuti Zarco dan Brad Binder. 10 pembalap ke Q2 langsung adalah : Miller, Zarco, Brad Binder, marini, Quartararo, Marc Marquez,  Aleix Espargaro, Martin, Bagnaia dan Mir.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

19 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version