Home WSBK Snack PATA Lanjut Sponsor Utama Yamaha WSBK di 2023

Snack PATA Lanjut Sponsor Utama Yamaha WSBK di 2023

20

TMCBLOG.com – Yamaha Motor Europe baru saja, beberapa Jam yang lalu mengonfirmasi bahwa Snack bermerk PATA akan memperpanjang kemitraan mereka Sebagai Sponsor Utama dengan tim Balap Pabrikan Yamaha di WSBK  untuk musim Kejuaraan Dunia Superbike FIM ketujuh mereka berturut-turut 2023. Sebagai sponsor utama, logo PATA akan ditampilkan pada Bebrapa Motor Superbike WorldSBK Yamaha ( Nggak hanya di team Pabrikan) dan motor motor kelas pendukung.

Pata Snack telah menjadi andalan di paddock WorldSBK selama satu dekade terakhir, dan telah bermitra dengan Yamaha sejak pabrikan Iwata ini muncu kembali di kejuaraan pada tahun 2016. Kesepakatan baru ini mencerminkan semangat dan dedikasi bersama pemilik Pata, Remo Gobbi dan Yamaha untuk melanjutkan kemitraan yang kuat ini untuk satu musim lagi.

Merek PATA, didirikan pada tahun 1981, adalah salah satu perusahaan makanan ringan dan keripik paling terkenal di Italia, dan baru-baru ini membuka fasilitas manufaktur canggih di pabriknya di Castiglione delle Stiviere, Lombardy.

Pada tahun 2021, Pata Snack merayakan ulang tahun ke-40 mereka dengan cara terbaik saat Yamaha mengklaim ‘Triple Crown’, memenangkan gelar pebalap dengan Toprak Razgatlıoğlu, serta kejuaraan tim dan pabrikan. Setelah kehilangan gelar tahun ini meski meraih lebih banyak kemenangan, Yamaha dengan dukungan Pata mencoba kembali bekerja keras untuk merebut kembali status juara dunia mereka di tahun 2023.

Andrea Dosoli, Manajer Road race Yamaha Motor Eropa : “Kami senang bahwa Pata Snack tetap berkomitmen pada upaya Yamaha di kejuaraan WorldSBK dan kelas pendukung untuk tahun 2023. Sejak kami mengumumkan kembalinya kami ke kejuaraan tujuh tahun lalu, Remo dan Pata selalu percaya pada proyek kami dan kami telah berbagi beberapa kenangan yang luar biasa bersama, terutama selama dua tahun terakhir ini. Terlepas dari kesulitan yang disebabkan oleh biaya energi yang tinggi, fakta bahwa mereka akan melanjutkan dukungan mereka tahun depan menyoroti dedikasi mereka untuk membantu Yamaha sukses sekali lagi. Jadi terima kasih kepada mereka dan kami menantikan musim yang akan datang bersama.”

20 COMMENTS

  1. kalo bukan karena toprak yamaha masih kepayahan juara dunia ke 2 worldSBK

    sudah semestinya Pata buat rasa terbaru, ” Pata rasa Toprak ” 🏁🔥⚓

  2. Kalau di indonesia belum ada ya snack lokal yang ikut sponsorin olahraga balap, baik balap lokal atau internasional
    Misal Chicki , Chitato, Taro , Twistko

    • pertamini di moto2 juga bapuk bang….
      tapi sponsor mah jalan teruuuss kan disubsidi dari keuntungan pertalight dan Petomax…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


Exit mobile version