Home MotoGP Jadwal Launching team MotoGP 2023

Jadwal Launching team MotoGP 2023

10

TMCBLOG.com – Salah satu juga yang ditunggu di MotoGP 2023 adalah Penampilan perdana team dan warna warni resmi yang akan mereka kenakan di sepanjang Musim 2023 ini. Secara umum Moster energy Yamaha MotoGP team akan menjadi Pembuka Launching team Yang akan mereka lakukan Kurang dari dua pekan lagi. Lebih tepatnya 17 Januari 2023 yang akan menampilkan duo Quartararo yang baru saja bersalin Helm ke HJC dan tentunya Franco Morbidelli.

Juara bertahan Lenovo Ducati akan melakukan peresmian team pada sebuah rangkaian acara multi-hari di Madonna di-Campiglio, namun Bagnaia dan Bastianini baru akan mengungkap Grafis dan warna warna mereka pada 23 Januari 2023. Tim Satelit Ducati Gresini dan Prima Pramac Racing akan melakukan Launching team masing-masing pada 21 dan 25 Januari 2023 Lanjut diikuti oleh Red Bull KTM Factory Racing pada Kamis 26 Januari.


Jadwal Launching team MotoGP 2023:

17 Januari: Monster Energy Yamaha
21 Januari: Gresini Racing MotoGP
23 Januari: Ducati Lenovo
25 Januari: Prima Pramac Racing
26 Januari: KTM Red Bull Factory team
23 Februari: Repsol Honda Team
04 Maret: Tech3 GASGAS Factory Racing
10 Maret: Aprilia Racing
16 Maret: Tim MotoGP RNF


 

Pasca Test Pra-Musim resmi pertama di Malaysia, Repsol Honda memulai presentasi mereka dengan Marc Márquez dan Joan Mir  . . . wah dekat dengan Indonesia tanggal 23 Februari 2023 jangan jangan di Jakarta Lagi ??

Dan Tech3 GASGAS Launching 4 Maret lanjut Aprilia racing dan Tim Aprilia RNF di 16 Maret. Sampai hari ini, Dari sebelas tim, hanya LCR Honda dan Mooney VR46 Racing Team yang belum menentukan tanggal Launching team. – @tmcblog

10 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


Exit mobile version