Home EV Spotted : Yadea Mau rilis Voltguard di Indonesia?

Spotted : Yadea Mau rilis Voltguard di Indonesia?

15

TMCBLOG.com – Saat ini Brand Global asal Cina ; Yadea memiliki paling tidak 3 produk Skuter listrik yang telah mereka rilis semenjak IIMS 2023 yang lalu yakni Yadea G6 seharga Rp 29.300.000, Kemudian ada motor listrik Yadea E8s Pro seharga  Rp 23.900.000, dan Kemudian Yadea T9, . . Namun sepertinya ke depan Brand yang digawangi Penjualannya oleh PT Indomobil Emotor Internasional ini berpotensi akan memasukan Varian Skuter listrik Yadea Voltguard di Indonesia . . Koq bisa tahu ?

Secara Umum Brad Global Yadea Kepergok telah mendaftarkan Desain Dari Motor yang mirip Model Voltguard ke Lembaga Paten Di Indonesia dan Dengan ini ada kemungkinan ke depan Motor ini pun akan mengisi Line up produk Yadea Di Indonesia.

Secara umum Yadea Voltguard ini menurut tmcblog merupakan Skuter listrik dengan tingkat kedekatan desain dengan Skuter ICE yang sangat bagus secara meggunakan Ban dengan ukuran 14 inchi. Dengan dibekali ATL lithium battery pack ( 72V27Ah ) dipadu dengan Motor mid-drive 5.5Kw dengan teknologi lilitan kabel tunggal, mengoptimalkan sistem magnetik dengan efisiensi yang lebih tinggi.

Ini akan menghasilkan kinerja yang gesit & konsisten. Yadea Voltguard diklaim bisa dikebut sampai Top Speed 80 km/jam . . Mungkinkah di GIASS 2023 motor ini akan hadir? tau jangan-jangan di PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS), yang akan berlangsung pada 17–21 Mei 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta ini?

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

15 COMMENTS

  1. Harusnya kalo mau masukin yg modelnya unik misalnya yg bentuk bentuk clasic, kaya yg model vesmet. Itu laris loh banyak dijalanan

  2. Bagus nih desainnya waras. Butuh untuk mobilitas pendek pendek, anter anak sekolah, antar mama ke pasar, antar kakak ke BEJ, antar bapak ke DPR 😊

  3. saham Indomobil makin meroket ini, ketika suzuki nyungsep, Yadea bisa jadi mesin uang untuk divisi roda dua.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version