Home WSBK Toprak Razgatlioglu Tercepat di hari pertama WSBK Misano 2024

Toprak Razgatlioglu Tercepat di hari pertama WSBK Misano 2024

3

TMCBLOG.com –  WorldSBK 2024 telah menjalani dua sesi Latihan Bebasnya di Sirkuit Misano Jumat kemarin dan Toprak Razgatlioglu (Tim ROKiT BMW Motorrad WorldSBK) menjadi pebalap tercepat meski sempat Crash di tikungan terakhir dalam FP2. Namun begitu dengan catatan waktunya yang cepat di FP1 pembawa No Start 54 ini cukup untuk membawanya P1 secara akumulatid di hari Jumat. Ia unggul sekitar sepersepuluh detik dari para pesaingnya.

Toprak telah menunjukkan kecepatan luar biasa dalam Test baru-baru saja di sini dan dia mengakhiri hari Jumat dengan catatan waktu teratas meskipun kehilangan waktu karena masalah teknis di FP1 dan Crash di FP2. Pada sesi pagi Toprak mengalami masalah dengan quickshifternya, Namun, laptime FP1-nya – 1:33,448 – sudah cukup untuk menempati posisi teratas secara keseluruhan pada hari Jumat.

Pembalap tercepat Ducati adalah Nicolo Bulega. Dia adalah pebalap pertama yang mencatat waktu 1:33 di FP2 dan waktu tercepatnya adalah 1:33,552. Bulega mengklaim P1 di FP2 dan P2 secara keseluruhan akumulasi FP1&FP2, hanya  detik di belakang Razgatlioglu. Saat mencoba lebih keras, Bulega kebablasan ke dalam gravel di T13. Rekan setimnya Alvaro Bautista merebut posisi ketiga secara keseluruhan, mencetak waktu terbaiknya hari ini di FP2 dengan waktu 1 menit 33,913 detik.

Remy Gardner mengklaim posisi ketiga di FP2 dengan waktu 1:34,063 yang menempatkannya di posisi keempat secara keseluruhan Jumat dan berjarak sekitar setengah detik dari posisi Toprak. Alex Lowes menjadi Pembalap kawasaki terdepan di Posisi 6 dan  Tim Honda dipimpin oleh Iker Lecuona (Tim HRC) setelah kembali dari cedera dan finis di posisi ketujuh. Iker membukukan waktu 1:34,222 untuk memastikan pabrikan Jepang tersebut terwakili dalam sepuluh besar – @tmcblog

 

3 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


Exit mobile version