Friday, 22 November 2024

Ngaji di Blog . . . Tausiah Ringan Istriku Tentang Harta

Bro sekalian, pagi hari kemarin setelah subuh, saat tepat 9 tahun usia pernikahan kami ,  saya memperoleh sms dari istri tercinta . . . padahal dia nggak dimana-mana tapi kadang memberikan suprise dengan sms nya . . . Isinya smsnya cukup tajam :

manusia, Suka mencemaskan masa depan sampai lupa dengan hari ini, Sehingga Lupa bersyukur dan berusaha. manusia rela kehilangan kesehatan demi mengejar uang. Akan tetapi membayar dengan Uang untuk mengembalikan kesehatan. Manusia harus sadar yang seharusnya dilakukan adalah menata Diri agar layak dikucuri rezeki. Ingat rezeki datangnya dari Allah SWT. Orang kaya bukan lah dia yang berhasil mengumpulkan harta paling banyak, Akan tetapi dia yang paling sedikit memerlukan hartanya, sehingga masih sanggup memberi terhadap sesamanya


sebuah tusukan dalam ke relung Jiwa seorang manusia biasa seperti saya yang masih penuh dengan kesalahan dan kealpaan ini . . . terima kasih Ika . . . Semoga Allah terus memberkati perjalanan cinta kita, barakallahu . Ik Houd van You

Taufik of BuitenZorg

76 COMMENTS

  1. Subhanallah….
    Di ulang tahun ke-9, semoga mendapat kesempurnaan dalam menjalani kehidupan rumah tangga dan kehidupan dengan sesama…Aminn…
    selamat mas taufik.

  2. So sweeeeeat….
    dalem bgt smsnya.
    mantaft.

    selamat mas taufik udah bisa mengatasi berbagai aral dalam rumah tangga hingga menginjak usia ke 9th umur pernikahan…

    semoga langgeng sampai akhir hayat…
    amiin…

  3. Wilujeng, Kang! Mudah-mudahan keluarga Akang dan Teteh terus dilimpahi keberkahan dari Allah subhanahu wa ta’ala, Amin…

  4. Orang kaya bukan lah dia yang berhasil mengumpulkan harta paling banyak, Akan tetapi dia yang paling sedikit memerlukan hartanya,

    ————————————-

    ada hubungannya dgn pemasangan iklan di blog ini ?

  5. Very2 inspiring mas, bersyukurlah kita para suami yg diamanahi istri sholehah, bagi yg blm…tugas kita-lah sebagai suami untuk membuatnya menjadi sholehah, barakallahu fi kum

  6. Mantap
    Jadi ingat mas eddy nih
    Istri ibarat pelita
    Kalo kita sukses, itu tak lepas dari bimbingan istri kita..

    (Makanya jgn selingkuh)

  7. Alhamdulillah, dapat pendamping yang sholehah, rejeki yang berkah, keluarga dan keturunan yang Insya Allah shaleh/shalehah … Kang taufik selamat menjalankan ibadah haji tahun ini semoga selalu mendapatkan kemudahan dalam pelaksanaannya sejak berangkat sampai pulang kembali ke tanah air… dan bawa titel haji mabrur… amin 3x .. do’a kan juga kami yang belum sampai panggilan ke tanah haram agar suatu saat bisa ke sana juga.

  8. @39. Mercon C
    maaf mas bro sampai sekarang saya juga masih bingung kenapa komen mas bro selalu nyangkut . .. tapi yang pasti bukan black list
    so mohon dimaklumi sampai saya ketemu penyebabnya , thks

  9. Bersyukurlah kang
    Akang dikaruniai istri yang pandai bersyukur
    dan pandai mengingatkan suaminya

    bahkan peringatan istri akang
    bisa jadi pengingat yang lainnya …

    termasuk bagi saya kang
    ini sangat berharga …..

  10. Semoga akang sekeluarga
    tetap dilindungi Allah
    dan dilimpahkan keberkahan
    dan semoga keberkahan itu
    bukan saja bermanfaat bagi keluarga akang
    tapi juga buat keluarga2 sekitar akang
    dan lebih khusus bagi para komengtator
    yang mungkin di antara mereka (termasuk sayah)
    sedang membutuhkan siraman kesejukan jiwa

    Semoga juga kang
    keluarga akang, dan kita semua
    bisa memberikan kemanfaatan yang sebesar2nya
    bagi sesama
    terutama kaum dhu’afa, fakir-miskin dan anak yatim ….

    kabulkan do’a kami ya, Allah
    keluarkan kami dari kegelapan menuju cahaya-Mu
    dan tetapkan serta istiqomahkan kami di jalan-MU

  11. @xxl123: posting jam 04:00 tadinya mau nyari pertamax tuh :p
    @yg ga punya istri: yg sabar ya n jgn nyari rondho wae :p

  12. Puji syukur hanya untuk allah yang menganugerahkan kepada kita istri yang diciptakan dari tulang rusuk kita sendiri yang mempunyai firasat tajam dan selalu mengingatkan kita ketika kita khilaf.
    maka beruntunglah manusia yang mempunyai istri sholehah.

    keep brotherhood,

    salam,

  13. Orang yang bersyukur adalah orang yang menyadari bahwa segala yang diberikan Allah itu adalah nikmat, termasuk seluruh jiwa dan raganya, panca indranya, mata, telinga, mulut, hati dan fikirannya

    Orang yang sabar adalah orang yang mengejawantahkan rasa syukurnya dalam bentuk nyata
    dia menggunakan mata, hati dan fikirannya untuk berikhtiar mencari rizki-Nya, baik berupa harta, ilmu, dan kesehatan … semaksimal mungkin, tidak malas, tidak gampang menyerah, dengan cara yang halal ….walau ujian dan fitnah datang menghunjam, dia tetap kuat memegang prinsip “innalillahi wa inna ilaihi roojiuun”, aku berasal dari Allah dan akan kembali kepada Allah

    Orang yang tawakkal adalah orang yang bersyukur dan bersabar, lalu menyerahkan hasilnya kepada Allah SWT, yang penting telah berusaha semaksimal mungkin, bercucur keringat dan air mata, memeras pikiran dan tenaga …. hasilnya seberapa pun tetap diterima dengan lapang dada

    orang yang takwa adalah orang yang bersyukur, sabar dan tawakkal, dan meniatkan seluruh hidup dan kehidupannya hanya untuk beribadah kepada Allah SWT……

    Wallohu ‘alam

  14. Jika engkau berilmu
    ilmu akan memelihara hidupmu

    Jika engkau berharta
    engkaulah yang memelihara hartamu

    Maka carilah harta dengan ilmu
    peliharalah harta dengan ilmu
    dan manfaatkanlah harta dengan ilmu pula

    (nasehat ahli bijak)

  15. Itu pasti teguran buat anda yang terlalu mengejar harta. Gapapa lah, namanya lelaki memang tugasnya mengejar harta, dan tugas istrinya adalah mendidik anak dan mendukung suami.

  16. @taufik
    selamat mas taufik,…anda mendapatkan istri yang insyaAllah soleha,,,
    nitip doa di baitullah ya mas, semoga sy bs mendapatkan istri yg soleha jg,,,

    terima kasih mas, semoga memperoleh haji yang mabrur,dan semoga Allah mmberikan kselamatan dalam perjalanan sampai kembali ke tanah air lg..amin

  17. SUKUR DAH….
    ULTAH NIKAH MAS BRO TAUFIK..
    BERTEPATAN HARI LAHIR ANE

    15/10/198X….HEHEHHE

    JADI GMPANG INGET TMC BLOG..

    sorry klu gk nyambung..cuma seneng aja…

  18. Mohon ijin mencopy kalimat/nasehat yang sangat menyentuh kalbu di atas bro…
    Buat pribadi dan disebar luaskan ke sesama…

  19. Lihatlah ketika nurani kalian yg berbicara & jemari bertindak mengetik komen tatkala suatu kebenaran hakiki tercuat kepermukaan.

    Betapa sesungguhnya kita semua sebenarnya bisa membedakan mana yg benar & salah, hanya orang2 yg selalu dikuasai hawa nafsu duniawi yg tidak akan pernah bisa melihat kebenaran itu datang.

  20. terima kasih Ika . . . Semoga Allah terus memberkati perjalanan cinta kita, barakallahu . Ik Houd van You

    =================================

    mas taufik dulu pake pacaran atau langsung nikah sich?….hehehehehehe…

    (kepo bgt yah gw)

  21. mantap mas artikelna mas,,

    Semangat mas !!! ‘cerita seorang bapak, anak, dan seorang keledai’. mas pasti pernah denger.

  22. Aye pribadi suka banget nih sama kalimat ini : “Orang kaya bukan lah dia yang berhasil mengumpulkan harta paling banyak, Akan tetapi dia yang paling sedikit memerlukan hartanya, sehingga masih sanggup memberi terhadap sesamanya”, karena aye sering banget ketemu sama orang yang bertolak belakang dengan tulisan ini, sudah kaya tetapi masih memeras dan menindas orang yang hidupnya pas2an….miris2…

    Best Regards

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP