Home Pabrikan Honda Honda disinyalir Akan bangun Image CRF series dengan Masif dan Total !...

Honda disinyalir Akan bangun Image CRF series dengan Masif dan Total ! [Opini ]

70

africatwin2

TMCBlog.com – Bro sekalian, Sepertinya AHM ini dua tahun terakhir punya Banyak ‘dream’ menjadi penguasa paling digdaya ( ultimate leader ) di market sepeda motor Indonesia, Salah satu dream mereka kalo boleh tmcblog tebak adalah disinyalir menguasai atau paling tidak bisa settle masuk di semua lini dan Segmen market apapun itu bentuk/ jenis nya. Sobat bisa lihat dari bagaimana penetrasi Big Bike, lalu di segmen premium Non Big Bike Honda Mencoba Model pelayanan baru dengan Wing dealer, selain itu bro coba simak bagaimana Honda maju merangsek mencoba menggoyang market Bebek 150 cc/ bebek super yang tiga tahun lalu masih dikuasai terpisah oleh Suzuki Satria F150 di sub segmen Ayam Jago dan Yamaha Jupiter MX series di sbug segmen bebek super dengan menghadirkan dua twin Produk sekaligus Yakni Honda Sonic 150R dan Honda Supra GTR150R . . . Apakah Tujuannnya adalah secara instant mengalahkan suzuki dan yamaha di segmen ini ? menurut tmcblog, nggak melulu disana sob . . mari diskusikan bersama sekaligus Cekidot analisa dan opini tmcblog berikut . . .

Coba pikirkan deh . . . menurut tmcblog, dengan kehadiran Sonic dan GTR paling tidak membuat Suzuki dan Yamaha terpecah konsentrasinya  ..  bener ? entahlah hanya Yamaha dan Suzuki yang bisa jawab  . . .  nah jika benar, dengan terpecah konsentrasi begini maka pemikiran , tenaga dan sumber daya Suzuki dan Yamaha untuk di segmen lain tentu akan terkuras . . bener begitu ? Suzuki yang awalnya santai Jualan Satria F150 sekarang mau nggak mau harus mikirin market hyper-underbonennya ini lebih masif,

Yamaha yang awalnya anteng jualan Jupiter MX series, sekarang harus selalu memonitor kehadiran Supra GTR . .  apakah Sonic dan Supra terlihat langsung memakan / mengalahkan Satria F150 dan Jupiter MX ? Nggak Kan ? . .  tapi jelas . . bikin repot Suzuki dan Yamaha . . dan sepertinya memang itu salah satu tujuan Honda . . merusak konsentrasi keduanya agar sumber daya, pemikiran di segmen lain tidak 100% dan berkembang di segmen lain . .

Selesai Suzuki dan Yamaha, Kawasaki sekarang sedang diteropong oleh Honda. Honda sepertinya ingin juga membuat Kawasaki repot ke depan. Seperti Kita ketahui saat ini selain di Bigbike dan Sport 250 cc, kawasaki sangat kuat di segmen Trail dan Garuk tanah. Nahhh Jika Kawasaki dibuat repot di Segmen garuk tanah maka paling tidak konsentrasi KMI akan terpecah. Dari awalnya anteng Jualan KLX 150 series dan hanya mencoba membendung pabrikan pabrikan alternatif yang mulai booming seperti Viar, Saat CRF150 hadir, maka paling tidak nanti Kawasaki ( KMI) harus ekstra memonitor kehadiran CRF ini . . . disinilah KMI harus waspada, imho

Menghadirkan satu segmen baru tentu harus ada percepatan pembangunan Brand Image. Honda ( AHM) selama ini nggak pernah menyentuh segmen Trail, oleh karena itu harus ada akselerasi pembangunan Brand Image bahwa Honda ( AHM ) juga Kuat di segmen ini. Oleh karena itu , tmcblog mensinyalir Salah satu caranya adalah mendatangkan dan memberi pelayanan aftersales untuk minimal dua produk CRF yang lebih besar sebagai Tolok ukur. Honda disinyalir kedepan akan menghadirkan ‘Raja CRF’ yakni CRF 1000 Africa Twin untuk mengisi gerai/ Show room Big Wing mereka. Africa Twin ini disinyalir adalah Flagship Image Honda ( AHM) di segmen Trail.

Lalu Untuk gerai Showroom Wing Dealer mereka Honda pun nggak mau kosong melompong. Honda CRF250L pun disiapkan sebagai layanan bila ada konsumen yang nggak kuat beli Produk Flagship namun inginnya punya motor dengan aura yang lebih premium. Keduanya ( Africa twin dan CRF250L ) menruut tmcblog bukan serta merta secara instant buat naikin angka penjualan, namun untuk membangun Image Honda di segmen ini . . .Goal Utama nya apa ?

Honda CRF150 series atau yang santer di kenal bercode name Honda K84 A . .  ini lah Goal Utama AHM . . walaupun segmen Trail disinyalir tidaklah seluas Segmen Skutik, disinyalir ini lah Volume maker Honda disegmen trail.  . . jelas CRF150 akan diposisikan head to head dengan KLX 150 dengan tujuan minimal dua yakni Menguasai  dan atau menempatkan diri di segmen Trail market sepeda motor indonesia dan  satu lagi mencoba merongrong konsentrasi Kawasaki ( KMI ), imho

Satu lagi,  Langkah AHM yang akan menghadirkan tiga Varian CRF sekaligus ( CRF1000, CRF250L dan CRF150 ) selain untuk mempercepat akselerasi Brand Image, namun tujuan lain adalah untuk menciptakan Satu kondisi yang sempat tmcblog peroleh bahan diskusinya dari Salah sorang Pengunjung tmcblog yang berasal dari Lab rekayasa jalan ITB yakni Cak Rofiq. Cak Rofiq dalam emailnya menyodorkan istilah Consumer sustainability / Sustainable consumer behaviour ..  atau bahasa indonesia nya adalah Konsumen berkelanjutan . .

Rangsangan ide Consumer sustainability dari cak Rofik ini  cukup seru . . . setelah nanti Konsumen CRF150 sudah merasa puas dan mau naik kelas, mereka mau kemana ? kalau honda nggak menyiapkan CRF250L, bisa jadi KLX250 ( walaupun katanya akan diskontinu) akan jadi pilihan, atau bahkan Viar Cross X 250 . . dengan CRF 250L dan Africa twin AHM mencoba membangun barikade kuat untuk menjamin Consumer sustainability di segmen ini . ..  Bro bayangkan Masif banget Honda nggak hanya mikir mau jualan CRF150 doang . . namun membangun semua infrastruktur, sales, after sales dan Consumer sustainability . . . seru buat didiskusikan dan diambil lesson learn untuk kita semua . . silahkan dikunyah kunyah dan semoga berguna

Taufik of BuitenZorg

Silahkan bersilaturahmi dengan TMCBlog melalui

[GTranslate]

70 COMMENTS

  1. Salah satunya dengan seringnya muncul artikel tentang mxgp, tim gajser yg mau ato jadi juara dunia 2016, setidaknya bisa jadi pertanda akan munculnya segmen trail di kubu honda…imho. peace wak.

    • kalo strategi model gini bisa jadi pabrikan lain sudah memikirkan hal yg sama, tapi honda bisa mengeksekusi strategi ini karena honda punya kekuatan sumber daya yg besar, mulai dari kekuatan produksi, marketing, bahkan sampai lembaga leasing….imho

  2. ya itulah keuntungan sumber daya melimpah yg dimiliki @stra group…contoh lah t@m…mereka begitu gencar menggebuk smua lini…d@tsun go panca yg disawang2 tidak bgitu sukses dgebuk juga…slain juga krn ada target menguasai pasar di smua rentang harga…krn apansa dianggap sudah naik kelas (harganya)…dr lcgc murah,,ke lcgc sedang,,naik kelas ke apansa,,naik dkit ke yasir atau sientta,,lalu naik jauh ke inopa dan portuner…aye malah curious di antara apansa sientta rash ke inopa bakal dijejali produk apa lagi

  3. wah bahaya kalau honda menguasai semua lini. jurus gonta ganti striping akan dikeluarkan lagi, miskin inovasi. BUAHAYA !!! Jangan sampai terjadi lagi masa kegelapan permotoran Indonesia.

  4. opini: kemungkinan honda akan ngeluarin 2 tipe trail sekaligus dengan cc yang sama (250cc),imho..
    tapi dengan setingan berbeda dan ban yang beda,yang satu untuk garuk tanah yang satu untuk jalan raya..
    sama seperti halnya d-trucker dan klx namun kawasaki membenamkan mesin yang berbeda, lain cerita dengan honda yang slalu irit dalam pengaplikasian mesin,
    honda selalu membuat mesin yang istilahnya salome ,imho.. 🙂 (GTR,Sonic,Cb,CBR)
    jika di luar crf250 dan crf250m menggunakan mesin yang berbeda maka AHM membuat crf dan crf-m menggunakan mesin yang sama namun beda settingan… alasanya nya sih simple supaya bisa menghemat biaya produksi,imho…

    hehe maaf wa acak acakan kta2 nya

  5. opini: kemungkinan honda akan ngeluarin 2 tipe
    trail sekaligus dengan cc yang sama
    (250cc),imho..
    tapi dengan setingan berbeda dan ban yang
    beda,yang satu untuk garuk tanah yang satu
    untuk jalan raya..
    sama seperti halnya d-trucker dan klx namun
    kawasaki membenamkan mesin yang berbeda,
    lain cerita dengan honda yang slalu irit dalam
    pengaplikasian mesin,
    honda selalu membuat mesin yang istilahnya
    salome ,imho.. (GTR,Sonic,Cb,CBR)
    jika di luar crf250 dan crf250m menggunakan
    mesin yang berbeda bisa jadi AHM membuat crf dan
    crf-m menggunakan mesin yang sama namun
    beda settingan… alasanya nya sih simple supaya
    bisa menghemat biaya produksi,imho…
    hehe maaf wa acak acakan kta2 nya

  6. opini: kemungkinan honda akan ngeluarin 2 tipe
    trail sekaligus dengan cc yang sama
    (250cc),imho..
    tapi dengan setingan berbeda dan ban yang
    beda,yang satu untuk garuk tanah yang satu
    untuk jalan raya..
    sama seperti halnya d-trucker dan klx namun
    kawasaki membenamkan mesin yang berbeda,
    lain cerita dengan honda yang slalu irit dalam
    pengaplikasian mesin,
    honda selalu membuat mesin yang istilahnya
    salome ,imho.. (GTR,Sonic,Cb,CBR)
    jika di luar crf250 dan crf250m menggunakan
    mesin yang berbeda bisa jadi AHM membuat crf dan
    crf-m menggunakan mesin yang sama namun
    beda settingan… alasanya nya sih simple supaya
    bisa menghemat biaya produksi,imho…
    hehe maaf wa acak acakan kta2 nya

  7. Bisa menjadi bumerang buat ahm kalo tiap segmen tidak bener2 kuat,bisa2 terpecah konsentrasi krna serangan balik dari semua opponent,yang penting asal jangan sperti nasibnya nokia zaza,

  8. Begitupun nanti di big matic, jaringan wing dealer sebagai pondasi…semakin kompetitor agresif, nampaknya itu yg di inginkan AHM dengan segala sumber daya yg melimpah…strategi “follower” tetap terus dipakai, dengan brand yg sangat kuat dan masif serta team marketing yg handal AHM hanya perlu penyempurnaan di produknya!

  9. sepertinya memang begitu wa. moga j yamaha masih bisa imbangi, kl suzuki ma kwak kynya mreka pilih menghindar drpda head to head.

  10. IMHO
    CRF250L buatan thai aja abal-abal (baca gampang rontok) enga bisa banyangin gimana klo buatan asu trah
    Eniwei menurut aye lebih cocok
    asu trah disinyalir akan bangun image jack of all trades master of none 😉
    cuma disinyalir jg image tsb telah sangat menempel di ooondah 😆

  11. Panasss panasssssss… ngAHaEm gokil….
    tapi jelas dampak nya pun positif untuk FB pabrikan lain, produk merk kecintaan mereka jadi berkembang teknologinya..

  12. @iwanbeneran
    tetap konsumen kok yang pegang kendali, kalaupun sampai ahm gonta-ganti striping doang ke depannya, ya udah kita selaku konsumen tinggal berpaling ke brand lain. tapi, ada benarnya juga ‘kita’ mesti waspada dengan kemungkinan dominasi/penguasaan satu brand (honda) di dunia persepadamotoran di indonesia ini. ‘kita’ yang dimaksud adalah brand-brand pesaing honda, ayo jangan mau pasar kalian digerogoti honda. caranya? bikin produk yang value, that’s it.

  13. pernah baca artikel mbah satar soal preferensi konsumen terhadap pilihan produk motor dan brand di belakangnya. kalau kita, let’s say, adalah fansboy yang gak pingin brand favorit kita semakin kecil ms-nya (baca: semakin tidak terpilih), ya kita beli dong produknya. mungkin bagi hater-nya mbah satar kalimat/artikel itu terdengar songong, tapi he got the point. secara umum, kalau konsumen mau beli produk, dia akan bandingkan satu dengan yang lain baik dalam satu brand ataupun lintas brand. dia akan bandingkan semuanya; mulai dari tipe, fungsi, fitur, 3s, desain, harga, dsb. nah, kalau kita dihadapkan pada kekuasaan untuk memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan (dan juga ego) kita, ya kita pilih yang paling value, no matter what brand it is.

  14. terlalu banyak yg diurus ngahaem, bang, entar spt pohon yg kebanyakan buah akhirnya patah, gak konsen. contohnya sekarang type banyak malah spare part yg inden lama bingit.

  15. Wak nanya, kira2 kalo ada yg versi trail 150, bakal make mesin identik cb/cbr 150 current? atau bakal make mesin baru yg pure didesain untuk motor trail…?

  16. CRF 250 Rally …concept yg kemaren manteb sangat. kalo mau segera terealisasikan.

    kecuali kalo honda masih main strategy tunggu bola baru lempar bola. semoga bolanya ngga keburu kempes sama update KLX250….(kalo ada).

    salam buat para Garuks brotherhood.

  17. Bingung ama fb kutu kupret.suzuki krang bnyak macem dicela,honda ngasi bnyak model eee pada sakit ati.padahal honda jg gak maksa unruk beli produknya…yg salah sapa?

  18. betul kesediaan partnya patut dipertimbangkan…belom lagi keseiapan beres….jujur males ke beres..ngantrinya bejibun….giliran yang sepi bosok…enak merek tetangga…sedeng g rame2 amat…tapi gak sepi banget juga kaya susuka

  19. Menarik…
    Membangun segmen yang benar2 baru buat AHM (bukan Honda),butuh sesuatu yang spesial sekaligus memaksimalkan potensi entitas baru (WING dealer) yang pasti ga murah dan saya lihat gencar soal komunikasi nya. Toh mungkin mubazir jika Wing Dealer hanya diisi CBR250RR saja,ga sebanding investasi nya. Baca2 blog kang taufik seperti nya Wing dealer bakal ketambahan beberapa line up untuk menemani CBR, let say yang yang santer maxi scoot,trail dan mungkin motor2 “aneh” yang sifatnya hobiest (semisal Monkey 125 mungkin).

    Ditengah gejolak ekonomi indonesia dan dunia,rasa nya wajar AHM sampai bermain di kelas niche yang sebelumnya ga pernah disentuh karena mencoba peruntungan dengan perhitungan lebih baik daripada tidak bermain sama sekali.

    Ditunggu artikel bocoran produk baru nya haha

    Sukses kang…

    • Setuju dengan “trawangan”nya, sepertinya wing dealer ini khusus memupuk niche consumernya AHM dengan produk2 yg ga lazim di market. Katalog produk honda global udah lengkap, tinggal pinternya pihak astra buat masukin produk apa yg bisa ngatrol image wing dealer ini jd “second flagship” store

  20. untuk kli saya bisa bilang, opini wak haji salah besar. silahkan judge saya hoax krna ga ada bukti. some how ini seperti opini yg menocba menganalisa dan berujung ke penggiringan bhawasanya honda first mover. let’s we see sama yg akan terjun nemenin KLX di dmarih, yamaha ato honda?

    • “opini yg menocba menganalisa dan berujung ke penggiringan bhawasanya honda first mover”

      no . . . anda salah besar . . first mover di Trail bagi saya tetap : KAWASAKI
      please jangan bangun opini kalo saya lagi bangun opini seperti yang bro bilang, jelas saya tulis honda coba untuk meneropong untuk merongrong kawasaki di segmentrail, mana bisa honda sebagai first mover kalo merongrong pasar yang sudah ada, logikannya nggak nyambung

    • IMHO ane ada mas, maaf ikut reply, pattern kyk gitu lumayan bagus lho, bisa jadi first mover(dlm grup AISI tentunya, klo non-AISI kan ada ViaR).
      Basicnya NCB dah lumayan bagus cuman mereka kudu membangun mindset masyarakat dan ngilngin kesan ringkih di rangka teralisnya, kasih upsidedown buat diferensiasi, nah lawan yg ccok buat xambel, walaupun beda spesies.. Misalkan ditaroh harga katakanlah 28-29, itu juga udh lmyn bisa menggoyang lhoya, secara adventure LC gtu lho, harga ‘mumer’ ga perlu lagi modip naked tanggung, udh lgsg jadi dr pabriknya, toh htup blkg masih byk, k15x atau k15s apa kek misalnya..

  21. Dengan begitu y dan S lupa kalau pasar yg paling gurih di indonesia itu scutik kelas entri dan terbukti honda sangat tenang dengan jualan maticnya wak
    Dengan kata lain jualan kelas receh tpi lakunya banyak

  22. Wak Haji, kasih opini wak haji terkait masalah polemik antara GesITS dan EV neo dong. Saya pengen tau pendapat Om Taufiq mengenai ini. Jujur saya ini FBH, tapi kalo lihat GesITS dijajah Honda secara gak sportif, sehebat apapun honda akan jadi sampah di mata saya.

    Apakah ada kongkalikong antara Honda dan oknum pejabat negara dan aisi,? ataukah murni ketidakmampuan GesITS untuk jabanin EV Neo? Atau emang faktanya EV g akan subur di Indonesia? Pengen tau pendapat Om Taufiq.

  23. ga kebayang tahun 2000an awal Honda cuma bisa gonta-ganti striping aja, astra emang serem kalau sudah all-out ngerahin semua sumberdaya/capital mereka buat nguasain pasar

  24. ada aja orang gak baca artikel trus komen2 oot…

    malahan ada yg nuduh…padhal gak nyerna artikelnya….wakakakaka…mending menggiring bebek…bebek goreng laku bro…

  25. Yg penting kualitas jangan ala kadarnya, gpp mahal dikit. Kayak cb ane. Model bagus tapi kualitas mengecewakan. Mesin udah bunyi klotok. Shok depan rod nya udah pada baret. Motor umur baru setahun. Tapi kayak udah 5 tahun ckckck

    • Masak bro ??? Jadi mereka mengeluarkan banyak SDA dan SDM hanya untuk menguasai pasar roda 2 ?? Hanya kejar target tidak mempedulikan konsumen, karena kebanyakan motor made in AHM sekarang kualitas dibawah YIMM bukan disektor mesin saja tapi di sektor body …

      Contoh saja kasus Vario 125cc New MY2016 banyak yg kemrosak dibagian mesinnya bukan menjelek²an tapi ini sesuai fakta di lapangan …

  26. Moga2 klo crf 150 jongol harga 20 jt…tp gk mgkinlah sesama produk nippon kartel dipasang mepet walaupun buatan lokal krn klx 150 ja terasa overprice…

  27. Klau semua segmen di masukin trs yg lain mau makan apa wak aji hmmm…
    Apa mereka blm puas dgn keuntungan yg mereka raih saat ini serta kesuksesan yg luar biasa ini liat fufi skrg di hajar habis”an bisa di blg menghawatirkan ayago yg atu ini meskipun dgn bgtu byknya kelebihan yg di tonjolkan apa daya bila yg turun h….a jgn arap bisa tenang singgasana pun terkikis abis skrg si raja sdg mengusik si kucing ijo yg jualan nya pas pasan juga apa gk tega tuh si h wk aji klau crf msk gk tau dech kaya gmn bonyok nya kucing ijo hadeuh memang bisnis is bisnis ?

  28. Buseettt,,benar2 salut atau serakah atau apa ni namanya…
    1pabrikan (Honda/AHM) vs 3pabrikan (SUZUKI&YAMAHA&KAWASAKI) bnr2 gila ni .,,,…
    Apa mw d monopoli ya ni R2 ama Honda,!!!!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


Exit mobile version