TMCBlog.com – Bro sekalian, disela-sela acara launching Ducati Team di Borgo Panigale Senin kemarin, hal menarik selain mbah Gigi Dall’Igna yang mengungkap bahwa Ducati GP18 kena tambahan gizi sebanyak 2 Horsepower, Claudio Domenicali selaku CEO Ducati Motor berkomentar terkait Paolo Ciabatti [Direktur Bidang Olahraga Ducati Corse] yang beberapa minggu lalu menyinggung perihal masa depan kontrak pembalap Ducati Factory. Dimana saat itu Ciabatti menyebutkan bahwa Ducati kesulitan mengenai pembaharuan kontrak Andrea Dovizioso. Claudio Domenicali berusaha untuk menjelaskan subjek yang sama ketika berada di atas panggung saat Ducati Team Launch kemarin.
“Ini wajar saja jika suatu hal berjalan dengan baik maka Anda akan mempertimbangkan hal tersebut tetap berlanjut. Andrea pasti tertarik untuk tetap melanjutkan perjalanan karir balapnya bersama dengan kami. Saat ini, saya pikir terlalu dini untuk memutuskan dan menentukan segalanya untuk musim berikutnya [2019 dan seterusnya], karena kita belum menyelesaikan tes. Kita memiliki semua basis dan ada beberapa elemen yang masih perlu kita temukan solusinya.” kata Domenicali membuka speech malam itu.
“Andrea belum bertanya apa-apa kepada kami. Kedua belah pihak sangat antusias, dari tahun 2013 sampai sekarang Andrea selalu diperlakukan dengan baik secara finansial. Tentu saja kami harus meletakkan hal-hal dalam sudut perspektif, meskipun keadaannya mungkin berbeda pada musim-musim kompetisi tertentu. Ketika kita berbicara tentang pembaharuan kontrak dan lainnya, kami perlu mempertimbangkan kinerja pembalap kami aat musim balapan berlangsung dan juga di masa lalu. cara yang baik dan benar untuk mengukur seberapa nilai seorang pembalap. Di sisi lain, kamu butuh keseimbangan [antara gaji dan performa].”
Ketika Domenicali disinggung mengenai mega-salary dari Jorge Lorenzo untuk periode 2017-2018, dirinya menyimpulkan bahwa itu harga yang pantas dengan modal yang Jorge bawa ke kubu Ducati dari pabrikan sebelum-sebelumnya. “Memang benar bahwa kami benar-benar me-push agar Jorge di Ducati, tapi dia datang ke Borgo Panigale dengan memakai sabuk juara dunia untuk lima gelar. Itu adalah dorongan sementara. Ke depannya, akan ada kebijakan manajemen yang lebih seimbang dalam hal perekrutan pembalap.”
“Saya berpikir semua akan tergantung pada daya saing dari motor kami, dan Ducati kini telah terbukti sudah berada di level kompetitif. Andrea telah melakukannya dengan sangat baik tentu saja, tapi tidak ada yang menyangkal seorang Marquez, mengingat mereka berdua memenangkan jumlah balapan yang sama. Ini semua berarti kita berada dalam situasi yang berbeda dibandingkan tahun 2017, tapi bila ada keinginan untuk maju bersama dan saling melempar rasa hormat, Anda selalu dapat menemukan banyak solusi yang bagus.” Tutup Domenicali.
Nugi TMCBlog
ok lah, met malem…..
Hohe Hoheho boyong mahal, zonk juga dah ?
Podium podium podium
Tahun 2018 bisa jadi juara konstruktor nya adalah Ducati. Yamaha lewat sdh, Rossi dan Vinales sulit ngejar Ducati. Sementara Honda, Dani dan Marc perlu konsisten di podium. Sepertinya akan seru nih tahun. Bisa pelangi terus podiumnya
Duka bagi ducati ketemu lorenzo
Aku dukung deh Duet Dovi-Lorenzo …Semoga ducati tahun 2018 ini Juara …
Kok ga ada berita Mbah oci? apa ane kadet ya?
…………| Mapping 8 | √
Jebule urusan duwitm..
teknisinya aja mulai banyak yg dilirik tim lain (mungkin teknisi software/ecu MM dan aerodinamicnya) kata Mbah gigi,
mengigat kata2 petinggi YFR yg nyari ahli software
masalahnya dananya ada kagak buat ngebajak teknisi ?
orang rossi aja mencak” ke YFR supaya punya test rider sekaliber pembalap gp macem di honda ada bradl dan ducati ada pirro & stoner sama YFR gak diturutin. malah YFR terang”an bilang membutuhkan dana yg tidak sedikit buat mengontrak pembalap test rider sekelas pembalap gp. makanya kan test rider mereka pembalap jepang semua yang tidak punya background pembalap gp.
kalo itu sih nggak tau juga yak,rahasia perusahaan
masa Movistar cuma numpang nempel logo doang nggak bantu2 finansial,mengingat kayak Redbull di ktm,Repsol dihonda juga ikut andil besar dalam memajukan tim
kalo Ducati mah walau belum punya sponsor inti yg terpampang jelas di Side fairing tapi masih dapat sokongan vw group,walopun kemaren rada gondok pengen dijual gegara terlalu boros
Ducati dan ferrari masih disokong phillip morris international kok..walau hanya nempel warna merah putih aja…makanya belum ada title sponsor sejak pelarangan sponsor tembakau..
Duitnya yfr terkuras habis buat bayar pebalapnya bro. Jadi risetnya terhambat.
Kebayang rossi yang gajinya segede apa, ditambah neng vina yang minta gaji yang nominalnya sama pas marq udah jadi juara dunia.
naik gaji naik gaji…
penasaran menunggu kiprah Ducati Tahun 2018 ini … liat perkembangan jorge diatas Desmo …