Home MotoGP Update Kontrak Pembalap MotoGP . . . Dovizioso, Lorenzo, Iannone, Petrucci

Update Kontrak Pembalap MotoGP . . . Dovizioso, Lorenzo, Iannone, Petrucci

33

TMCBLOG.com – Bro seklaian, seperti Kita ketahui kemarin Alex Rins dan Aleix Espargaro sama sama memperpanjang masa kontrak kerjasama keduanya sebagai pembalap di teamnya masing masing sehingga sampai saat sudah sekitar 50% Seat pembalap tetap dari total 24 Pembalap di 12 team terpenuhi . . artinya masih ada sekitar 12 seat lagi masih kosong dengan 5 seat merupakan Hot Seat karena merupakan seat di team pabrikan Yakni 1 di repsol Honda, 2 di Ducati, 1 di Suzuki dan 1 di Aprilia . . Nah bagaimana kemungkinan kedepannya ? Dani Pedrosa masuk dalam konstelasi ini, Namun menurut tmcblog walaupun sepertinya tak ada riak riak dinamika info dari Repsol Honda, namun Dani masih merupakan kans terkuat dan ter-pas untuk jadi Tandem dari Marc Marquez . .

Andrea Dovizioso

Di sisi Ducati, Andrea Dovizioso mengatakan bahwa ia dan Ducati telah jauh lebih dekat lagi dalam penandatanganan Perpanjangan Kontrak . . . seperti kita ketahui pembicaraan Ducati- Dovi berkutat lebih pada perbedaan 1 Juta Euro dimana Ducati dikabarkan siap dengan 5 Juta euro sedangkan Dovizioso maunya 6 Juta euro . .. Informasi bahwa Ducati menerima kehadiran sponsor baru yang artinya ada ‘fresh money’ . Ini bisa jadi berkolerasi positif dengan membaiknya situasi pembicaraan antara Ducati dan Dovizioso . . .

“We are a bit closer than before,” . ..

Dan diharapkan momen perpanjangan Kontrak antara Ducati dan Andrea Dovizioso akan hadir dalam beberapa Hari kedepan. Sementara itu tandemnya saat ini Jorge Lorenzo lebih mengutamakan Fokus di performa race Weekend dan belum mau bicara soal Kontrak

Andrea Iannone

Andrea Iannone

Andrea Iannone sebelum ini dihubung hubungkan secara logika akan melakukan switch dengan Jorge Lorenzo mengatakan bahwa masa depan MotoGPnya setelah Musim 2018 akan ditentukan beberapa hari kedepan.

“But in a few days everybody will know what will happen with my future”

Wiiihh .. Pertanyaannya, akan kemana nih Iannone .. . apakah akan tetap di suzuki berkaca pada ahsil positifnya memperoleh dua kali podium back to Back, ataukah Pilihan Lain . .

Danilo Petrucci

Dengan pengalaman dan kecepatannya beradaptasi di semua Motor factory Ducati Desmosedici yang memiliki spec mendekati Desmo yang dipakai team factory, Danilo Petrucci menurut tmcblog adalah sebuah Pilihan paling siap dan teruji Jika memang Ducati Mau mengganti salah satu pembalap Factorynya . .. Namun Kondisinya Masih sangat abu abu .. . Jika Dovi boleh dibilang mungkin sudah menjejakkan sebelah kaki di Ducati, kemungkinan besar hanya tinggal satu kesempatan Pintu bagi Danilo Untuk bisa memenuhi impiannya menajdi Pembalap factory Ducati yakni melalui Seat Jorge Lorenzo

Namun menurut tmcblog, kans Lorenzo pindah juga akan bergantung kepada kondisi Seat iannone . . apakah Iannone akan pindah dari suzuki . . Jadi Urutan konfirmasinya menurut tmcblog adalah Andrea Dovizoso ( bisa cepat atau lambat karena sudah hampir Confirm ) lalu Andrea iannone untu menentukan seat dari suzuki, lalu Jorge Lorenzo Karena salah satu posisi paling Logis Lorenzo saat ini ada di Suzuki.

Baru deh setelah itu penentuan di mana posisi dari pembalap lain seperti Danilo Petrucci Yang kabarnya walaupun sangat ingin membalap terus di Ducati saat ini telah memperoleh tawaran dari Aprilia untuk menjadi pendamping Aleix espargaro . . Sobat sekalian punya info pendapat menganai hal ini ?

Taufik of BuitenZorg

33 COMMENTS

  1. Sponsor terbaru Ducati ,Lenovo ya?di Jerez kemarin udah keliatan di Aero kit nya

    Jadi agak gr nih,punya hp lenopo ????

  2. kalo kata om Matthew Birt pas sblm press conference (yg live di fb) Iannone ada kabar di lirik Ducati Factory lg dan kalo Iannone clbk ke Ducati JL yg kmungkinan besar bakal gantiin AI di Suzuki
    di twitter nya om David Emmett rumor nya Dovi bakal ttd kontrak di Mugello dgn “obvious reason” (sekalian promosi mungkin krn kandang Ducati dan jg Dovi). Petrux jg dpt tawaran dr Aprilia klo dr tweet nya om David Emmett
    CMIIW

  3. Fyi,Ternyata muka Iannone yg sekarang operasi plastik an,beda banget mukanya sama pas di kelas 125, ngakunya sih cuma benerin hidungnya yg patah abis cidera doang yg dirombak,tapi rumornya sampe suntik botox segala,rahangnya juga keliatan beda

    • Muka Lorenzo sama Pedrosa juga beda sama pas mereka di 125. Wajar lah bro. Lagian oplas pembalap kan tujuannya benerin bukan kayak Mas Fatah. Dulu Roberto Locatelli juga pernah oplas karena mukanya rusak ane lupa crash tahun berapa, tapi jadi gantengan dikit. Ibaratnya setelah musibah ada berkah

    • Pantesan Bellen bs dibikin klepek klepek
      Tapi ane rasa rider paling ganteng di grid MotoGP masih dipegang Dani Pedrosa,kalo tingginya 175cm gitu pasti malah makin banyak ngrentengin cewek tuh orang ??

  4. Jika Ianone berhasil podium lagi kemungkina kecil untuk meninggalkan suzuki walaupun tawaran dari ducati menggiurkan

  5. Sebenarnya yang galau itu JL99.
    Dovisiozo itu cuma soal mau sedikit miringin harga atau nggak gitu doang, klo Ducati sih pastinya sangat ingin Dovi bertahan, pintu Dovi cuma ke Honda tp tandemnya MM93 jelas Dovi nya ga akan ambil resiko itu,,,,Rugi kang bro, di Ducati kesempatan Jurdunnya besar kok. Ducati 5 jt vs Dovi 7 jt, ya dah saling ngalah ke angka 6 jt kemungkinan Goal.
    Ianone santai….karena Suzuki tak menunjukkan ingin mendepaknya, toh di Suzuki juga Ianone jadi pembapap utama, klo ke Ducati jelasnya Ianone mau ga mau jadi pembalap pelapisnya Dovi….kayaknya sih Ianone ga akan mau, usia sudah mulai kolot pasti top karir sudah jadi prioritas (Pembalap Utama dan bisa Jurdun).
    JL99 cuma ngarep kepindahan Ianone, klo Ianone ga pindah ya mau ga mau perbaiki performa di Ducati dan tetep disana sambil nahan ga kerasan.

  6. Paling logis sih gini
    Dovi jelas di ducati pada ahirnya dovi pasrahh, nahh pilihannya kan kalo ga ianone ya petruci , kayanya sih lbh ke petruci kalo ianone lagi performa dovi dibayang2 ian loh … Nahh nanti ianone yg ke aprilia dani ya tetep di honda lorenzo ke suzuki . Biar bagaimanapun suzuki butuh rider yg pengalaman buat pengembangan gsxrr 2 taun kedepan inget kedepan bukan buat dua race kedepan. Toh hasil podium back to back ianone cuma karna hoki kalo ga dovi hohe dani jatuh yaa mana podium si ian sok, depan masih ada zarco gap antara zarco ian lumayan jauhh ,blm lagi dikomporin ama si kevin buat buang ian.. Suzuki gaet lorenzo ibarat sekali dayung 2 pulau terlampaui , dapet rider yg emng terbukti cocok ama karekteer motor mereka kedua dapet sponsor gede cuyy monster energy . Apa ga menarik tuh??

  7. klo lihat di video youtubenya maria vania, kata matteo guerinoni dovi minta 8 juta euro permusim. bener nggak wak ????

  8. logisnya gini, dovi sudah pasti 90% stay di ducati. gak mungkin mau ke honda cuma jadi bayang2 93. lorenzo akan menunggu situasi ianone… nah ianone sepertinya akan ke repsol honda buat gantiin si pedro karena petinggi honda ada yg gak suka sama nih pedro (sudah pasti ingin didepak). nah baru dah lorenzo akan kirim penawaran ke suzuki. trus petruci akan loncat ke ducati factory. dan pedro ke aprilia buat ngembangin mesin.

  9. Kok saya ad feeling ianone bisa ke aprilia ya, dr suzuki dan aprilia udh sma” perpanjang kontrak 1 pmbalapnya

  10. Mungkin tergantung hasil Gp Le Mans dan GP selanjutnya juga… Saat ini mungkin Ducati melirik AI29, tapi prioritas mereka tetep JL99 yang pertama, kedua AI29, setelah itu baru Petrux9.

    Qlo JL99 pindah ke Suzuki, AI29 pilihan tepat buat gantiin JL99 di Ducati Factory, disini Petrux9 kurang beruntung kayaknya, tapi demi keberlangsungan karir, tetep stay di Pramac Ducati masihlah pilihan yang worthed, karena Petrux9 walau di team satelit, tetapi statusnya Factory Support… Aprillia so far masih struggle, kecuali kalau Petrux9 pengen tantangan baru, karena motor Ducati sama Aprillia beda karakternya, perlu adaptasi buat Petrux9 kalau mau pindah ke Aprillia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version