Home Pabrikan Yamaha SPYSHOT : bentuk headlamp Update MXKing V3.0 MY 2018 Yang bakal rilis...

SPYSHOT : bentuk headlamp Update MXKing V3.0 MY 2018 Yang bakal rilis duluan di Vietnam?

32

TMCBLOG.com – Bro seklaian, bentuk headlamp dengan tiga cluster bertuliskan Yamaha Exciter 2019 yang pertama dipulish kang asep bersumber dari web Vietnam 2banh.vn memang sepertinya menjadi sinyalemen kuat kehadiran Calon Update dari MX-KIng yang kemungkinan juga akan disematkan mesin 155 cc VVA  . . . Gambar ini sepertinya hadir di Vietnam yang entah dari mana asalnya koq bisa hadir di ranah umum . .. FYI ada tulisan Cree.inc yang manandakan kuat bahwa headlamp tersebut adalah model LED  . . mantabbbb . ..

Secara umum desainnya terdiri dari 3 cluster dimana bagian samping kiri dan kanan disinyalir merupakan lampu dekat sedangkan tengah merupakan Lampu jauh . . wahhhh banyak pengunjung tmcblog mengatakan bahwa ini adalah seperti penjelmaan kembali Jupiter Z Burhan ? dan jelas Foto foto yanga ddir di Vietnam ini mirip seperti foto spyshot jalanan sebelumnya yang diambil dari Malaysia. Secara impresi pertama terlihat bahwa memang headalamp ini jauh lebih modern, cakep dan hi-tech.

Bagian lain kita masih menduga duga, namun dari bentuk depannya seperti tidak banyak berubah dari bentukan standar MX King yang saat ini . . which is Good Karena secara umum bentuk MX King yang sekarang dari bentuk tebeng depan sayap, sepertinya memang masih memiliki penerimaan yang positif dari Market

Soal Dapur pacu atau mesin juga masih tanda tanya, namun disinyalir ada kans perubahan signifikan ke mesin berVVA entah masih 150 cc 5 speed atau akan naik ke 155 cc 6 speed . . . kalo 150 ( 149) cc VVA jelas benar benar mesin Baru karena belum ada mesin 149 cc ber VVA yang ada di Indonesia baru 125 dan 155 cc yang ber-VVA.

Kalau pun hadir kemungkinan perubahan lain yang sampai saat ini masih ghoib alias belum ada penampakannya adalah Soal Panel meter dashboard speedometer yang sepertinya kalo mengikuti trend yang sudah hadir mengarah ke Full Digital TFT

Dan yang lebih menarik lain adalah Foto Yang bersumber dari weh 2bahn dimana Yamaha Motor Vietnam rencananya akan merilis motor baru tanggal 3 Agustus 2018 . . ahhh tanggal 3 kan bertepatan dengan GIIAS 2018 ? apakah YIMM juga diam diam akan menghadirkan new MX King V3.0 di GIIAS ? Pokoke secara umum, menurut tmcblog tmcblog desain ini cukup cakeeeppp . .  Kita tunggu saja sob  ..

Secara total, Jika dilihat per varian sampai paruh tahun 2018 ini di market bebek 150 cc, Yamaha MX King dalam semester pertama terdistribusi sebanyak 26.326 unit atau menguasai 43,07% pangsa pasar di segmen bebek sport 150 cc diikuti Honda sonic 26,53% atau sebanyak 16.216 unit, lalu Honda Supra GTR sebanyak 10.063 unit atau penguasaan 16,46% dan terakhir Suzuki Satria F150 dengan angka 8.516 Unit atau penguasaan 13,93% . . . sudah saatnya hadir All New Yamaha MX King 155 VVA 6 Speed , LED headlamp , Speedometer digital TFT ??

Taufik of BuitenZorg

32 COMMENTS

  1. Pokoke secara umum, menurut tmcblog tmcblog desain ini cukup cakeeeppp
    ———-
    ini adalah clue …dah tahu full nya wak…

  2. Untung project faceliftnya ga diserahin ke yimm. Nanti tragedi vixion spbu bisa berulang.
    Tapi nurutku, designer yamaha vietnam itu pinter kok. Mxking, aerox 155 itu cakep, dan yg bikin itu vietnam duluan.

    Desigñ yimm yang bagus cuma r155. Lainnya ancuuurrrrr…

  3. dipake buat headlamp MT155 kayaknya keren banget,tapi harus digedein dikit ya
    kan generasi MT sekarang kayak mt09 n mt10 pake keen eyes

  4. Cocok..
    Sejauh ini desain mx king masih the beat dikelasnya…jd tinggal update mesin n tmbh fitur..josslah

  5. Klan jupiter ini ibarat klan uchiha..
    Garang dan misterius
    Ni good design wak..
    Wak haji nitip saran tolong tarik n designer motor ke yimm
    Biar joss gk ada modifan spbu lg..

  6. Tiga lampu membentuk sebuah cluster. Klo saya gitu wak nyebutnya. Tapi saya kadung kondang phec_ck sih….

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version