Thursday, 23 January 2025

Yamaha MX-King 150 MY2020 peroleh Warna dan Grafis Baru

TMCBLOG.com – Jelang Tahun Fiskal 2020 dam Demi menjawab perkembangan tren gaya hidup masa kini serta keinginan konsumen yang senantiasa ingin berkendara dengan tampilan lebih agresif, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. menghadirkan varian warna baru untuk produk MX King 150. Varian warna baru tersebut meliputi Active Blue, Aggressive Red serta Adorable Orange yang seluruhnya disandingkan dengan desain stripping tajam bergaya racy guna memperkuat aura sporty yang dimiliki oleh salah satu bebek sport 150 cc andalan Yamaha ini.

“Sebagai salah satu motor bebek yang digemari oleh masyarakat, Yamaha Indonesia berupaya untuk selalu melakukan pembaruan dan memberikan nilai tambah terhadap MX King 150 yang salah satunya dilakukan melalui peluncuran warna baru yang dapat mempertegas karakter sport dari motor tersebut,” terang Yordan Satriadi selaku Deputy GM Marketing PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Untuk desain body, MX-King 150 tetap mempertahankan gaya agresif dengan lekukan tajam yang menjadi ciri khasnya, desain tersebut sangat cocok bagi mereka yang senang tampil lebih sporty, energik dan modern.

Beragam fitur ungulan yang mendukung aktivitas berkendara juga turut disematkan pada motor. Mulai dari lampu depan bergaya sporty yang sudah menggunakan teknologi LED sehingga membuat pencahayaan menjadi lebih terang, efisien serta tahan lama hingga speedometer full digital dengan desain futuristik yang menyajikan beragam informasi terkait kondisi sepeda motor.

MX-King 150 juga telah dilengkapi dengan fitur hazard lamp yang berfungsi sebagai tanda ketika pengendara mengalami kondisi darurat. Lalu penggunaan ban tubeless dengan ukuran besar yaitu 90/80-17 dibagian depan serta 120/70-17 dibagian belakang tidak hanya memberikan rasa berkendara yang lebih stabil namun turut membuat tampilan kaki-kaki motor menjadi terlihat gagah.

Pada sektor dapur pacu, MX-King 150 mengandalkan mesin Fuel Injection berkapasitas 150cc dengan 5 percepatan, berpendingin cairan serta teknologi Forged Piston & DiAsil Cylinder yang membuat mesin tiga kali lebih awet dan tahan lama. Mesin tersebut, mampu menghasilkan tenaga sebesar 11.3 kW/ 8,500 rpm dan torsi maksimum mencapai 13.8 kW/ 7,000 rpm sehingga membuatnya tidak hanya handal digunakan di jalan umum tetapi juga di lintasan balap sekali pun.

MX-King 150 dengan pilihan warna terbaru dipasarkan seharga Rp 23,870,000 OTR Jakarta. Untuk informasi lebih lanjut terkai produk silahkan kunjungi website resmi Yamaha Indonesia

based of YIMM Info

28 COMMENTS

    • Mulai dirilis sampe hari ini 20 des 2019 baru sekali liat ini bebek … malah seringan ketemu si GTR .padahal aku keliling tiap hari tiap hari kirim paketan area surabaya-gresik-sidoarjo .

  1. jarang keliatan di kota ane,, bahkan masih sering ngeliat GTR,, wajar aja sih, dealernya aja ga meyakinkan, meskipun beresnya ada,,,

  2. IMHO
    skrg ud jarang liat mx king di jkt – depok, secara rute kerja gw depok – pluit… lebih sering ketemu GTR nya ngondah…
    semoga dengan ini bisa negdongkrak penjulanya ni motor

  3. Mulai dirilis sampe hari ini 20 des 2019 baru sekali liat ini bebek … malah seringan ketemu si GTR .padahal aku keliling tiap hari tiap hari kirim paketan area surabaya-gresik-sidoarjo .

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP