Saturday, 21 December 2024

Vega Eda Pratama tampil Impresif & Menjanjikan di test Hari Pertama ATC 2022 – Losail

TMCBLOG.com – Hari pertama Test Pra Musim Asia Talent Cup sudah diikuti Oleh Para Pembalap ATC 2022. Di hari Pertama ini tercatat 8 Sesi yang masing masingnya dilakukan selama 20 menit telah dilakukan. Jika melihat Line Up Pembalap ATC 2022, ada beberapa Nama pembalap petahana yang cukup Kuat Seperti Hakim Danish dari malaysia, Carter Thomson atau Gun Mie dari Jepang.

Dan ketika melihat jalannya 8 sesi pada heri pertama prediksi bahwa pembalap pembalap Petahanan ini akan langsung tampil Kuat semenjak awal. Hakim Danish jadi yang tercepat di Sesi 5 dengan 2:12,860. Gun Mie tercepat di sesi 6 yang sangat terik dengan 2:12,969. Carter Thompson tercepat di sesi 7 dengan 2:12,097 dan Di Sesi 8 Kembali Thompson jadi Yang tercepat dengan 2:12,865.

Jika dilihat memang laptime terbaik hadir di Sesi ke 7 Yang menurut tmcblog merupakan Kombinasi antara Treknya Yang sudah semakin sejuk karena dilakukan pada jam 15:45 – 16:05 waktu Doha, serta Tidak Lupa Juga pada sesi 7 semua pembalap memperoleh Ban baru kembali.

Sepanjang Jalannnya hari pertama Pengetesan ini Pembalap Indonesia Yang paling bersinar adalah Veda Ega Pratama. Sobat Bisa lihat Veda di Sesi 7 bisa tembus Laptime 2:12,276 dan berada di posisi dua saat itu di bawah Carter Thompson . . di sesi sesi 5 sampai sesi 8 Veda tampil sebagai pembalap Indonesia tercepat disusul Reykat Fadillah. Aan Riswanto terlihat berada di Pit terus selama Sesi 5 sampai 9 sementara Diandra tidak masuk List test. Rumor mengatakan bahwa Diandra masih belum sampai di Doha

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

18 COMMENTS

      • dan jika hasilnya positif kalau bisa langsung diikutkan ke RBRC kayak taiyo yg dipertengahan musim jadi starter biar jam terbang buat handle motor yg beda lebih banyak dan cepat didapat
        jadi pas pake nsf RW yg powernya lebih badak ga kesulitan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP