TMCBLOG.com – AHM resmikan AHASS TEFA pertama di Bali yang berasal 100% dari Sekolah Vokasi : Pos AHASS TEFA PGRI 2 Badung. Perkuat komitmen dalam dunia vokasi, PT Astra Honda Motor (AHM) kembali meresmikan Teaching Factory (TEFA) di SMK binaan bekerjasama dengan bengkel resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS). Pengembangan kompetensi siswa dalam mempelajari bisnis layanan purna jual sepeda motor ini mulai diimplementasikan di SMK PGRI 2 Kabupaten Badung, Bali sebagai SMK yang menjadi Pos AHASS TEFA pertama di pulau Dewata.
Peresmian SMK PGRI 2 Kabupaten Badung sebagai Pos AHASS TEFA pada Sabtu (2/12/2022) ini melengkapi 6 sekolah lainnya yang lebih dulu menjadi Pos AHASS TEFA di wilayah Bekasi – Jawa Barat, Takalar – Sulawesi Selatan, Bandar Lampung – Lampung, Banyuwangi – Jawa Timur, Sintang – Kalimantan Barat, dan Tangerang – Banten. Sebagai Pos AHASS TEFA, SMK PGRI 2 Kabupaten Badung ini bekerjasama dengan AHASS Kembang Dewi Lestari, yang juga berada di wilayah Badung.
GM Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan peresmian Pos AHASS TEFA merupakan salah satu penanda konsistensi perusahaan dalam mewujudkan komitmen besar di dunia pendidikan vokasi. Program ini diharapkan dapat semakin meningkatkan keterampilan serta pengetahuan siswa yang sejalan dengan kebutuhan di dunia industri, terutama di bidang layanan purna jual sepeda motor.
“Pos AHASS TEFA merupakan bentuk pengenalan awal bagi peserta didik agar lebih siap menghadapi industri baik secara pengalaman, pengetahuan, serta keterampilan yang dikemas dengan profesional. Kami berharap program ini dapat menghasilkan generasi muda yang unggul dan siap berkompetisi,” ujar Muhib.
Konsep TEFA ini hadir di sekolah SMK mitra binaan AHM yang telah memiliki status Grade A+ dan menjadi sekolah Tempat Uji Kompetensi (TUK). Selain itu, sebagai Pos AHASS TEFA, sekolah memiliki sarana dan prasarana workshop dengan beragam fasilitas seperti ruang tunggu konsumen, jumlah pit minimal 2 serta fasilitas pendukung lainnya. AHASS yang ditunjuk sebagai pembina akan mendampingi implementasi TEFA dalam hal operasional dan standarisasi kualitas pekerjaan di Pos AHASS TEFA, demi menjamin kepuasan konsumen.
Beragam layanan purna jual bagi konsumen hadir di Pos AHASS TEFA seperti pengerjaan perawatan berkala, pergantian oli serta penggantian suku cadang sepeda motor Honda. Dalam menjaga kualitasnya proses kerja, hasil kerja dan suku cadang yang digunakan, teknisi AHASS mitra akan memastikan setiap proses pengerjaan dan hasil kerja siswa yang dilakukan di Pos AHASS TEFA – Based on AHM Info
ciamik nih tefa
semoga setelah servis baut gak lebih gak kurang 😀🏁
“Om, bisa ke sini sebentar?”, ujar mekanik.
disitu dompetku terasa bergetar, padahal niatnya cuma ganti oli