Wednesday, 20 November 2024

Dipastikan No Start #1 WSBK 2025 Bukan Lagi Milik Bautista

TMCBLOG – Setiap seri balapan WSBK kelas Superbke menghadirkan potensi maksimum 62 poin. Yang artinya dua seri tersisa musim 2024 menyediakan potensi 124 poin maksimum. Sebelum memasuki Estoril, potensi Juara Dunia 2024 WSBK ada di tiga orang yakni Toprak yang memimpin 39 poin dari Bulega di peringkat 2 dan 81 poin dari Bautista di peringkat 3.

Race 1 Seri Estoril ini menghadirkan banyak crash salah satunya menimpa Alvaro Bautista yang menyebabkan ia mengakhiri hari Sabtu dengan 0 poin. Kesialan Bautista ini berimbas kepastian bahwa no start #1 WSBK tahun depan 2025 bukan lagi milik Bautista. Koq bisa?

Jelang Superpole Race WSBK Estoril, WSBK menghadirkan potensi maksimum 99 poin. Sementara jika Kita lihat di tabel championship Toprak memimpin dengan 439 poin berjarak 44 poin dari Bulega serta 106 poin dari Bautista.

Angka 106 poin ini lah yang tak akan ter-cover oleh jumlah poin maksimum 99 yang akan dihasilkan dalam 3 kali balapan utama (3 x 25 poin) dan dua kali Superpole Race (2 x 12 poin). Atau dalam kata lain, seri ini hanya tinggal menentukan salah satu dari dua pembalap : Toprak atau Bulega yang akan jadi Juara Dunia WSBK 2024. – @tmcblog

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP