Thursday, 23 January 2025

KTM Tes Barcelona MotoGP 2025 : Masih Terlalu Ekstrim Dalam Hal Variasi Part Uji

TMCBLOG.com – Tidak seperti Ducati dan Aprilia yang sepertinya sudah bermain di segmen update minor, KTM masih membawa banyak perubahan MAJOR untuk diuji oleh ke-4 pembalap regulernya dan juga Dani Pedrosa di tes Barcelona. Melihat dari masif dan ekstrimnya diferensiasi baik dari bentuk, ukuran dan fungsi dari part yang diuji dibandingkan dengan apa yang sampai 2024 mereka pakai, untuk sementara kami menilai mereka sepertinya masih belum fokus dalam penentuan paket dasar dari RC16 yang akan dipakai selama dua tahun ke depan ini.

Ya memang gak apa-apa sih, tho ini kan baru tes Barcelona dan masih ada dua tes lagi sebelum homologasi paket motor diajukan ke Direktur Teknis FIM sehari pra Grand Prix pembuka di Buriram tahun 2025 nanti. Lagi pula mungkin dananya juga masih banyak sehingga masih bisa bikin macam-macam, ya gak?

Pedro Acosta adalah salah satu bintang utama, yang tidak berganti brand tetapi pindah ke tim pabrikan RedBull KTM Factory Racing sepenuhnya – dan kembali dengan nomor 37, setelah Augusto Fernandez yang sebelumnya memakai #37 meninggalkan panggung MotoGP.

Bersama Maverick Vinales, Acosta juga sempat menguji RC16 motor berfairing depan warna putih. Pembalap tahun kedua ini menempuh 72 putaran dan mengakhiri hari di P9, hanya lebih dari setengah persepuluh detik dari rekan setim barunya Brad Binder. Binder memimpin dengan mesin oranye di P6.

KTM memamerkan satu set knalpot baru dan setiap pembalap memiliki satu motor yang sudah dipasangi knalpot. Acosta juga menguji fairing depan dengan dimensi mungil ke atas dengan windshield super kecil, dan unit jok yang diperbarui.

Masih belum diketahui tujuannya, apakah KTM ingin memperkecil gaya drag untuk meningkatkan top speed sekaligus memudahkan motor untuk di pick-up ketika bertemu dengan kombinasi tikungan berubah arah? Atau ada hal lain?

Yang juga terlihat adalah Maverick Viñales dan Enea Bastianini mencoba RC16, dan mengenakan pakaian baru bernama Red Bull KTM Tech3.

Viñales menempuh 74 putaran untuk P12, tepat di belakang Juara Dunia bertahan yang baru, dan Bastianini berada beberapa persepuluh detik lebih jauh di belakang di P16 setelah menjalani 55 putaran. Bastianini juga mengalami kecelakaan lowside yang cukup parah, setidaknya pada kondisi motornya, sedangkan Bestia dalam keadaan baik-baik saja. – @tmcblog

9 COMMENTS

  1. KTM yg paling dekat dg Ducati walaupun Quartararo di posisi ke 2 saat tes..perbedaan KTM cm sedikit lebih lambat akselerasi saat straight lurus n cornering dibanding Ducati..

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP